Rechercher dans ce blog

Saturday, October 29, 2022

Padukan Salad dan Protein, SaladStop Tawarkan 3 Menu BBQ Series - Travel Tempo.co

TEMPO.CO, Jakarta - SaladStop! memperkenalkan menu terbarunya, BBQ Series. Menu ini memadukan salad dan tinggi protein. Menu ini dianggap semakin cocok untuk masyarakat yang membutuhkan lebih banyak protein. Marketing Manager dari SaladStop! Indonesia, Salomo Jacob mengatakan menjadi inspirasi baru SaladStop! setelah sukses dengan menu Korean Series. "Dengan motto Eat Wide Awake, kami tidak hanya mempertimbangkan tren semata, namun kami menekankan pentingnya apa yang masuk ke dalam tubuh. Kami juga berdedikasi dalam membawa pengaruh positif menuju gaya hidup yang lebih sehat, yang ditandai dengan peningkatan signifikan dalam permintaan makanan yang tidak hanya lezat, tetapi juga bergizi dan sehat,” kata Jacob pada 20 Oktober 2022.

SaladStop! BBQ Series diharapkan memenuhi para pecinta makanan sehat yang menginginkan cita rasa baru, sekaligus mengajak lebih banyak orang untuk mulai memilih opsi menu makanan sehari-hari yang lebih sehat. Menghadirkan sebuah eksplorasi rasa, SaladStop! BBQ Series memperkenalkan tiga varian menu makanan sehat yang mengombinasikan sayuran organik dengan kreasi protein atau daging, serta perpaduan dengan kombinasi dressing yang baru, di antaranya; Wild Wild Chicken, Chicken Sheriff, dan Brisket Ranger. 

"Sebagai pionir yang menyajikan menu perpaduan salad dan smoked meat yang diproses dengan teknik slow smoking hingga 14 jam serta menggunakan bahan premium dan organik, kehadiran menu ini dapat menekankan misi makanan sehat yang lezat dan menyenangkan," kata Jacob.

Wild Wild Chicken SaladStop!/Tempo-Mitra Tarigan

1. Wild Wild Chicken (382 kalori)

Wild Wild Chicken salah satu varian menu dari BBQ Series yang dikemas dalam dua bentuk penyajian yaitu salad dan wrap. Sesuai namanya, Wild Wild Chicken merupakan perpaduan salad organik dengan
kombinasi daging ayam panggang yang telah melalui proses pengasapan hingga tiga jam. Hadir dengan harga menu Rp 95 ribu, pelanggan dapat menikmati kelezatan rasa dan sensasi pedas yang khas dari dressing Mexican Chipotle yang menjadi pelengkap untuk organic romaine, cherry tomatoes, red onions, capsicum, broccoli, roasted pumpkin, dan tentunya roasted chicken thigh yang juicy dan lembut. 

Sementara itu, bagi para pelanggan yang memiliki mobilitas tinggi dan ingin menikmati menu lezat satu ini, dapat mencoba varian lainnya yakni Wild Wild Chicken Wrap. Menggunakan wrap tortilla dan membalut sempurna isi salad di dalamnya, Wild Wild Chicken jadi lebih praktis dikonsumsi baik saat bepergian maupun saat beraktivitas di luar ruangan.

Tempo sempat mencoba menu ini. Ayam yang disajikan sangat lembut dan juicy. Saus pada menu ini cukup pedas, karena rasa lada sangat terasa. Namun bila dipadukan dengan ayam panggang itu, maka rasanya semakin pas.

Chicken Sheriff SalasStop!/Tempo-Mitra Tarigan

2. Chicken Sheriff (529 kalori)

Menu tersebut menggunakan bahan-bahan yaitu organic kale, warm baked mushroom, cherry tomatoes, broccoli, roasted pumpkin, dan olives yang dipertemukan dengan roasted chicken thigh yang hangat. Kenikmatan rasa pada menu ini bertambah karena dressing-nya berupa perpaduan Honey Mustard & Yuzu Sesame Vinaigrette yang menghasilkan perpaduan cita rasa asam manis di dalamnya. Tidak hanya salad dan daging, Chicken Sheriff juga menyajikan karbohidrat sehat menggunakan warm quinoa & brown rice. Pelanggan pun berkesempatan mendapatkan menu ini seharga Rp 95 ribu.

Untuk masyarakat yang sedang membutuhkan kalori dalam jumlah besar, menu ini dinilai cukup pas. Chicken Sheriff menawarkan santapan yang cukup mengenyangkan. Sausnya menawarkan rasa manis dan asam. Jacob menilai menu ini adalah perpaduan Barat dan Asia. Karena ada rasa honey mustard yang kebanyakan digunakan masyarakat Barat dipadukan dengan Yuzu yang berasal dari Asia. 

Brisket Ranger SaladStop!/Tempo-Mitra Tarigan

3. Brisket Ranger (313 kalori)

Brisket Ranger menghadirkan variasi menu makanan sehat yang berisi warm quinoa & brown rice, organic baby spinach, capsicum, cherry tomatoes, red onions, dan jalapeno, yang dipadukan dengan daging smoked beef brisket yang telah melalui proses pengasapan hingga 14 jam. Brisket Ranger, hadir dengan harga Rp 110 ribu juga siap dikonsumsi bagi pelanggan yang senang menikmati makanan sehat yang menggugah selera. Menu ini semakin nikmat saat disajikan bersama pelengkap dressing yaitu Texas BBQ & White Truffle Vinaigrette.

Di menu ini, rasa cukanya cukup terasa. Jalapeno pun menambah rasa asam pada hidangan tersebut. Jacob menganggap ini perpaduan antara masakan Latin dan Eropa. Daging yang disajikan pun sangat lembut. 

Jacob menilai menus BBQ Series bisa menjadi pilihan bagi masyarakat yang menginginkan protein tinggi dan tidak makan salad saja. Ia pun berharap dengan hadirnya SaladStop! BBQ Series di Indonesia, dapat mendorong lebih banyak pihak untuk memulai gaya hidup sehat dan seimbang yang lebih menyenangkan. “Ke depannya, kami akan kembali meluncurkan menu-menu inovatif lainnya yang siap jadi kegemaran masyarakat Indonesia,” kata Jacob.

Baca: Mencicip Salad Jepang dan Thailand: Salad Sabai dan Salad Kokoro

Adblock test (Why?)


Padukan Salad dan Protein, SaladStop Tawarkan 3 Menu BBQ Series - Travel Tempo.co
Read More

No comments:

Post a Comment

7 Menu Sarapan Ini Bisa Kempiskan Perut Buncit - detikSumut

Medan - Ternyata menu sarapan yang tepat bisa membantu menghilangkan perut buncit loh. Menu sarapan yang baik ini juga tidak membuat perut...