Rechercher dans ce blog

Tuesday, April 4, 2023

Menu Harian Ramadan 14: Orak-arik Telur dan Ikan Bumbu Kuning Berempah - detikFood

Jakarta -

Menu sahur sederhana telur bisa membuat racikan orak-arik ditambah jamur. Buka puasa dengan bakwan Pontianak dan ikan bumbu kuning yang bikin makan tambah nasi.

Telur bisa menjadi menu penyelamat sahur jika sedang ingin makan yang sederhana. Kamu bisa membuat orak-arik telur dengan tambahan jamur kancing. Agar aromanya makin sedap, tambahan sedikit minyak wijen.

Orang Indonesia terbiasa mengonsumsi gorengan saat buka puasa. Bakwan menjadi yang paling populer di antara gorengan lainnya. Kamu bisa mencoba racikan bakwan ala Pontianak yang gurih dengan tambahan teri atau udang rebon.

Lauk ikan bumbu kuning bisa kamu sajikan untuk keluarga sebagai variasi menu makan malam saat buka puasa. Bisa menggunakan berbagai jenis ikan laut, termasuk ikan tenggiri. Masak dengan bumbu yang pekat agar makin sedap.

Berikut ide menu sahur dan buka puasa yang bisa disajikan untuk keluarga di rumah:

1. Orak-arik Telur Jamur

Resep Orak-arik Telur dan JamurResep Orak-arik Telur dan Jamur Foto: iStock

Telur orak-arik merupakan salah satu menu telur sederhana yang banyak penggemarnya. Agar tak bosan, kamu bisa membuat variasi dengan tambahan jamur kancing. Telur orak-arik jamur ini nikmat disantap bersama nasi hangat dan saus sambal.

Total Waktu Penyajian : 15 Menit
Untuk Penyajian : 2 Porsi
Judul Resep : Orak-arik Telur dan Jamur
Kategori : Lauk
Masakan : Telur
Durasi Persiapan : 5 Menit
Durasi Masakan : 10 Menit
Total Durasi : 15 Menit
Bahan :
  • 2 sdm mentega
  • 1/4 buah bawang bombay, cincang halus
  • 5 buah jamur kancing, iris tipis
  • 1 sdm kaldu jamur
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 2 sdm susu cair
  • 1/2 sdt garam
  • 4 butir telur ayam
  • Taburan:
  • biji wijen hitam
Cara Membuat :
  1. Panaskan mentega dalam wajan hingga leleh.
  2. Tambahkan bawang bombay, aduk hingga layu.
  3. Masukkan jamur, aduk-aduk hingga layu dan kecokelatan.
  4. Bumbui dengan kaldu jamur, merica, susu dan garam, aduk rata.
  5. Pecahkan telur ke dalam wajan lalu kecilkan api.
  6. Biarkab hingga telur beku lalu aduk- aduk hingga bergumpal kasar.
  7. Angkat dari api. Pindahkan ke piring saji.
  8. Taburi wijen hitam. Sajikan hangat.

click-recipe

2. Bakwan Pontianak

Bakwan PontianakBakwan Pontianak Foto: detikFood

Jenis bakwan di Indonesia ada beragam, salah satunya khas Pontianak yang cocok untuk buka puasa. Jenis bakwan ini memiliki perbedaan pada adonan yang cenderung agak kenyal dan topping gurih. Seperti menggunakan ikan teri dan udang rebon.

Total Waktu Penyajian : 60 Menit
Untuk Penyajian : 12 Porsi
Judul Resep : Bakwan Pontianak
Kategori : Camilan
Masakan : Ikan teri atau udang
Durasi Persiapan : 15 Menit
Durasi Masakan : 45 Menit
Total Durasi : 60 Menit
Bahan :
  • 200 g tepung terigu
  • 50 g tepung beras
  • 1 sdt soda kue
  • 250 ml air
  • Isian:
  • 15 helai daun kucai, potong-potong
  • 50 daun kol, iris halus
  • 50 g wortel, serut halus
  • 1 sdt kaldu jamur
  • Bumbu Halus:
  • 2 siung bawang putih
  • 1 butir bawang merah
  • 1/2 sdt merica butiran
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 1 sdt garam
Cara Membuat :
  1. 150 g udang peci, potong sungutnya
  2. Cara Membuat Bakwan Pontianak:
  3. Adonan: Campur tepung terigu, tepung beras dan soda kue, aduk rata.
  4. Tambahkan Bumbu Halus dan air, aduk hingga menjadi adonan yang cukup kentalnya.
  5. Masukkan kucai, wortel dan daun kol, aduk hingga rata.
  6. Siapkan sendok sayur yang lebar permukaannya.
  7. Panaskan minyak banyak dalam wajan, celupkan sendok sayur beberapa saat dalam minyak panas.
  8. Angkat, isi dengan adonan sayuran, beri 1-2 ekor udang di atasnya.
  9. Tenggelamkan lagi dalam minyak, goreng hingga adonan terlepas dari sendok sayur.
  10. Ulangi yang sama hingga adonan habis.
  11. Sajikan hangat dengan cabe rawit atau saus sambal.

click-recipe

3. Ikan Bumbu Kuning

Resep Ikan Bumbu KuningResep Ikan Bumbu Kuning Foto: iStock

Ikan bumbu kuning biasanya dimasak menggunakan jenis ikan laut, seperti ikan tenggiri. Kalau kamu menyukai jenis ikan lain, bisa menggunakan ikan kembung, ikan tongkol, dan lainnya. Gunakanlah bumbu yang pekat agar cita rasanya makin sedap.

Total Waktu Penyajian : 45 Menit
Untuk Penyajian : 4 Porsi
Judul Resep : Ikan Bumbu Kuning
Kategori : Lauk
Masakan : Ikan
Durasi Persiapan : 15 Menit
Durasi Masakan : 30 Menit
Total Durasi : 45 Menit
Bahan :
  • 500 g ikan tenggiri
  • 2 sdm air jeruk nipis
  • 2 siung bawang putih, parut
  • 1 sdt garam
  • minyak goreng
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai, memarkan
  • 4 buah cabe hijau, potong kasar
  • 250 ml air
  • Bumbu Halus:
  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 cm kunyit
  • 1 cm jahe
  • 1/2 cm lengkuas
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 sdt garam
Cara Membuat :
  1. Siangi ikan, potong melintang 1 cm. Lumuri air jeruk, bawang putih dan garam. Diamkan selama 15 menit.
  2. Panaskan minyak banyak di atas api sedang. Goreng ikan hingga matang dan kering kedua sisinya. Angkat dan tiriskan.
  3. Panaskan 4 sdm minyak, tumis Bumbu Halus hingga wangi dan matang.
  4. Tambahkan daun salam dan serai, aduk rata.
  5. Masukkan cabe hijau aduk hingga layu.
  6. Tuangi air dan didihkan. Masukkan ikan goreng, masak hingga bumbu meresap dan kuah menyusut.
  7. Angkat dan sajikan hangat.

click-recipe

Simak Video "Penjual Takjil Gorengan di Masjid Sunda Kelapa Raup Untung Saat Ramadan"
[Gambas:Video 20detik]
(yms/odi)

Adblock test (Why?)


Menu Harian Ramadan 14: Orak-arik Telur dan Ikan Bumbu Kuning Berempah - detikFood
Read More

No comments:

Post a Comment

7 Menu Sarapan Ini Bisa Kempiskan Perut Buncit - detikSumut

Medan - Ternyata menu sarapan yang tepat bisa membantu menghilangkan perut buncit loh. Menu sarapan yang baik ini juga tidak membuat perut...