Rechercher dans ce blog

Tuesday, June 27, 2023

Menu Idul Adha Resep Kikil Cabai Hijau - Tribun Gayo

Menu Idul Adha, Resep Kikil Cabai Hijau

TRIBUNGAYO.COM - Saat Lebaran Hari Raya Idul Adha, Anda bisa memasak resep kikil cabai hijau untuk disantap bersama-sama anggota keluarga.

Proses membuatnya pun mudah hanya 30 menit, Anda sudah dapat menyajikan menu yang enak ini.

Rasanya yang pedas namun dapat membangkitkan selera makan.

Berikut resep kikil cabai hijau yang dikutip dari SajianSedap.Grid.id:

Baca juga: Menu Idul Adha, Resep Daging Penyet Kemangi yang Lezat Rasanya

Bahan-bahan

  • 500 gram kikil tunjang, rebus matang, buang airnya
  • 2 1/4 sendok teh garam
  • 1 papan petai, belah 2
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok teh asam jawa, larutkan dengan 2 sdm air
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 250 ml air
  • 2 sendok makan minyak, untuk menumis

Baca juga: Resep Kering Kacang Aroma Jeruk, Lauk Kering yang Enak Disantap Saat Idul Adha

Bumbu Tumbuk Halus

  • 6 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 6 buah cabai hijau besar
  • 1 cm kunyit, bakar
  • 1/2 sendok teh ebi

Baca juga: Resep Bola-bola Daging Santan, Pecinta Makanan Pedas Wajib Coba

Langkah Pembuatan

  • Siapkan dan panaskan minyak.
  • Siapkan bumbu tumbuk halus. Tumis hingga harum.
  • Masukkan petai. Tumis hingga layu.
  • Tambahkan kikil, garam, merica bubuk, gula pasir, dan air asam. Aduk hingga semua bahan tercampur rata.
  • Masukkan air dan masak hingga meresap dan kental.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Resep Kikil Cabai Hijau yang Pedas dan Enak, Hidangan Simpel Spesial Idul Adha

Update berita lainnya di TribunGayo.com dan Google News

Baca juga: Resep Daging Goreng Masak Saus Tomat yang Bikin Gagal Diet

Baca juga: Resep Botok Cumi Asin, Menu Makan Siang yang Lezat

Baca juga: Resep Soto Ayam Bandung, Sajian Kuah Gurih yang Buat Anak-anak Berselera Makan

Adblock test (Why?)


Menu Idul Adha, Resep Kikil Cabai Hijau - Tribun Gayo
Read More

No comments:

Post a Comment

7 Menu Sarapan Ini Bisa Kempiskan Perut Buncit - detikSumut

Medan - Ternyata menu sarapan yang tepat bisa membantu menghilangkan perut buncit loh. Menu sarapan yang baik ini juga tidak membuat perut...