Rechercher dans ce blog

Sunday, October 30, 2022

Warung Monggo Dahar Pasuruan, Suguhkan Menu-menu Lawas dengan Suasana Pedesaan - Surya.co.id

SURYA.CO.ID, PASURUAN - Pecinta kuliner yang kangen  dengan suasana pedesaan dengan menu-menunya yang khas, bisa melipir ke Warung Monggo Dahar (WMD) di Dusun Kanyuran, Desa Tawangrejo, Kecamatan Pandaan.

Warung Monggo Dahar (WMD) di Dusun Kanyuran, Desa Tawangrejo, Kecamatan Pandaan menyajikan suasana pedesaan dengan menu-menu andalannya khas pedesaan yang sangat menggoda lidah.

"Konsepnya, memang kami ingin mengajak pengunjung nostalgia dengan suasana dan makanan di Desa," kata pemilik Warung Monggo Dahar Reni Wismiati.

Semua menu yang disiapkan khas pedesaan yang melegenda dan jangan ditemui di warung makan lainnya.

Disampaikannya, di warungnya ini, disediakan masakan seperti lodeh tewel, lodeh terong, lodeh manisa.

Ada juga sayur asem, sayur bening, hingga sayuran lain yang khas dan biasanya ditemui di masakan rumahan.

Setelah itu, dipadukan dengan olahan ikan yang menggoda.
Seperti mangut lele, ayam goreng, gurami, dan sebagainya.

"Intinya, yang kangen masakan rumahan dengan suasana pedesaan, silahkan datang ke sini," paparnya.

Ia menjamin, masakan yang disajikan di sini memiliki cita rasa yang sangat enak sekali karena diolah oleh tenaga ahli.

Di sisi lain, ia juga memberi garansi, masakan dan minuman ini dijual dengan harga murah. Menurutnya, harga yang dipasang ramah.

Untuk nasi sekitar Rp 4.000. Sayuran mulai dari Rp 4.000, hingga lauk paling murah Rp 3.500. Untuk sambal hanya Rp 500.

"Kami menawarkan konsep tradisional dengan harga yang murah, tempatnya bersih dan nyaman," tambahnya.

Warung Monggo Dahar (WMD) di Dusun Kanyuran, Desa Tawangrejo, Kecamatan Pandaan Kabupaten Pasuruan buka setiap hari mulai pagi sampai malam hari.

Warung Monggo Dahar (WMD) di Dusun Kanyuran, Desa Tawangrejo, Kecamatan Pandaan Kabupaten Pasuruan juga menyiapkan fasilitas lainnya.

"Kami juga siapkan fasilitas parkir yang luas, musala dan toilet bersih. Tempat kami nyaman untuk keluarga," paparnya

Masakan yang spesial di WMD ini adalah Mangut lele, nila, lodeh tewel, lodeh dan sambal terasinya.

BACA BERITA SURYA.CO.ID DI GOOGLE NEWS LAINNYA

Adblock test (Why?)


Warung Monggo Dahar Pasuruan, Suguhkan Menu-menu Lawas dengan Suasana Pedesaan - Surya.co.id
Read More

Menu Makanan Sehat dan Bergizi yang Hemat untuk Anak Kost - Kompasiana.com - Kompasiana.com

Pergi merantau bukanlah hal yang mudah, terlebih jika kita baru pertama kali jauh dari rumah dan keluarga. Tentunya kita dituntut untuk hidup mandiri dan hemat. Hemat seperti sudah menjadi ciri khas anak kos, semua yang dibeli harus disesuaikan dengan jatah bulanan termasuk makanan.


Kebanyakan dari anak kos memilih untuk membeli mie instan daripada makanan lain karena harganya yang murah. Tidak sedikit anak kos yang menjadikan mie instan sebagai menu makanan sehari-hari. 

Kebiasaan memakan mie instan ini tentunya bukanlah hal yang baik. Dalam jangka waktu tertentu, kebiasaan mengkonsumsi makanan instan seperti mie instan setiap hari dapat berpeng

Lalu apa yang dapat dilakukan anak kos agar makanan yang dikonsumsi sehat dan bergizi namun tetap hemat? Dalam kesempatan ini, penulis akan memberikan beberapa menu makanan sehat, bergizi, dan hemat ala anak kos.

1. Cah Kangkung

Image by: Doyanresep.com in Pinterest 
Image by: Doyanresep.com in Pinterest 


Kangkung merupakan sayuran yang mengandung vitamin, rendah kalori dan lemak, serta kaya akan kandungan gizi. Dalam 100 gram kangkung mengandung 19 kalori. Karena kandungan gizi yang cukup tinggi dan kalori yang rendah, banyak ahli yang merekomendasikan kangkung sebagai menu diet.


Dalam membuat cah kangkung, kita membutuhkan 1 ikat kangkung, 2 siung bawang putih dan bawang merah, 3 buah cabe merah keriting, satu sachet bumbu saus tiram, garam secukupnya, air secukupnya, dan minyak secukupnya.

Untuk proses pengolahannya, pertama tumis bawang putih dan bawang merah yang telah dipotong-potong menggunakan sedikit minyak. Setelah harum, masukkan kangkung yang telah disiangi dan dicuci bersih kemudian tumis hingga kangkung sedikit layu. 

Selanjutnya, masukkan irisan cabe merah keriting dan tuangkan satu sachet bumbu saus tiram dan garam secukupnya, kemudian aduk-aduk hingga merata. Jika kangkung sudah cukup layu,  matikan api dan cah kangkung Ala anak kos pun siap untuk dimakan.

2. Orak Arik Telur

Dalam 1 butir telur terkandung 75 kalori dengan 7 gram protein. Tidak hanya itu, telur juga mengandung zat besi, beberapa mineral dan vitamin, serat, dan hanya mengandung 5 gram lemak.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
Lihat Semua Komentar (0)

Video Pilihan

Adblock test (Why?)


Menu Makanan Sehat dan Bergizi yang Hemat untuk Anak Kost - Kompasiana.com - Kompasiana.com
Read More

7 Menu Kopi Paling Sehat hingga yang Wajib Dihindari, Mana Favoritmu? - detikFood

Jakarta -

Kopi ternyata bisa digolongkan menjadi yang paling sehat hingga yang wajib diperhatikan asupannya. Ahli kesehatan membuat peringkat kopi yang perlu diperhatikan.

Minum kopi dapat memberi khasiat dan manfaat sehat bagi tubuh. Hal ini lantaran biji kopi yang punya banyak kandungan alami selain kafeinnya yang dibangga-banggakan.

Tetapi ketika diolah menjadi segelas minuman yang menyegarkan, beberapa menu kopi juga bisa mengancam kesehatan. Ada kopi yang disebutkan sebagai menu kopi terbaik untuk tubuh dan sebagian lagi yang wajib dihindari untuk dikonsumsi rutin.

Penggolongan ini dilakukan berdasarkan bahan campuran dan berbagai kandungan lain di dalamnya. Agar tak salah pilih pastikan untuk memeriksa daftar peringkat kopi ini.

Berikut peringkat menu kopi tersehat hingga yang perlu diperhatikan konsumsinya:

7 Menu Kopi Paling Sehat hingga yang Wajib Dihindari, Mana Favoritmu?Tanpa pemanis tambahan, americano dan kopi hitam lainnya dinilai sebagai menu kopi yang paling sehat. Foto: Getty Images/iStockphoto/Kongphop Petwichai

1. Americano

Americano dan kopi hitam lainnya seperti espresso maupun long black dinilai sebagai menu kopi paling sehat. Hal ini lantaran menu kopi ini tidak menggunakan bahan tambahan baik pemanis, susu maupun sirup perasa.

Americano, long black dan espresso hanya terbuat dari air dan kopi saja yang banyak disebutkan hanya memiliki nol kalori. Kopi hitam tanpa perasa ini juga seringkali menjadi andalan bagi orang yang menjalankan diet sehat atau ingin menurunkan berat badan.

2. Macchiato

Macchiato merupakan espresso yang disajikan dengan sedikit foam susu di atasnya. Danna Hunnes selaku ahli gizi di Ronald Reagan UCLA Medical Center, menyebutkan tambahan foam susu itu membuat macchiato sedikit lebih tidak sehat dibandingkan espresso murni.

"Karena penggunaan susu yang dibuat menjadi foam di bagian atasnya, membuat macchiato menjadi sedikit tidak sehat dibandingkan espresso. Tetapi hal ini juga masih bergantung pada jenis susu yang digunakan," kata Hunnes.

3. Cappuccino

Ada tiga komponen yang diperlukan untuk membuat segelas cappuccino, yaitu espresso, susu dan foam susu. Hunnes menyebutkan lemak pada susu yang selalu menjadi pertimbangan untuk sebuah menu kopi bisa dikatakan sehat atau tidak.

Cappuccino menggunakan takaran yang sama banyak pada setiap komponen sehingga kadar kesehatan berada di bawah peringkat macchiato. Hunnes menyarankan jika ingin menikmati cappuccino yang lebih sehat sebaiknya mengganti penggunaan susunya dengan susu kedelai.

Peringkat menu kopi lainnya ada di halaman berikutnya.

Simak Video "Nongkrong Cantik di Kafe Serba Boneka Beruang PIK"
[Gambas:Video 20detik]

Adblock test (Why?)


7 Menu Kopi Paling Sehat hingga yang Wajib Dihindari, Mana Favoritmu? - detikFood
Read More

Saturday, October 29, 2022

Rosin Resto Siapkan Menu Spesial untuk Rock In Solo - Radar Solo

SOLO-Turut mendukung kesuksesan event musik cadas Rock In Solo, Rosin Resto Palur menyiapkan ribuan menu yang dapat dinikmati pengisi acara. Menu yang dipilih sangat beragam. Mulai dari nasi gudeg komplet, nasi kuning, nasi berkat, nasi padang, dan sebagainya.

Marcomm Rosin Ferry Chan menuturkan, menu-menu tersebut menjadi best seller di Rosin Resto. Dihidangkan menggunakan boks maupun prasmanan sesuai ketentuan penyelenggara event.

“Rosin Resto memberikan harga khusus kepada customer yang melakukan transaksi dalam jumlah banyak, baik itu untuk personal maupun rombongan. Rock in Solo saja menggunakan Rosin Resto untuk kebutuhan mealsnya, kamu kapan?,” jelas Ferry, kemarin (29/10/2022). (rls/wa)

SOLO-Turut mendukung kesuksesan event musik cadas Rock In Solo, Rosin Resto Palur menyiapkan ribuan menu yang dapat dinikmati pengisi acara. Menu yang dipilih sangat beragam. Mulai dari nasi gudeg komplet, nasi kuning, nasi berkat, nasi padang, dan sebagainya.

Marcomm Rosin Ferry Chan menuturkan, menu-menu tersebut menjadi best seller di Rosin Resto. Dihidangkan menggunakan boks maupun prasmanan sesuai ketentuan penyelenggara event.

“Rosin Resto memberikan harga khusus kepada customer yang melakukan transaksi dalam jumlah banyak, baik itu untuk personal maupun rombongan. Rock in Solo saja menggunakan Rosin Resto untuk kebutuhan mealsnya, kamu kapan?,” jelas Ferry, kemarin (29/10/2022). (rls/wa)

Adblock test (Why?)


Rosin Resto Siapkan Menu Spesial untuk Rock In Solo - Radar Solo
Read More

Padukan Salad dan Protein, SaladStop Tawarkan 3 Menu BBQ Series - Travel Tempo.co

TEMPO.CO, Jakarta - SaladStop! memperkenalkan menu terbarunya, BBQ Series. Menu ini memadukan salad dan tinggi protein. Menu ini dianggap semakin cocok untuk masyarakat yang membutuhkan lebih banyak protein. Marketing Manager dari SaladStop! Indonesia, Salomo Jacob mengatakan menjadi inspirasi baru SaladStop! setelah sukses dengan menu Korean Series. "Dengan motto Eat Wide Awake, kami tidak hanya mempertimbangkan tren semata, namun kami menekankan pentingnya apa yang masuk ke dalam tubuh. Kami juga berdedikasi dalam membawa pengaruh positif menuju gaya hidup yang lebih sehat, yang ditandai dengan peningkatan signifikan dalam permintaan makanan yang tidak hanya lezat, tetapi juga bergizi dan sehat,” kata Jacob pada 20 Oktober 2022.

SaladStop! BBQ Series diharapkan memenuhi para pecinta makanan sehat yang menginginkan cita rasa baru, sekaligus mengajak lebih banyak orang untuk mulai memilih opsi menu makanan sehari-hari yang lebih sehat. Menghadirkan sebuah eksplorasi rasa, SaladStop! BBQ Series memperkenalkan tiga varian menu makanan sehat yang mengombinasikan sayuran organik dengan kreasi protein atau daging, serta perpaduan dengan kombinasi dressing yang baru, di antaranya; Wild Wild Chicken, Chicken Sheriff, dan Brisket Ranger. 

"Sebagai pionir yang menyajikan menu perpaduan salad dan smoked meat yang diproses dengan teknik slow smoking hingga 14 jam serta menggunakan bahan premium dan organik, kehadiran menu ini dapat menekankan misi makanan sehat yang lezat dan menyenangkan," kata Jacob.

Wild Wild Chicken SaladStop!/Tempo-Mitra Tarigan

1. Wild Wild Chicken (382 kalori)

Wild Wild Chicken salah satu varian menu dari BBQ Series yang dikemas dalam dua bentuk penyajian yaitu salad dan wrap. Sesuai namanya, Wild Wild Chicken merupakan perpaduan salad organik dengan
kombinasi daging ayam panggang yang telah melalui proses pengasapan hingga tiga jam. Hadir dengan harga menu Rp 95 ribu, pelanggan dapat menikmati kelezatan rasa dan sensasi pedas yang khas dari dressing Mexican Chipotle yang menjadi pelengkap untuk organic romaine, cherry tomatoes, red onions, capsicum, broccoli, roasted pumpkin, dan tentunya roasted chicken thigh yang juicy dan lembut. 

Sementara itu, bagi para pelanggan yang memiliki mobilitas tinggi dan ingin menikmati menu lezat satu ini, dapat mencoba varian lainnya yakni Wild Wild Chicken Wrap. Menggunakan wrap tortilla dan membalut sempurna isi salad di dalamnya, Wild Wild Chicken jadi lebih praktis dikonsumsi baik saat bepergian maupun saat beraktivitas di luar ruangan.

Tempo sempat mencoba menu ini. Ayam yang disajikan sangat lembut dan juicy. Saus pada menu ini cukup pedas, karena rasa lada sangat terasa. Namun bila dipadukan dengan ayam panggang itu, maka rasanya semakin pas.

Chicken Sheriff SalasStop!/Tempo-Mitra Tarigan

2. Chicken Sheriff (529 kalori)

Menu tersebut menggunakan bahan-bahan yaitu organic kale, warm baked mushroom, cherry tomatoes, broccoli, roasted pumpkin, dan olives yang dipertemukan dengan roasted chicken thigh yang hangat. Kenikmatan rasa pada menu ini bertambah karena dressing-nya berupa perpaduan Honey Mustard & Yuzu Sesame Vinaigrette yang menghasilkan perpaduan cita rasa asam manis di dalamnya. Tidak hanya salad dan daging, Chicken Sheriff juga menyajikan karbohidrat sehat menggunakan warm quinoa & brown rice. Pelanggan pun berkesempatan mendapatkan menu ini seharga Rp 95 ribu.

Untuk masyarakat yang sedang membutuhkan kalori dalam jumlah besar, menu ini dinilai cukup pas. Chicken Sheriff menawarkan santapan yang cukup mengenyangkan. Sausnya menawarkan rasa manis dan asam. Jacob menilai menu ini adalah perpaduan Barat dan Asia. Karena ada rasa honey mustard yang kebanyakan digunakan masyarakat Barat dipadukan dengan Yuzu yang berasal dari Asia. 

Brisket Ranger SaladStop!/Tempo-Mitra Tarigan

3. Brisket Ranger (313 kalori)

Brisket Ranger menghadirkan variasi menu makanan sehat yang berisi warm quinoa & brown rice, organic baby spinach, capsicum, cherry tomatoes, red onions, dan jalapeno, yang dipadukan dengan daging smoked beef brisket yang telah melalui proses pengasapan hingga 14 jam. Brisket Ranger, hadir dengan harga Rp 110 ribu juga siap dikonsumsi bagi pelanggan yang senang menikmati makanan sehat yang menggugah selera. Menu ini semakin nikmat saat disajikan bersama pelengkap dressing yaitu Texas BBQ & White Truffle Vinaigrette.

Di menu ini, rasa cukanya cukup terasa. Jalapeno pun menambah rasa asam pada hidangan tersebut. Jacob menganggap ini perpaduan antara masakan Latin dan Eropa. Daging yang disajikan pun sangat lembut. 

Jacob menilai menus BBQ Series bisa menjadi pilihan bagi masyarakat yang menginginkan protein tinggi dan tidak makan salad saja. Ia pun berharap dengan hadirnya SaladStop! BBQ Series di Indonesia, dapat mendorong lebih banyak pihak untuk memulai gaya hidup sehat dan seimbang yang lebih menyenangkan. “Ke depannya, kami akan kembali meluncurkan menu-menu inovatif lainnya yang siap jadi kegemaran masyarakat Indonesia,” kata Jacob.

Baca: Mencicip Salad Jepang dan Thailand: Salad Sabai dan Salad Kokoro

Adblock test (Why?)


Padukan Salad dan Protein, SaladStop Tawarkan 3 Menu BBQ Series - Travel Tempo.co
Read More

Friday, October 28, 2022

Sambut Hallowen, Ada Menu Baru Nih dari Hangry, Cek Yuk - PELITA JABAR - Inspirasi Tanpa Batas

 8 total views,  8 views today

BANDUNG, PelitaJabar – Mengusung nuansa Hallowen, perusahaan kuliner multi-brand Hangry, kembali menawarkan aneka menu baru yang bisa kamu jadikan pilihan saat berkumpul bareng teman atau keluarga.

Tidak hanya itu, melalui lebih dari 80 cabang di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Semarang, Medan dan Makassar, kamu dapat menikmati Hangry di berbagai lokasi dengan pemesanan yang cukup mudah.

Berikut menu oleh Hangry di akhir Oktober ini:


1. Korean Chicken Wings dari Moon Chicken by Hangry

Moon Chicken by Hangry terkenal dengan menu Korean Chicken Wings yang memiliki beragam ukuran. Mulai dari 5 potong, 10 potong, 20 potong dan 40 potong, Korean Chicken Wings jadi pilihan menu yang cocok untuk dibagi dan dinikmati bersama sesuai dengan jumlah orang yang berkumpul.

Mulai dari Rp47.000,-, menu Korean Chicken Wings ini bisa dinikmati di seluruh outlet Moon Chicken by Hangry, baik melalui delivery maupun dinein di Moon Chicken Hub PIM 3, Moon Chicken Hub Kemang dan Moon Chicken Station Senopati.

2. San Gyu by Hangry traktir waktu kumpul kamu dengan menu Tori Steak!

Mengusung tema ‘Spooktober’, San Gyu by Hangry membagikan menu Tori Steak secara gratis untuk kamu yang akan berkumpul dengan teman-teman. Kamu hanya cukup mengumpulkan 10 orang teman dan mengunggah foto melalui Instagram.

Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa langsung mengikuti Instagram San Gyu by Hangry di @san.gyu.id.

3. Garingnya Kulit Ayam di menu terbaru Nasi Kulit Renyah Idolaku dari Ayam Koplo by Hangry.

Ayam Koplo by Hangry meluncurkan menu terbarunya Nasi Kulit Renyah Idolaku dengan perpaduan dari nasi, kulit ayam yang digoreng garing, telur orak arik dan tidak lupa sambal original khas Ayam Koplo by Hangry.

Kamu bisa memilih tingkat kepedasan yang diinginkan mulai dari tingkat 0 atau tidak pedas sama sekali hingga tingkat 5 yang paling pedas.

4. Accha Indian Soul Food by Hangry, Biryani khas India salah satunya #TheGhostCCHAStory!

Biryani adalah hidangan nasi yang dimasak dengan rempah-rempah lalu ditambah dengan sayuran atau daging. Dalam pembuatannya, nasi biryani menggunakan berbagai jenis rempah-rempah mulai dari pala, cengkeh, kayu manis, lada, ketumbar dan saffron.

Untuk bumbunya sendiri, salah satu bumbu yang paling menonjol dan menjadi ciri khas adalah garam masala. Accha menawarkan berbagai jenis Biryani Bowl dari Chicken Biryani, Lamb Biryani, Chicken Kofta Biryani, Chachi Biryani, & Chachi Skin Biryani. 

5. Cirque de Thai, kunjungan Wai Thai Food by Hangry ke Jakarta, Bandung dan Surabaya.

Selama satu bulan kedepan, Wai Thai Food by Hangry akan mulai melakukan kunjungan ke kota-kota besar di tempat Hangry beroperasi sambil membawa keseruan dari budaya Thailand.

Kunjungan ini bertujuan untuk memperkenalkan jenama sekaligus menu-menu yang ditawarkan kepada masyarakat sekitar. Wai Thai Food by Hangry akan memberikanpromo spesial di setiap kota yang dihampiri dan akan menghadirkan booth dengan aktifitasmenarik di Car Free Day setiap kota.

6. Kopi Susu Gula Aren, Biscoff Cheesecake Frappe, Lychee Tea

Dari Pada by Hangry menawarkan berbagai jenis minuman mulai dari minuman berbasis susu, teh, kopi hingga yakult. Beragamnya jenis menu yang ditawarkan, menjadi pilihan yang tepat untuk dapat dinikmati saat kumpul bersama teman-teman.


‘Kami berharap melalui menu yang ditawarkan, pelanggan dapat menikmati momen yang lebih menyenangkan ketika berkumpul bersama dan mengenal brand-brand Hangry lebih dekat,’ pungkas Abraham Viktor, CEO, Hangry, Jumat 28 Oktober 2022. ***

Adblock test (Why?)


Sambut Hallowen, Ada Menu Baru Nih dari Hangry, Cek Yuk - PELITA JABAR - Inspirasi Tanpa Batas
Read More

Restoran ini sajikan menu progresif Asia, cocok untuk eksekutif muda - BrilioFood

Restoran ini sajikan menu progresif Asia, cocok untuk eksekutif muda
Konsep Bar dan Resto di New York era 1940-an yang ditampilkan Toma Brasserie (Foto-foto: dok Toma Brasserie)

Brilio.net - Bagi para eksekutif muda dan pebisnis di Jakarta, mencari tempat asik dan seru untuk menikmati kuliner mungkin tidak terlalu sulit. Namun jika mencari tempat kuliner yang menyajikan menu dengan konsep Progressive Asian Cuisine bukan perkara gampang.

Tapi ada nih tempat kuliner yang baru saja dibuka pada 23 Oktober 2022 yang mengusung konsep restoran dan bar premium, dengan sajian menu high end. Adalah Toma Brasserie, yang menggabungkan tema Progressive Asian Cuisine untuk sajiannya.

Restoran ini sajikan menu progresif Asia, cocok untuk eksekutif muda 60 Days Dry Aged Tomahawk

Restoran yang berada di antara Gedung Chase Plaza dan Gedung International Financial Center, Jalan Jendral Sudirman, Kav 22-23, Jakarta Selatan ini, menggunakan bahan-bahan otentik Asia dipadupadankan dengan teknik pengolahan yang unik.

Nggak heran jika setiap menu makanan dan minuman Toma memiliki identitas khas dan berbeda dari resto bar premium lainnya.

Restoran ini sajikan menu progresif Asia, cocok untuk eksekutif muda Strawberry Milk (kiri) dan Bubble Bath

Toma Brasserie buka setiap hari dan dapat dikunjungi mulai pukul 10.00 WIB hingga dini hari di hari kerja, dan khusus di akhir pekan mulai pukul 07.00 WIB.

“Saat memasuki restoran, pengunjung akan disuguhkan ambience bertema New York 1940-an, musik bergenre Jazz Fusion, dan semerbak wewangian yang diformulasikan khusus untuk menciptakan karakter unik dan premium,” ujar Hartono Moe, Head of Marketing Toma Brasserie.

Restoran ini sajikan menu progresif Asia, cocok untuk eksekutif muda Miso Butter Salmon

Toma Brasserie digadang-gadang bisa memanjakan para pecinta kuliner dan premium lifestyle dengan menikmati pengalaman makan yang berbeda melalui sentuhan elemen premium dan eksklusif, dengan tidak mengurangi nuansa warm dan friendly di dalamnya.

Karena itu, tempat ini sangat cocok dikunjungi para eksekutif muda dan pebisnis untuk sekadar melepas penat selepas bekerja ataupun menikmati waktu akhir pekan di Ibu Kota.

Setiap menu yang dihadirkan Toma bertemakan Progressive Asian Cuisine, sebagai teknik pengolahan makanan yang memadukan konsep resep tradisional dan kombinasi unik. Mengedepankan kualitas premium, pembuatan dan penyajian setiap menu Toma dilakukan para staf berstandar bintang lima.

Restoran ini sajikan menu progresif Asia, cocok untuk eksekutif muda Pasta Selection

Kesan dining dan bar yang eksklusif ini pun dapat menciptakan cerita atau memori unik di setiap piring pengunjung yang datang ke Toma. Tidak hanya itu, Toma juga menunjang penyelenggaraan private event dan corporate event, dengan dukungan peralatan multimedia berkualitas tinggi.

“Komitmen kami adalah untuk dapat menyajikan sajian menu premium berkualitas tinggi untuk para konsumen yang datang, agar dapat menikmati suasana dining dan lifestyle yang unik dan tentunya memiliki nilai tersendiri di mata dan hatinya” tutup Hartono.

(brl/red)

Adblock test (Why?)


Restoran ini sajikan menu progresif Asia, cocok untuk eksekutif muda - BrilioFood
Read More

Thursday, October 27, 2022

Menu Akhir Bulan yang Mengenyangkan dan Menentramkan - Kompasiana.com - Kompasiana.com

INI BUKAN MENU SEHAT DAN BARANG TENTU TIDAK DIREKOMENDASIKAN.

Menu hemat akhir bulan untuk bertahan hidup ku Indomie Goreng Jumbo dicampur Nasi. Iya ini menu akhir bulan demi kelangsungan hidup. Karena keterbatasan dan demi mengisi perut tidak bisa pilah pilih menu makanan. Hal yang paling penting pada tanggal tua atau akhir bulan ia makanan murah dan mengenyangkan. 

Nasi+ Indomie Goreng Jumbo

Yup, menu yang satu ini penuh kalori nan murah. Bermodal beras 1 kg seharga 10 ribu rupiah dan Indomie Goreng Jumbo seharga 4 ribu rupiah saja bisa membuat perut kenyang dan hati tenang

Caranya ialah menanak nasi dengan takaran 1 cup beras. Sengaja tidak memberikan gambar contohnya ditakutkan menggugah selera kombinasi ini memang penuh akan kalori, dan tentu kebutuhan kalori harian terpenuhi bahkan bisa melebihi hehe. Namun kekurangannya ialah minim serat, natrium berlebih dan ya tentu akan mengganggu sistem pencernaan kita.

Beras seharga sepuluh ribu rupiah tadi bisa bertahan hingga tiga hari untuk makan 2 kali sehari. 

Menu ini aku makan saat keadaan genting saja. Demi mempertahankan diri hanya sekedar berbagi dan tidak merekomendasi. Hihihi

Sekian, dan terima kasih

Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
Lihat Semua Komentar (0)

Video Pilihan

Adblock test (Why?)


Menu Akhir Bulan yang Mengenyangkan dan Menentramkan - Kompasiana.com - Kompasiana.com
Read More

Resep Pasta Laksa Gurih dan Lembut, Menu Lezat Menggugah Selera | merdeka.com - Merdeka.com

Merdeka.com - Sebagian dari Anda tentu tidak asing dengan kuliner laksa. Laksa adalah makanan berbahan mi yang diolah dengan bumbu perpaduan masakan Tiongkok dan Melayu. Kini, banyak orang mengenal laksa sebagai kuliner khas Singapura yang sangat populer. Namun, sebenarnya sajian laksa menyebar ke berbagai negara Asia, termasuk Indonesia.

Sajian laksa memiliki cita rasa gurih dengan kuah kaya bumbu yang bertekstur sedikit kental. Gurihnya kuah laksa berpadu dengan bahan mi bihun kenyal menghasilkan sensasi rasa yang semakin menarik. Selain diolah dengan mi bihun, laksa juga bisa diolah berbagai jenis pasta empuk.

taboola mid article

Jika tertarik, terdapat beberapa resep pasta laksa gurih dan lembut yang bisa Anda coba. Mulai dari laksa spaghetti, laksa fetuccine, pasta laksa kering, hingga pasta laksa ayam. Berbagai sajian pasta laksa ini dibuat dengan bahan dan bumbu sederhana. Tentu Anda bisa berkreasi dengan menambahkan bahan campuran lain untuk membuat hidangan semakin menarik.

Sajian pasta laksa ini sangat cocok disantap sebagai menu makan malam. Terutama bagi Anda yang bosan dengan olahan menu nasi, sajian pasta laksa gurih dan lembut bisa menjadi pilihan tepat. Dilansir dari Cookpad, berikut kami merangkum beberapa resep pasta laksa berbagai bahan, bisa menjadi rekomendasi Anda.

2 dari 3 halaman

Resep Pasta Laksa Gurih

Pasta Laksa Spaghetti Otak-Otak

Bahan:

  • 150 gram spaghetti
  • 1 sdm minyak goreng
  • 1 sdt garam
  • Secukupnya air untuk merebus pasta

Bumbu:

  • 2 sdm minyak
  • 1 sdm bumbu dasar bawang
  • 1 batang sereh bagian putihnya
  • 3 lembar daun jeruk buang bagian tengahnya
  • 1-2 sdm bumbu dasar merah
  • 400 ml air
  • 3 sdm fiber creme
  • 1 sdt kaldu udang/jamur
  • 5-7 buah otak-otak
  • 1 batang daun bawang
  • Secukupnya garam

Cara membuat:

  • Rebus air beri minyak dan garam, masukkan spaghetti masak sampai matang, tiriskan. Sambil menunggu spaghetti, tumis bumbu dasar bawang, sereh, daun jeruk, kemudian tuang larutan fibercreme.
  • Masukkan otak-otak, bumbu dasar merah, garam dan kaldu bubuk, aduk hingga tercampur rata.
  • Masukkan spaghetti, daun bawang, masak sampe mendidih cek rasa, angkat sajikan selagi panas.

Pasta Laksa Spaghetti Udang

Bahan:

  • 250 gr spaghetti
  • Udang segar 200gr (kupas, lalu rebus kulit & kepalanya)
  • Air 400ml (untuk merebus kulit udang)
  • 200 ml santan kental
  • 250 ml kaldu udang
  • 3 genggam tauge rebus
  • Telur rebus
  • Irisan jeruk nipis

Bumbu halus:

  • 8 buah bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • Cabe merah 8 buah (tambahkan jika suka pedas)
  • 4 buah kemiri sangrai
  • 3 sdm ebi
  • 2 ruas jari kunyit
  • 1 ruas jari jahe

Bumbu pelengkap:

  • 1 batang sereh
  • 2 ruas jari lengkuas
  • 3 lembar daun jeruk dan daun salam masing-masing
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt kaldu jamur
  • 1/2 sdt merica
  • 1 sdt ketumbar bubuk
  • 1 sdt gula pasir

Cara membuat:

  • Rebus spagheti, sisihkan. Bersihkan udang, ambil kulit dan kepalanya, lalu rebus dengan 400ml air hingga sebanyak kaldu yang diperlukan kurang lebih 250 ml.
  • Tumis bumbu halus, masukan sereh,lengkuas,daun jeruk dan salam, masak hingga bumbu benar-benar matang.
  • Setelah bumbu matang,masukan kaldu udang beserta garam,gula,kaldu jamur,merica dan ketumbar biar kan sampai mendidih.
  • Setelah mendidih, masukan santan kental. Aduk terus hingga mendidih,lalu masukan udang segar.
  • Udang tidak perlu dimasak terlalu lama. Cukup sampai udang memerah, berarti udang sudah matang. Koreksi rasa.
  • Matikan api. Tata spaghetti dalam wadah, lalu tauge. Siram spaghetti dengan kuah, sajikan bersama telur rebus dan irisan jeruk nipis agar lebih segar.

3 dari 3 halaman

Resep Pasta Laksa Lembut dan Lezat

Pasta Laksa Fetuccine

Bahan:

  • 150 gr fettuccine mentah
  • 1 sdm minyak
  • 1 sdt garam halus
  • Secukupnya air untuk merebus pasta

Bahan bumbu:

  • 2 sdm minyak
  • 3 siung bawang merah, cincang
  • 2 siung bawang putih, cincang
  • 1 batang serai, ambil putihnya lalu memarkan
  • 3 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
  • 1-2 sdm sambal terasi botolan
  • 400 ml air kaldu (400ml air + 1 sdt kaldu jamur)
  • 2 sdm munjung fiber creme + 5 sdm air panas aduk rata
  • 80 gr otak-otak
  • 35 gr buncis, potong 2 cm
  • Secukupnya garam halus

Cara membuat:

  • Didihkan secukupnya air, beri 1 sdm minyak dan 1 sdt garam. Lalu masukan fettuccine, rebus hingga aldente. Tiriskan, siram air dingin, tiriskan lagi. Sisihkan dulu.
  • Buat laksanya. Panaskan minyak di wajan, lalu tumis duo bawang, sereh dan daun jeruk hingga harum. Tambahkan sambal terasi, air kaldu, larutan fiber creme. Masak hingga mendidih. Lalu masukan buncis, otak-otak dan garam. Masak lagi hingga mendidih dan buncis matang. Koreksi rasa, matikan api.
  • Tata fettuccine di mangkuk saji. Lalu siram dengan kuah laksa. Sajikan hangat.

Pasta Laksa Spaghetti Goreng

Bahan:

  • Pasta spaghetti (size 4)
  • 1 bungkus bumbu laksa singapore
  • Udang kering/ebi
  • Santan
  • Potong kecil daging ayam
  • Potong kecil fishcake
  • Tahu pok (tahu goreng size kecil)
  • Tauge
  • Parsley

Cara membuat:

  • Rebus mie dalam air mendidih, tambahkan sedikit garam dan minyak. Tiriskan setelah matang.
  • Tumis ebi/udang kering cincang hingga harum. Masukkan daging ayam, tauge, fishcake dan udang besar. tambahkan 1 bungkus bumbu laksa, tumis rata. Setelah itu tuang santan cair 60 ml. setelah mengental, masukkan mie dan aduk rata. Tabur parsley, sajikan hangat.
  • Untuk udang, boleh diangkat dulu jika udang sudah matang, karena udang terlalu matang menyebabkan daging keras.
[ayi]

Adblock test (Why?)


Resep Pasta Laksa Gurih dan Lembut, Menu Lezat Menggugah Selera | merdeka.com - Merdeka.com
Read More

Resep Pasta Laksa Gurih dan Lembut, Menu Lezat Menggugah Selera | merdeka.com - Merdeka.com

Merdeka.com - Sebagian dari Anda tentu tidak asing dengan kuliner laksa. Laksa adalah makanan berbahan mi yang diolah dengan bumbu perpaduan masakan Tiongkok dan Melayu. Kini, banyak orang mengenal laksa sebagai kuliner khas Singapura yang sangat populer. Namun, sebenarnya sajian laksa menyebar ke berbagai negara Asia, termasuk Indonesia.

Sajian laksa memiliki cita rasa gurih dengan kuah kaya bumbu yang bertekstur sedikit kental. Gurihnya kuah laksa berpadu dengan bahan mi bihun kenyal menghasilkan sensasi rasa yang semakin menarik. Selain diolah dengan mi bihun, laksa juga bisa diolah berbagai jenis pasta empuk.

taboola mid article

Jika tertarik, terdapat beberapa resep pasta laksa gurih dan lembut yang bisa Anda coba. Mulai dari laksa spaghetti, laksa fetuccine, pasta laksa kering, hingga pasta laksa ayam. Berbagai sajian pasta laksa ini dibuat dengan bahan dan bumbu sederhana. Tentu Anda bisa berkreasi dengan menambahkan bahan campuran lain untuk membuat hidangan semakin menarik.

Sajian pasta laksa ini sangat cocok disantap sebagai menu makan malam. Terutama bagi Anda yang bosan dengan olahan menu nasi, sajian pasta laksa gurih dan lembut bisa menjadi pilihan tepat. Dilansir dari Cookpad, berikut kami merangkum beberapa resep pasta laksa berbagai bahan, bisa menjadi rekomendasi Anda.

2 dari 3 halaman

Resep Pasta Laksa Gurih

Pasta Laksa Spaghetti Otak-Otak

Bahan:

  • 150 gram spaghetti
  • 1 sdm minyak goreng
  • 1 sdt garam
  • Secukupnya air untuk merebus pasta

Bumbu:

  • 2 sdm minyak
  • 1 sdm bumbu dasar bawang
  • 1 batang sereh bagian putihnya
  • 3 lembar daun jeruk buang bagian tengahnya
  • 1-2 sdm bumbu dasar merah
  • 400 ml air
  • 3 sdm fiber creme
  • 1 sdt kaldu udang/jamur
  • 5-7 buah otak-otak
  • 1 batang daun bawang
  • Secukupnya garam

Cara membuat:

  • Rebus air beri minyak dan garam, masukkan spaghetti masak sampai matang, tiriskan. Sambil menunggu spaghetti, tumis bumbu dasar bawang, sereh, daun jeruk, kemudian tuang larutan fibercreme.
  • Masukkan otak-otak, bumbu dasar merah, garam dan kaldu bubuk, aduk hingga tercampur rata.
  • Masukkan spaghetti, daun bawang, masak sampe mendidih cek rasa, angkat sajikan selagi panas.

Pasta Laksa Spaghetti Udang

Bahan:

  • 250 gr spaghetti
  • Udang segar 200gr (kupas, lalu rebus kulit & kepalanya)
  • Air 400ml (untuk merebus kulit udang)
  • 200 ml santan kental
  • 250 ml kaldu udang
  • 3 genggam tauge rebus
  • Telur rebus
  • Irisan jeruk nipis

Bumbu halus:

  • 8 buah bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • Cabe merah 8 buah (tambahkan jika suka pedas)
  • 4 buah kemiri sangrai
  • 3 sdm ebi
  • 2 ruas jari kunyit
  • 1 ruas jari jahe

Bumbu pelengkap:

  • 1 batang sereh
  • 2 ruas jari lengkuas
  • 3 lembar daun jeruk dan daun salam masing-masing
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt kaldu jamur
  • 1/2 sdt merica
  • 1 sdt ketumbar bubuk
  • 1 sdt gula pasir

Cara membuat:

  • Rebus spagheti, sisihkan. Bersihkan udang, ambil kulit dan kepalanya, lalu rebus dengan 400ml air hingga sebanyak kaldu yang diperlukan kurang lebih 250 ml.
  • Tumis bumbu halus, masukan sereh,lengkuas,daun jeruk dan salam, masak hingga bumbu benar-benar matang.
  • Setelah bumbu matang,masukan kaldu udang beserta garam,gula,kaldu jamur,merica dan ketumbar biar kan sampai mendidih.
  • Setelah mendidih, masukan santan kental. Aduk terus hingga mendidih,lalu masukan udang segar.
  • Udang tidak perlu dimasak terlalu lama. Cukup sampai udang memerah, berarti udang sudah matang. Koreksi rasa.
  • Matikan api. Tata spaghetti dalam wadah, lalu tauge. Siram spaghetti dengan kuah, sajikan bersama telur rebus dan irisan jeruk nipis agar lebih segar.

3 dari 3 halaman

Resep Pasta Laksa Lembut dan Lezat

Pasta Laksa Fetuccine

Bahan:

  • 150 gr fettuccine mentah
  • 1 sdm minyak
  • 1 sdt garam halus
  • Secukupnya air untuk merebus pasta

Bahan bumbu:

  • 2 sdm minyak
  • 3 siung bawang merah, cincang
  • 2 siung bawang putih, cincang
  • 1 batang serai, ambil putihnya lalu memarkan
  • 3 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
  • 1-2 sdm sambal terasi botolan
  • 400 ml air kaldu (400ml air + 1 sdt kaldu jamur)
  • 2 sdm munjung fiber creme + 5 sdm air panas aduk rata
  • 80 gr otak-otak
  • 35 gr buncis, potong 2 cm
  • Secukupnya garam halus

Cara membuat:

  • Didihkan secukupnya air, beri 1 sdm minyak dan 1 sdt garam. Lalu masukan fettuccine, rebus hingga aldente. Tiriskan, siram air dingin, tiriskan lagi. Sisihkan dulu.
  • Buat laksanya. Panaskan minyak di wajan, lalu tumis duo bawang, sereh dan daun jeruk hingga harum. Tambahkan sambal terasi, air kaldu, larutan fiber creme. Masak hingga mendidih. Lalu masukan buncis, otak-otak dan garam. Masak lagi hingga mendidih dan buncis matang. Koreksi rasa, matikan api.
  • Tata fettuccine di mangkuk saji. Lalu siram dengan kuah laksa. Sajikan hangat.

Pasta Laksa Spaghetti Goreng

Bahan:

  • Pasta spaghetti (size 4)
  • 1 bungkus bumbu laksa singapore
  • Udang kering/ebi
  • Santan
  • Potong kecil daging ayam
  • Potong kecil fishcake
  • Tahu pok (tahu goreng size kecil)
  • Tauge
  • Parsley

Cara membuat:

  • Rebus mie dalam air mendidih, tambahkan sedikit garam dan minyak. Tiriskan setelah matang.
  • Tumis ebi/udang kering cincang hingga harum. Masukkan daging ayam, tauge, fishcake dan udang besar. tambahkan 1 bungkus bumbu laksa, tumis rata. Setelah itu tuang santan cair 60 ml. setelah mengental, masukkan mie dan aduk rata. Tabur parsley, sajikan hangat.
  • Untuk udang, boleh diangkat dulu jika udang sudah matang, karena udang terlalu matang menyebabkan daging keras.
[ayi]

Adblock test (Why?)


Resep Pasta Laksa Gurih dan Lembut, Menu Lezat Menggugah Selera | merdeka.com - Merdeka.com
Read More

Bertabur Bintang, Film 'The Menu' Hadirkan Genre Horor-Thriller - TIX ID

Hadir kembali film thriller yang wajib kalian nantikan, apalagi jika bukan film The Menu yang bertabur bintang. Tak main-main film ini sendiri dibintangi nama-nama besar seperti Anya Taylor-Joy, Adam McKay, Nicholas Hoult, serta Ralph Fiennes. Diketahui sebelumnya Emma Watson sempat dilirik memerankan karakter Anya Taylor-Joy, namun karena jadwalnya yang penuh akhirnya Anya terpilih menggantikan dirinya.

Anya Taylor-Joy's new movie The Menu gets strong first reviews
Sumber: Bon Appetit 

Dapat dilihat dari trailernya, kisah dimulai dengan jamuan mewah yang hanya didatangi orang-orang tertentu. Sang juru masak juga merupakan seorang koki handal yang diperankan oleh Adam McKay yang dikenal lewat perannya sebagai Voldemort di franchise Harry Potter. Namun sayangnya jamuan mewah itu berubah menjadi permainan mengerikan penuh ketegangan yang dapat merenggut nyawa mereka.

Tentunya bagi kalian para penikmat film-film menegangkan, film ini dapat menjadi pilihan kalian. Nantikan terus kabar terbaru seputar film dengan memantu sosial media TIX ID dan aplikasi TIX ID agar kamu selalu update dengan berita tentang film. Kamu juga dapat menyewa atau membeli film kesukaan kamu lewat aplikasi TIX ID!

Adblock test (Why?)


Bertabur Bintang, Film 'The Menu' Hadirkan Genre Horor-Thriller - TIX ID
Read More

Wednesday, October 26, 2022

Resep Sambal Jengkol Pedas dan Gurih, Cocok untuk Menu Harian | merdeka.com - Merdeka.com

Merdeka.com - Bagi sebagian orang, jengkol merupakan jenis makanan yang dihindari. Biasanya orang yang menghindari berbagai olahan jengkol karena sering menyebabkan bau mulut yang tidak sedap. Selain itu, jengkol juga mempunyai cita rasa yang sedikit pahit ketika dikonsumsi

Meskipun begitu, jengkol merupakan jenis biji-bijian yang kaya berbagai kandungan nutrisi. Diketahui, jengkol memiliki kandungan zat besi, folat, hingga berbagai mineral dan vitamin lainnya. Bukan hanya itu, jengkol juga mempunyai kandungan antioksidan yang baik untuk menjaga kesehatan tubuh.

taboola mid article

Bagi Anda pecinta jengkol, konsumsi makanan ini tentu dapat membantu mencukupi kebutuhan nutrisi sehari-hari. Tentu Anda bisa mengolah jengkol menjadi berbagai macam hidangan lezat, salah satunya sambal jengkol. Jika tertarik, terdapat beberapa resep sambal jengkol pedas dan gurih yang bisa menjadi rekomendasi Anda.

Sajian sambal jengkol ini sangat cocok dikonsumsi dengan nasi hangat sebagai menu harian. Tentu bagi Anda pecinta makanan pedas, hidangan sambal jengkol ini bisa menjadi rekomendasi. Dilansir dari Cookpad, berikut kami merangkum beberapa resep sambal jengkol pedas menggugah selera, bisa menjadi pilihan konsumsi harian Anda.

2 dari 3 halaman

Resep Sambal Jengkol Pedas dan Gurih

Sambal Jengkol Pedas Gurih

Bahan:

  • 500 gr jengkol yang sudah di rebus
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt kaldu bubuk
  • 1/2 sdm gula pasir
  • 100 ml minyak goreng

Bahan sambal, haluskan:

  • 75 gr cabe rawit merah
  • 100 gr cabe merah keriting
  • 60 gr cabe merah besar
  • 3 gr terasi
  • 75 gr bawang merah
  • 25 gr bawang putih

Cara membuat:

  • Siapkan semua bahan.
  • Iris jengkol sesuai selera. Jika ingin di goreng dulu, panaskan minyak goreng, lalu goreng jengkol 5 menit saja.
  • Goreng bawang merah dan bawang putih, sisihkan. Goreng semua cabe. Sisihkan. Goreng tomat. Sisihkan.
  • Chopper kasar semua cabe. Sisihkan. Chopper halus, bawang, tomat dan terasi.
  • Panaskan kembali minyak goreng. Tumis sambal hingga tanak, tambahkan gula, garam dan kaldu bubuk Koreksi rasanya.
  • Masukan jengkol. Masak hingga bumbu meresap, tanak dan mengeluarkan banyak minyak. Angkat. Dinginkan.
  • Sajikan dengan nasi panas.

Sambal Jengkol Cabe Ijo

Bahan:

  • 1/2 kg jengkol rebus pipihkan

Bumbu halus:

  • 7 buah cabe ijo
  • 5 siung bamer
  • 2 siung baput
  • 1 buah tomat ijo
  • Secukupnya gula, garam,penyedap
  • Secukupnya air dan minyak
  • 1 batang serai
  • 2 helai daun salam

Cara membuat:

  • Rebus duo bawang, cabe dan tomat setelah itu ulek/haluskan.
  • Tumis bumbu hingga harum beri serai dan salam setelah itu beri air tambahkan gula garam penyedap terakhir masukan jengkolnya biarkan hingga air menyusut.
  • Koreksi rasa. Jika sudah pas, angkat dan sajikan.

Sambal Jengkol Teri

Bahan:

  • 250 gram jengkol
  • 1 genggam teri belah
  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 15 buah cabe merah
  • 4 sdm minyak goreng
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1/4 sdt garam
  • 1 sdm gula pasir
  • 1/2 sdt kaldu bubuk

Cara membuat:

  • Potong masing-masing jengkol menjadi tiga bagian, kemudian goreng.
  • Haluskan bawang merah, bawang putih dan cabe merah.
  • Tumis bersama daun jeruk, bumbui dengan garam, gula pasir dan kaldu bubuk.
  • Masukkan jengkol, aduk rata sambil ditumis sebentar, agar bumbu rata dan meresap ke jengkol. Sesaat sebelum diangkat masukkan teri, aduk rata kembali.
  • Angkat dan tempatkan di piring saji.

3 dari 3 halaman

Adblock test (Why?)


Resep Sambal Jengkol Pedas dan Gurih, Cocok untuk Menu Harian | merdeka.com - Merdeka.com
Read More

Papeda jadi Menu Favorit Peserta Sarasehan - Cenderawasih Pos

SENTANI- Masyarakat adat di Kampung Dondai, Distrik Ebungfau menyediakan menu-menu lokal untuk menjamu para tamu dan peserta yang melaksanakan kegiatan Kongres Masyarakat Adat Nusantara di kampung itu sejak tanggal 25 sampai 26 Oktober 2022.

Adapun menu lokal yang disiapkan oleh masyarakat adat setempat seperti, Papeda dan ikan, Ubi-ubian, sayur dan lain-lain. Diantara banyak makanan yang disiapkan itu papeda menjadi menu makanan favorit yang banyak disukai oleh masyarakat,  terutama para tamu dan peserta yang mengikuti kegiatan sarasehan tersebut.

Uniknya menu lokal terutama papeda itu disajikan di atas wadah yang terbuat dari tanah liat. Wadah tersebut dalam bahasa Lokal disebut ” helay “, suatu wadah Kuno yang diwariskan secara turun temurun dari generasi ke generasi.

Weli Daimoe , salah satu  Ibu yang menangani konsumsi menyampaikan bahwa, Papeda yang dibuat di dalam wadah ini ( helay) panasnya akan bertahan lama, ini sudah jadi tradisi bagi masyarakat setempat.

” Selama sarasehan berlangsung di sini ( Papeda ) sebagai  menu asli akan menjadi menu utama dalam  penyajian makan untuk peserta, selain itu diselingi dengan makan lokal yang lain,”tandasnya.(roy/ary)

SENTANI- Masyarakat adat di Kampung Dondai, Distrik Ebungfau menyediakan menu-menu lokal untuk menjamu para tamu dan peserta yang melaksanakan kegiatan Kongres Masyarakat Adat Nusantara di kampung itu sejak tanggal 25 sampai 26 Oktober 2022.

Adapun menu lokal yang disiapkan oleh masyarakat adat setempat seperti, Papeda dan ikan, Ubi-ubian, sayur dan lain-lain. Diantara banyak makanan yang disiapkan itu papeda menjadi menu makanan favorit yang banyak disukai oleh masyarakat,  terutama para tamu dan peserta yang mengikuti kegiatan sarasehan tersebut.

Uniknya menu lokal terutama papeda itu disajikan di atas wadah yang terbuat dari tanah liat. Wadah tersebut dalam bahasa Lokal disebut ” helay “, suatu wadah Kuno yang diwariskan secara turun temurun dari generasi ke generasi.

Weli Daimoe , salah satu  Ibu yang menangani konsumsi menyampaikan bahwa, Papeda yang dibuat di dalam wadah ini ( helay) panasnya akan bertahan lama, ini sudah jadi tradisi bagi masyarakat setempat.

” Selama sarasehan berlangsung di sini ( Papeda ) sebagai  menu asli akan menjadi menu utama dalam  penyajian makan untuk peserta, selain itu diselingi dengan makan lokal yang lain,”tandasnya.(roy/ary)

Adblock test (Why?)


Papeda jadi Menu Favorit Peserta Sarasehan - Cenderawasih Pos
Read More

Kulineran di Kampung Ulam Ngrajek Magelang, Ini Menu dan Harganya - detikJateng

Solo -

Berburu kuliner merupakan kegiatan yang menyenangkan saat kita mengunjungi suatu daerah. Selain mencari menu yang mampu menggoyang lidah, wisatawan biasanya juga menginginkan tempat makan yang asyik untuk berfoto.

Bagi kamu yang sedang berada di Magelang, Jawa Tengah, terdapat resto yang barangkali perlu dicoba. Resto bernama Kampung Ulam ini menawarkan beberapa menu pilihan. Suasana restonya juga Instagramable.

Sesuai namanya, Kampung Ulam yang berarti Kampung Ikan, resto ini memiliki kolam ikan yang cukup luas. Hal itu membuat resto bergaya klasik ini memiliki suasana yang sejuk dan nyaman.


Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno juga pernah mampir di resto ini. Dia membagikan pengalamannya saat makan di resto itu melalui akun Twitter @sandiuno.

Di akun tersebut dia mengapresiasi pemilik resto yang berani memulai membuka resto di saat pandemi. Resto itu tetap bisa berkembang hingga memiliki 20 tenaga kerja.

"Guys, Kampung Ulam Ngrajek yang saya kunjungi ini, bisa menjadi contoh bagi kita yang ingin membuka usaha kuliner di saat pandemi. Bukan hanya bertahan, namun berhasil membuka lapangan kerja untuk 20 orang. Sedari awal sudah mampu menyesuaikan diri, disiplin menerapkan prokes," tulis Sandiaga Uno dalam Twitternya seperti yang dibaca detikJateng pada Rabu (26/10/2022).

Dari video yang dibagikan di unggahan tersebut, resto itu sebagian besar bangunannya terbuat dari kayu. Ada beberapa bagian yang dibuat menggunakan bata ekspos. Nuansanya terlihat cukup asri.

Lokasi dan Jam Buka Kampung Ulam Ngrajek

Dikutip dari akun Instagram @kampungulam, resto ini berada di Desa Ngrajek, Kecamatan Mungkid, Kabupaten Magelang. Lokasinya bisa dijangkau cukup mudah baik dari pusat Kabupaten Magelang maupun Kota Magelang.

Dari Kabupaten Magelang atau Candi Borobudur, kamu bisa menyusuri jalan menuju Candi Mendut. Setelah tiba di Candi Mendut, kamu bisa berbelok ke kiri atau ke arah utara. Resto ini nanti berada di kanan jalan.

Resto ini melayani pengunjung sejak pukul 09.00 WIB hingga 21.00 WIB. Kampung Ulam Ngrajek ini juga buka setiap hari, termasuk saat akhir pekan.

Daftar menu dan harga ada di halaman selanjutnya...

Adblock test (Why?)


Kulineran di Kampung Ulam Ngrajek Magelang, Ini Menu dan Harganya - detikJateng
Read More

Resep Sup Labu Kuning Sederhana, Menu Creamy, Makanan Hangat Sedap - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sop labu kuning dapat dijadikan sebagai santapan untuk orang yang sedang demam. Selain rasanya yang enak dan mengenyangkan, labu juga mengandung banyak manfaat untuk tubuh.

Dikutip dari laman Healthline, labu mengandung antioksidan seperti alphakaroten, beta karoten, dan berta-cryptoxanthin yang dapat menetralkan radikal bebas pada tubuh.

Selain itu labu juga mengandung vitamin E, zat besi, dan folat yang dapat membantu sistem kekebalan tubuh.

Tidak sulit membuat sup labu di rumah, resep selengkapnya bisa dilihat dalam buku "Sup Krim Sayuran" (2009) karya Dewi Priyatni terbitan PT Gramedia Pustaka Utama berikut.

Baca juga:

Resep sup labu kuning

Bahan sup labu kuning:

  • 2 sendok makan mentega
  • 100 gram bawang bombai (cincang)
  • 2 siung bawang putih (cincang)
  • 500 mililiter kaldu ayam
  • 150 mililiter air bersih
  • 1 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh lada hitam
  • 2 sendok makan gula palem
  • 250 gram labu kuning  (kupas dan potong dadu)
  • 1 sendok teh bubuk kayu manis
  • 750 mililiter susu cair

Baca juga:

Cara membuat sup labu kuning:

1. Lelehkan mentega lalu tumis bawang bombai dan bawang putih hingga harum. Masukkan kaldu ayam, air, garam, lada, dan gula palem, masak hingga mendidih.

2. Tambahkan potongan labu kuning dan masak hingga labu matang dan empuk. Setelah itu keluarkan labu dan blender hingga labu halus.

3. Tuang kembali labu kuning yang sudah dihaluskan ke dalam panci, lalu tambahkan susu cair dan bubu kayu manis. Masak sup labu hingga mendidih dan sajikan selagi hangat.

Buku "Sup Krim Sayuran" (2009) karya Dewi Priyatni terbitan  PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli secara online di Gramedia.com.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


Resep Sup Labu Kuning Sederhana, Menu Creamy, Makanan Hangat Sedap - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

Tuesday, October 25, 2022

Ternyata Tempe Bisa Dijadikan Sebagai Menu Sarapan Pagi Paling Sehat, Ini Resep dari dr Zaidul Akbar - Serambinews.com

[unable to retrieve full-text content]

Ternyata Tempe Bisa Dijadikan Sebagai Menu Sarapan Pagi Paling Sehat, Ini Resep dari dr Zaidul Akbar  Serambinews.com
Ternyata Tempe Bisa Dijadikan Sebagai Menu Sarapan Pagi Paling Sehat, Ini Resep dari dr Zaidul Akbar - Serambinews.com
Read More

Sedia Berbagai Menu, Masakan Pawon Shila Digemari Ibu-Ibu Hingga Pejabat - Koran Memo - Koran Memo

Lamongan, koranmemo.com - Menyediakan berbagai menu makanan dengan rasa yang sedap, menjadi keunggulan bagi Pawon Shila salah satu pusat kuliner di Lamongan ini.

Dengan kemasan yang praktis, nasi kotak Pawon Shila digemari oleh banyak pelanggan, mulai dari ibu-ibu rumah tangga, pengusaha, hingga pejabat pemerintahan daerah.

"Setiap harinya yang pesan ibu-ibu rumah tangga, pengusaha, pegawai-pegawai, lurah hingga kepala dinas di pemkab Lamongan," kata Shila (32), pemilik pusat kuliner Pawon Shila.

"Pesannya untuk makan siang. Kalau menunya, menyesuaikan dengan menu yang saya buat pada hari itu, karena setiap hari ganti-ganti biar gak bosen. Tapi kalau pesannya dengan jumlah banyak, bisa pilih-pilih menu sesuai keinginan. Namun konfirmasi minimal satu hari sebelumnya," lanjutnya.

Baca Juga: Gondol Uang Perusahaan, Sales asal Sidoarjo Dipolisikan

Berbagai menu masakan disajikan di pusat kuliner nasi kotak Pawon Shila yang terletak di Perumahan Planet Green Tambora Desa Tambakrigadung Kecamatan Tikung, Kabupaten Lamongan ini.

Diantaranya ikan tongkol balado, ayam suwir, ayam woku kemangi, nasi kuning, rica-rica bandeng, sambel goreng, brengkesan, nasi bali, nasi pecel, krengsengan, nasi kuah (sayur asem, lodeh, sop, kelokuning, dll).

Kuliner Nasi Kotak Pawon Shila. (Suprapto/ memo)

"Dan masih banyak lagi yang lainnya. Untuk harga, dijual mulai harga Rp. 15.000/ kotak," kata Shila

Bahkan dengan berbagai sajian itu, Shila mengaku menerima pesanan antara 20 hingga 50 kotak per hari. Menariknya, semua bumbu masakan diolah sendiri.

Adblock test (Why?)


Sedia Berbagai Menu, Masakan Pawon Shila Digemari Ibu-Ibu Hingga Pejabat - Koran Memo - Koran Memo
Read More

Monday, October 24, 2022

Bertema Nasi Campur, Harper MT Haryono Hadirkan Menu Unik ‘Nasi Mengkudu’ Cita Rasa Indonesia. - INDOPOS

INDOPOS.CO.ID – Hotel yang berlokasi di area Cawang, Jakarta Timur ini kembali memberikan sajian istimewanya yang menjadi rekomendasi di akhir tahun ini.

Tim kuliner yang berada di bawah kepemimpinan Chef Hadhi Septanto selaku Executive Chef, Harper MT Haryono menghadirkan menu ala carte bertema nasi campur yaitu ‘Nasi Mengkudu’.

“Kami mengangkat Nasi Mengkudu dalam upaya memperkenalkan ke masyarakat, bahwa sajian ini merupakan salah satu kuliner khas Betawi’ ucap Hadhi Septanto, selaku Executive Chef. Dibandrol seharga Rp 65.000net, para penikmat kuliner dapat menikmati dengan beberapa lauk seperti Ikan Tuna suwir, Ayam Cabai Hijau, Tumis Daun Pepaya, Irisan telur, acar, dan kerupuk kulit. “Mengkudu identik dengan rasa pahit, tapi di menu kami ini, tidak perlu khawatir, karna rasa yang kami berikan gurih menyesuaikan lidah masyarakat Indonesia”, tambahnya.

Untuk menemani sajian Nasi Mengkudu, hotel yang memiliki Rustik Bistro & Bar ini juga menyajikan minuman segar bertema ‘Tea Series’. Adapun pilihannya yaitu Lemongrass Tea dengan ragam manfaat untuk kesehatan, serta pilihan lainnya yaitu Nut Tea La yang terbuat dari Hazelnut Syrup, Vanila, dan Peppermint Tea yang segar. ‘Tea Series’ ini dapat dinikmati seharga Rp 40.000net. Menu ini juga dapat dinikmati di Haka Resto yang berlokasi di H Tower, Mezzanine Floor, Rasuna, Kuningan, Jakarta Selatan.

Untuk informasi lebih lanjut dan pemesanan dapat megnhubungi 021 3972 1007 atau 0811 8627 888 (whatsapp). Informasi terbaru seputar promo dan kegiatan dapat mengikuti instagram @harpermtharyono dan facebook Harper MT Haryono.(srv)

Adblock test (Why?)


Bertema Nasi Campur, Harper MT Haryono Hadirkan Menu Unik ‘Nasi Mengkudu’ Cita Rasa Indonesia. - INDOPOS
Read More

5 Menu Oatmeal yang Enak dan Bikin Nagih, Cocok untuk Menu Diet! - Liputan6.com

Liputan6.com, Jakarta Bagi seseorang yang peduli dalam menjaga berat badan, memilih menu sarapan adalah hal yang sangat penting. Pasalnya, sarapan bisa memberikan asupan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh sekaligus mencegah makan berlebihan. Salah satu menu yang dapat dijadikan opsi sarapan sehat adalah oatmeal.

Dilansir dari healthline.com, Oatmeal terbuat dari oat, gandum utuh bebas gluten yang merupakan salah satu biji-bijian paling sehat di bumi, dan menjadikannya sumber vitamin, serat, mineral, dan antioksidan penting bagi tubuh.

Selain dibikin dengan susu kental manis, masih banyak cara lain lho untuk menikmati oatmeal agar semakin enak, dan cocok dikonsumsi saat lagi diet. Berikut variasinya:

1. Smoothies Oatmeal dengan Alpukat

Bahan-Bahan:

  • 5 sdm oatmeal instan
  • ½ buah alpukat yang sudah dipotong-potong
  • 2 buah pisang yang sudah dipotong rata
  • 250 ml susu segar
  • ½ sdt Madu
  • Es batu

Cara Membuat:

  1. Blender oatmeal instan, alpukat, pisang, madu, dan susu, dengan ditambahkan es batu sesuai selera
  2. Tuangkan ke dalam mangkuk atau gelas
  3. Siap disantap

2. Overnight Oatmeal dengan Pisang

Bahan-bahan:

  • 5 sdm oatmeal instan
  • 2 buah pisang yang sudah dipotong-potong
  • 250 ml yoghurt
  • 3 sdm madu
  • Siapkan buah berry sebagai toping

Cara Membuat:

  1. Blender oatmeal, pisang, yoghurt, dan madu hingga lembut
  2. Tuangkan ke mangkuk atau gelas dan masukkan ke dalam pendingin, diamkan selama semalam
  3. Ambil keesokan harinya, lalu tambahkan potongan buah dan buah berry sebagai toping
  4. Siap disantap
2 dari 3 halaman

3. Smoothies Oatmeal dengan Buah Naga

Bahan-bahan:

  • 4 sdm oatmeal instan
  • 150 gr buah naga merah yang sudah dipotong-potong
  • 2 buah pisang yang sudah dipotong-potong
  • 250 ml susu
  • 2 sdm madu
  • Es batu sesuai selera

Cara Membuat:

  1. Blender oatmeal instan, buah naga, pisang, susu, madu, dan es batu hingga lembut
  2. Tuangkan ke dalam mangkuk, bisa ditambahkan toping buah-buahan pisang dan buah naga
  3. Siap disantap

4. Smoothies Oatmeal Yogurt

Bahan-bahan:

  • 4 sdm oatmeal
  • 4 sdm air panas
  • 100 ml susu cair
  • 3 sdm plain yogurt
  • Buah-buahan sebagai toping

Cara Membuat:

  1. Siapkan oatmeal ke dalam mangkuk, lalu campurkan dengan air panas dan aduk hingga empuk.
  2. Tuangkan susu dan yogurt murni ke dalamnya, lalu aduk hingga merata
  3. Tambahkan topping buah-buahan sesuai selera
  4. Silahkan dinikmati
3 dari 3 halaman

5. Overnight Oatmeal dengan Strawberries

Bahan-bahan:

  • 5 sdm oatmeal instan
  • 4 buah stroberi
  • 200 ml susu low fat
  • 1 sdm plain yoghurt 
  • 2 sdm madu

Cara Membuat: 

  1. Masukkan oatmeal, susu, dan yogurt ke dalam gelas, lalu aduk merata.
  2. Tambahkan irisan stroberi, aduk rata, lalu tutup gelas. Untuk disimpan ke dalam kulkas
  3. Setelah sekitar delapan jam, overnight oatmeal yang nikmat dan sehat siap memanjakan waktu sarapan kamu.

Penulis: Akbar Gilang Muhammad

Adblock test (Why?)


5 Menu Oatmeal yang Enak dan Bikin Nagih, Cocok untuk Menu Diet! - Liputan6.com
Read More

7 Menu Sarapan Ini Bisa Kempiskan Perut Buncit - detikSumut

Medan - Ternyata menu sarapan yang tepat bisa membantu menghilangkan perut buncit loh. Menu sarapan yang baik ini juga tidak membuat perut...