Rechercher dans ce blog

Sunday, January 29, 2023

Rekomendasi Menu Hajatan atau Buka Bisnis Kuliner, Cek Resep Rendang Daging yang Sekali Coba Pasti Bisa - Suara.com

SuaraBandungBarat.id - Simak resep rendang daging yang sekali coba pasti bisa karena cara membuatnya begitu mudah dan praktis.

Cocok bagi bunda yang mau hajatan atau buka usaha kuliner, buat menu makan di rumah juga boleh banget.

Suami dan anak-anak pasti bangga punya bunda istimewa yang bisa masak makanan satu ini yang begitu istimewa.

Adapun resep rendang daging ala Chef Rudy Choirudin ini bisa bunda simak sebagai berikut.

Baca Juga:Fakta-fakta Unjuk Rasa Aremania Berakhir Ricuh, Kantor Arema FC Diserang Massa

Resep Rendang Daging

Bahan 1:
- 800 g Daging Rendang, potong tipis melebar
- 2 lembar Daun Salam
- 1/2 lembar Daun Kunyit
- 4 sdm Lengkuas, haluskan
- 4 butir Kemiri, haluskan
- 1 kelereng Asam Jawa (tanpa biji)

Bahan 2:
- 3 sdm Tumisan Bawang
- 1 batang Serai, memarkan
- 3 lembar Daun Jeruk

Bahan 3:
- 2 sdm Minyak Goreng
- 1.500 ml (1.000 + 500 ml) Santan Kental, yang terbuat dari 2 butir kelapa • 250 ml santan kental
- 1 saset Desaku Bubuk Gulai Padang
- ½ sdt Garam
- 1 sdt Gula Pasir

Cara Membuat:
1. Panaskan 2 sdm minyak goreng, tumis kembali tumisan bawang hingga harum.

Baca Juga:Marcelino Lefrandt dan Violenzia Jeanette Pamer Kemesraan, Terselip Video Pijit Paha

2. Masukkan serai dan daun jeruk, tumis hingga harum.

3. Larutkan 1 saset Desaku Gulai Padang dengan 1 liter Santan kental, aduk rata.

4. Tuang larutan bumbu dan sisa 500 ml santan kental ke dalam tumisan, masak hingga bumbu larut dan mengembang.

5. Tambahkan garam dan gula pasir, aduk hingga garam dan gula pasir larut.

6. Masukkan daging, lengkuas, kemiri, asam jawa, daun salam dan daun kunyit, masak dengan api kecil hingga kuah mengental dan berminyak, kadar air tersisa 30%.

7. Tambahkan santan kental sedikit demi sedikit, aduk hingga warna menjadi lebih pekat dan warna yang diinginkan.

8. Matikan api dan siap dihidangkan.

Seperti itu bunda resep rendang daging ala Chef Rudy Choirudin yang dikutip dari tayangan Youtube Simple Rudy TV.(*)

Loading...

Adblock test (Why?)


Rekomendasi Menu Hajatan atau Buka Bisnis Kuliner, Cek Resep Rendang Daging yang Sekali Coba Pasti Bisa - Suara.com
Read More

No comments:

Post a Comment

7 Menu Sarapan Ini Bisa Kempiskan Perut Buncit - detikSumut

Medan - Ternyata menu sarapan yang tepat bisa membantu menghilangkan perut buncit loh. Menu sarapan yang baik ini juga tidak membuat perut...