Rechercher dans ce blog

Monday, November 27, 2023

7 Cafe Instagramable di Bintaro Sektor 9, Harga Menu Mulai Rp 18.000 - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Mudah menemukan tempat makan di sekitar Bintaro Sektor 9, tidak terkecuali kafe kekinian yang menjual beragam menu kopi, camilan, dan makan berat.

Daya tariknya berbeda-beda. Setiap kafe memiliki menu unggulan dan konsep bangunan yang unik.

Kamu bisa datang untuk bekerja (work from cafe), bermain, atau sekedar menikmati kopi dan camilan di kafe-kafe instagramable di Bintaro ini.

Selengkapnya, simak rekomendasi tujuh kafe instagramable di Bintaro Sektor 9.

1. Srasi Coffee & Eatery

Kafe ini belum lama dibuka di Bintaro sejak Agustus 2023. Cabang pertamanya sudah ada sejak dua tahun lalu di BSD.

Nama Srasi Coffee & Eatery mewakili konsep kafe secara menyeluruh. Menunya diharapkan serasi dengan lidah dan dompet, serta konsep desain interiornya juga serasi dengan tren kekinian yang instagramable.

Tamu bisa menikmati makanan di dalam atau luar ruangan. Ada banyak tanaman hijau di luar ruangan, sementara indoor menampilkan banyak lampu bersinar oranye, menarik perhatian untuk difoto

Menu Srasi Coffee & Eatery terdiri dari Singkong Goreng, Roti Avocado Choco Crunch, Es Kopi Choco, Siomay, Cireng Lada Garam, Nasi Goreng Kambing, Sate Kambing, hingga Sop Iga Kambing.

Spesialnya, harga makanan di kafe bintaro yang instagramable ini relatif terjangkau. Mulai dari Rp 18.000 untuk sajian mi rebus.

Kamu bisa datang langsung ke kafe ini setiap hari pukul 07.00-22.00 WIB di Jalan Elang Bintaro Sektor 9 Nomor 1, Bintaro, Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten.

Baca juga: Mencoba 3 Minuman Andalan Kafe Canabeans Bintaro, Tidak Hanya Kopi

2. Di Luhur Cafe

Sebagian besar ruangannya merupakan semi outdoor. Bila ingin nongkrong dan berfoto, sebaiknya datang pada sore hingga malam hari.

Sebab, duduk di rooftop dapat menangkap lebih banyak cahaya malam dan nampak indah untuk berfoto dengan latar belakang kafe instagramable ini.

Menu Di Luhur Cafe terdiri dari aneka kopi, gelato, teh, pasta, dan pastry. Harganya berkisar Rp 10.000 hingga Rp 55.000.

Kamu bisa memesan Americano, Matcha Latte, Almond Croissant, Chicken Curry Puff, atau Lasagna.

Di Luhur Cafe berlokasi di Jalan Kasuari Raya Blok HB2, Bintaro, Pondok Pucung, Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten. Buka setiap Selasa-Minggu pukul 09.00-21.00 WIB, kecuali Jumat buka mulai pukul 14.00 WIB.

Baca juga: Menyantap Bebek Crispy Lezat dan 2 Menu Lain Andalan Canabeans Bintaro

3. Kopi Praja

Kafe ini eksis bertahun-tahun di Bintaro. Menawarkan Cappucino, Sweet Tea, Fresh Milk Aren Boba, Omelette Cheese, Tofu Lada Garam, Cheese Baked Rice, Chicken Wings, Singkong Keju, dan Bakwan Jagung.

Makanan atau minumannya dijual Rp 25.000 hingga Rp 30.000-an per satu macam.

Interior kafe yang simpel dan unik juga tidak kalah menarik. Kamu dapat memilih spot kosong untuk menikmati makanan dan minuman sembari berfoto.

Kopi Praja berlokasi di Jalan Titihan Nomor 1, Parigi, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten. Buka setiap Senin-Kamis pukul 08.00-21.00 WIB serta Jumat-Minggu pukul 08.00-22.00 WIB.

Baca juga: 5 Kafe Outdoor di Bintaro, Ada yang Sediakan Area Mini Golf

Mie yamin manis menggunakan mie telur kecil dan kenyal, disajikan bersama kuah kaldu dan kecap manis. SHUTTERSTOCK/EDGUNN Mie yamin manis menggunakan mie telur kecil dan kenyal, disajikan bersama kuah kaldu dan kecap manis.

4. Petak 25

Dikategorikan art cafe, banyak hiasan dinding terpampang di kafe ini yang bisa dijadikan latar berfoto instagramable.

Kafe ini nampak sederhana dari luar. Bagian dalamnya luas dan cocok dijadikan tempat berkumpul, juga ada area luar ruangan di depan kafe.

Menu Petak 25 terdiri dari Mie Yamin Manis, Bubur Manado, Roti Bakar Coklat, Chicken Katsu, Pisang Goreng, Spicy Chicken Wings, Nachos Mozarella Cheese, dan Spring Roll mulai Rp 30.000-an hingga Rp 50.000-an.

Lokasi Petak 25 berada di Jalan Kasuari Blok HB 2 Nomor 25, Bintaro, Tangerang Selatan dan buka setiap hari pukul 08.00-22.00 WIB.

Baca juga: 7 Tempat Sarapan di Bintaro, dari Bubur Ayam hingga Pecel

5. Ayoola Coffee and Eatery

Desain interiornya simpel dan didominasi oleh tanaman hijau. Kamu bisa berfoto dengan latar belakang ini selagi berada di Ayoola Coffee and Eatery.

Lokasinya ada Jalan Senayan Utama HI 6 Nomor 10, Bintaro, Tangerang Selatan, Banten. Silakan datang setiap hari pukul 08.00-22.00 WIB.

Kafe ini menawarkan Fish and Chips, Salmon Steak, Mie Godok Jawa, Bolognese Pasta, Caesar Salad, dan Avocado Toast.

Satu makanan di Ayoola Coffee and Eatery dibanderol Rp 40.000 hingga Rp 100.000.

Baca juga: 5 Tempat Makan Keluarga di Bintaro, Tawarkan Banyak Menu

Adblock test (Why?)


7 Cafe Instagramable di Bintaro Sektor 9, Harga Menu Mulai Rp 18.000 - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

No comments:

Post a Comment

7 Menu Sarapan Ini Bisa Kempiskan Perut Buncit - detikSumut

Medan - Ternyata menu sarapan yang tepat bisa membantu menghilangkan perut buncit loh. Menu sarapan yang baik ini juga tidak membuat perut...