TRIBUN-BALI.COM – Menu Ramadhan 2023: Resep Tahu Stik Kribo, Sajian Nikmat untuk Takjil, Bikin Susah Berhenti Ngunyah
Segmen resep menu Ramadhan 2023 kali ini menghadirkan salah satu camilan mantap.
Tahu Stik Kribo, hidangan yang cocok disantap sebagai takjil saat berbuka puasa.
Rasanya yang lezat dan teksturnya yang super renyah membuat Tribunners susah berhenti mengunyah.
Sajikan menu ini di meja makan, maka akan habis dalam sekejap.
Penasaran Tribunners, bagaimana cara membuatnya?
Gampang banget, hanya butuh waktu 30 menit saja maka menu yang satu ini siap dilahap.
Langsung simak yuk, berikut ini resep mudahnya:
Bahan-bahan
Bahan
- 1 buah tahu cina, potong lebar 1,5 cm memanjang
- 700 ml minyak, untuk menggoreng
- 4 butir putih telur dan 1/4 sdt garam, aduk rata (bahan pencelup)
Bahan Pelapis (aduk rata)
- 150 gram tepung sagu aren
- 1/2 sdt garam
Bahan Saus (aduk rata)
- 1/2 sdm bon cabe
- 100 gram mayonais
- 2 sdm saus tomat
- 1/8 sdt merica bubuk
Langkah Pembuatan
-
Gulingkan tahu di atas bahan pelapis.
-
Celupkan ke putih telur.
-
Gulingkan kembali di atas bahan pelapis.
-
Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
-
Angkat dan tiriskan.
-
Semprotkan saus di atas tahu stik kribo yang sudah matang.
-
Tahu stik kribo siap untuk disantap selagi hangat.
Sajian ini pasti sangat digemari keluarga.
Selamat mencoba di rumah, Tribunners!
(*)
Sumber: Grid.ID/SajianSedap
Menu Ramadhan 2023: Resep Tahu Stik Kribo, Sajian Nikmat untuk Takjil, Bikin Susah Berhenti Ngunyah - Tribun Bali
Read More
No comments:
Post a Comment