Rechercher dans ce blog

Friday, January 20, 2023

Hotel di Mandalika siapkan menu makanan Imlek 2023 - ANTARA Nusa Tenggara Barat

Praya, Lombok Tengah (ANTARA) - Hotel Pullman Lombok yang berada di Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Meluncurkan menyipakan menu makanan khas imlek guna meningkatkan pelayanan kepada wisatawan yang merayakan Tahun Baru Imlek.

"Pesta ikonik ini akan berlangsung di Aer Restaurant, pusat bersantap sepanjang hari resor, pada hari Minggu, 22 Januari 2023 dari pukul 12.00 WITA hingga 15.00 WITA," General Manager Resor, Vincent Wybier di Praya, Jumat. 

Ia mengatakan, setelah menerima tanggapan yang mengagumkan dari para tamu dari program Festive Season baru-baru ini di bulan Desember 2022, pihaknya sekarang kembali menyusun program yang dirancang khusus yang belum dilakukan banyak hotel dan resor di pulau Lombok yakni prasmanan mewah yang terinspirasi dari Cantonese. 

"Suasana untuk merayakan Tahun Baru Imlek akan dibalut dengan penuh gaya serta dekorasi yang akan langsung membawa tamu seakan ke negara tirai bambu,”  katanya. 

Pertunjukan barongsai akan dimulai dari program di Arrival Hall pada pukul 13:00 WITA, kemudian dilanjutkan ke restoran untuk menghibur para tamu, sebelum masuk untuk pesta prasmanan yang melimpah. 

"Pengalaman santapan yang menyenangkan menghadirkan rangkaian menu perayaan mulai dari salad Yee Sang yang diletakkan di setiap meja," katanya.

Adblock test (Why?)


Hotel di Mandalika siapkan menu makanan Imlek 2023 - ANTARA Nusa Tenggara Barat
Read More

No comments:

Post a Comment

7 Menu Sarapan Ini Bisa Kempiskan Perut Buncit - detikSumut

Medan - Ternyata menu sarapan yang tepat bisa membantu menghilangkan perut buncit loh. Menu sarapan yang baik ini juga tidak membuat perut...