Rechercher dans ce blog

Thursday, November 16, 2023

[POPULER JABODETABEK] Telan Rp 4,4 Miliar, Menu Pencegah "Stunting" di Depok Hanya Tahu-Sawi | Dinkes ... - Megapolitan Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Deretan berita populer Jabodetabek sepanjang Kamis (16/11/2023) didominasi oleh pemberitaan seputar menu pencegah stunting di Depok hanya tahu dan sawi.

Artikel tentang telan Rp 4,4 miliar, menu pencegah stunting di Depok hanya tahu-sawi menjadi berita yang paling banyak dibaca di kanal Megapolitan Kompas.com.

Kemudian, berita tentang Dinkes Depok akui ada kekeliruan soal menu pencegah stunting menjadi berita populer berikutnya.

Sementara itu, berita mengenai Dinkes Depok sebut menu pencegah stunting sudah sesuai pedoman Kemenkes turut menarik perhatian dan banyak dibaca.

Baca juga: JIS Banjir karena Aliran Air Tersumbat Kabel, F-PKS: Siapa yang Taruh di Sana?

Berikut ini adalah paparan dari ketiga berita populer yang disebutkan di atas:

1. Tak masuk akal, menu pencegahan stunting di Depok telan Rp 4,4 miliar hanya untuk tahu-sawi

Menu pencegah stunting dalam program Pemberian Makanan Tambahan (PMT) di Kota Depok tengah menjadi sorotan usai viral di media sosial.

Pasalnya, menu yang disediakan hanya nasi, kuah sup, sawi, dan tahu yang dibungkus wadah bening dengan tutup warna-warni bergambar Wali Kota Depok Mohammad Idris dan Wakil Wali Kota Imam Budi Hartono.

Dalam unggahan di akun Instagram @depok24jam disebutkan, menu makanan pencegahan stunting pada hari pertama hanya berupa nasi dan sayur sup, sedangkan menu hari kedua cuma dua bungkus otak-otak.

Baca juga: Diprotes, Dinkes Depok Lepas Stiker Berwajah Wali Kota Idris di Wadah Makanan Pencegah Stunting

Pada foto yang diunggah, terlihat menu berupa nasi putih dalam wadah bening dengan tutup warna-warni dan kuah sup dibungkus plastik. Baca selengkapnya di sini.

2. Heboh menu pencegah stunting di Depok hanya nasi dengan kuah sup, Dinkes akui ada kekeliruan

Menu program pemberian makanan tambahan (PMT) Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok di Kecamatan Tapos menuai kritik dari masyarakat.

Pasalnya, menu pencegah stunting yang disajikan dengan anggaran Rp 18.000 per paket hanya berupa nasi, kuah sup, dan tahu rebus.

Masyarakat menilai sajian itu belum mampu menunjang asupan gizi anak.

Baca juga: Hari Ketujuh, Menu Pencegahan Stunting di Cilodong Dapat Paket Makanan Lengkap

Menanggapi temuan ini, Dinkes Kota Depok mengakui ada kekeliruan dalam program PMT di Kecamatan Tapos. Baca selengkapnya di sini.

3. Heboh makanan pencegah stunting tahu rebus dan otak-otak, Dinkes Depok: sudah sesuai pedoman Kemenkes

Viral di media sosial sebuah posting akun Instagram @depok24jam yang menunjukkan menu pencegah stunting dalam program Pemberian Makanan Tambahan (PMT) di Kota Depok hanya berupa tahu rebus dan otak-otak.

Menanggapi ini, Kepala Dinas Kesehatan Kota Depok Mary Liziawati mengatakan, PMT untuk balita itu sudah sesuai petunjuk teknis (juknis) dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI.

"Jadi kita punya pedoman dari Kemenkes, ini ada buku keluarga sehat isinya menu-menu. Satu lagi buku resep masakan keluarga terbitan dari Unicef dan buku resep makanan lokal dari Kemenkes. Jadi dua buku ini yang menjadi rujukan kami, Dinas Kesehatan dan puskesmas," jelas Mary kepada wartawan di Depok, Rabu (15/11/2023).

Baca juga: Geram, Komisi D DPRD Panggil Semua Pihak Terkait Menu Pencegah Stunting di Depok

Perihal menu tahu rebus dan otak-otak ini juga dijelaskan oleh Petugas Gizi Puskesmas Pengasinan, Anita Yuningsih. Baca selengkapnya di sini.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


[POPULER JABODETABEK] Telan Rp 4,4 Miliar, Menu Pencegah "Stunting" di Depok Hanya Tahu-Sawi | Dinkes ... - Megapolitan Kompas.com
Read More

No comments:

Post a Comment

7 Menu Sarapan Ini Bisa Kempiskan Perut Buncit - detikSumut

Medan - Ternyata menu sarapan yang tepat bisa membantu menghilangkan perut buncit loh. Menu sarapan yang baik ini juga tidak membuat perut...