Rechercher dans ce blog

Saturday, August 28, 2021

KalselPedia - Masakan Khas Lokal Hingga Menu Nusantara Ada di Si-Walk Kotabaru - Banjarmasin Post

BANJARMASINPOST.CO.ID, KOTABARU - Kalselpedia. Siringlaut Walk (Si-Walk) titik pusat jajanan di Kabupaten Kotabaru.

Dinamakan Si Walk karena lokasi berada di area destinasi wisata kota, Siringlaut, Kelurahan Kotabaru Tengah, Kecamatan Pulaulaut Utara, Kabupaten Kotabaru, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).

Selain Si-Walk, di area yang berdekatan juga ada fasilitas pusat jajanan khusus untuk pengunjung bersantai, yakni Wisata Kuliner (WK) yang juga menyediakan beragam menu makanan. 

Si-Walk diresmikan pada September 2020. Karena fasilitas yang lebih representatif membuat antususias pengunjung. Apalagi area berada di pinggir laut.

Baca juga: Warga Karangliwar Kecamatan Kelumpang Hulu Kotabaru Minta Diadakan Plasma

Baca juga: Buang Bayi di Pelabuhan Feri Stagen Kotabaru, Pasangan Bukan Suami Istri Ini Ditetapkan Tersangka

Ditambah lagi beragam menu makanan tersedia di 17 stand yang di tempati pedagang dengan menu makanan didominasi kuliner seafood khas Kabupaten Kotabaru.

Selain juga tersedia menu makanan khas nusantara antara lain soto banjar, ketupat kandangan, soto betawi, sate kambing, hingga masakan jepang.

Sedangkan tempat WK, lokasinya hanya berbelakangan dengan Si-Walk. Di WK tersedia makanan ringan khas Bumi Saijaan dengan segmentasi remaja dan keluarga.

Mulai dari pisang gapit, sanggar, martabak, serta jajanan khas lainnya seperti empek-empek Palembang.

Baca juga: VIDEO Serbuan Vaksinasi Covid-19 Kotabaru di Desa Nelayan

Baca juga: Covid-19 Kotabaru Hari Ini Renggut 1 Jiwa, Meninggal Kini Jadi 128 Orang

Ada juga menu makanan lain, yaitu lalapan, nasi goreng dan menu lainnya dan lazim dipesan pengunjung. 

"Makan tersedia di sana menjadi asik saat disantap, karena langsung berhadapan dengan pemandangan laut, Selat Laut Pulaulaut," kata Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kotabaru Khairian Anshari, Sabtu (28/8/2021). 

"Di lokasi pusat jajanan khusus ini, kulinernya sangat bervariatif baik tradisional hingga modern," sambung Khairian kepada banjarmasinpost.co.id.

KalselPedia. Suasana di pusat jajanan Siringlaut Walk (Si-Walk) di kawasan siring laut, Kelurahan Kotabaru Tengah, Kecamatan Pulaulaut Utara, Kabupaten Kotabaru, Provinsi Kalimantan Selatan, Jumat (27/8/2021) malam.
KalselPedia. Suasana di pusat jajanan Siringlaut Walk (Si-Walk) di kawasan siring laut, Kelurahan Kotabaru Tengah, Kecamatan Pulaulaut Utara, Kabupaten Kotabaru, Provinsi Kalimantan Selatan, Jumat (27/8/2021) malam. (BANJARMASINPOST.CO.ID/HELRIANSYAH)

Menurut Khairian, selain beragam menu sesuai kebutuhan pengunjung tersedia di pusat kuliner. Harga per menu pun sangat terjangkau, karrna segmentasinya untuk remaja dan keluarga.

"Ya itu tadi, karena memang segmentasinya untuk orang nongkrong sambil menikmati keindahan Siringlaut," ungkapnya.

(Banjarmasinpost.co.id/Helriansyah)

Adblock test (Why?)


KalselPedia - Masakan Khas Lokal Hingga Menu Nusantara Ada di Si-Walk Kotabaru - Banjarmasin Post
Read More

No comments:

Post a Comment

7 Menu Sarapan Ini Bisa Kempiskan Perut Buncit - detikSumut

Medan - Ternyata menu sarapan yang tepat bisa membantu menghilangkan perut buncit loh. Menu sarapan yang baik ini juga tidak membuat perut...