TRIBUNJATIM.COM - Belakangan viral di media sosial, tentang menu diet batu goreng.
Hal ini lantaran video seseorang sedang makan batu yang tersebar di media sosial.
Diketahui, baru-baru ini tersebar video yang menunjukkan seorang penjual makanan di China menumis batu goreng dengan bumbu-bumbuan.
Penjual tumisan batu goreng itu berada di pasar malam China.
Dikutip dari World of Buzz pada Senin (12/6/2023), hidangan ini disebut SuoDiu, bentuk pendek dari "hisap lalu buang".
SuoDiu adalah hidangan khas Provinsi Hubei.
Baca juga: Bisa Menurunkan Badan 5 Kg Tanpa Olahraga? Coba Contoh Makan Seminggu Ala Menu Diet Ini
Batu bulat digoreng dengan bawang putih, daun bawang, jahe, cabai, dan minyak cabai.
Penjual makanan di video mengatakan, pembeli dapat makan tumis batu ini dengan mengisapnya dan menikmati aromanya.
Ketika ditanya apakah perlu mengembalikan batu-batu tersebut setelah selesai makan, pedagang menjawab,
“Tidak perlu, kamu bisa membawanya pulang sebagai oleh-oleh”.
Apa Itu Menu Diet Batu Goreng? Viral di Media Sosial, Cara Makannya 'Hisap Lalu Buang' - TribunJatim.com
Read More
No comments:
Post a Comment