Rechercher dans ce blog

Friday, April 28, 2023

Warga Yosonegoro Siapkan Menu untuk Lebaran Ketupat Gorontalo 2023 - Tribun Gorontalo

TRIBUNGORONTALO.COM, Gorontalo -- Warga Desa Yosonegoro mulai mempersiapkan menu untuk disajikan pada Lebaran Ketupat Gorontalo.

Sudah tentu, ketupat adalah menu andalan yang disiapkan saat Lebaran Ketupat Gorontalo besok, Sabtu 29 April 2023. 

Seperti keluarga Saleh Kai, sore tadi, Jumat (28/4/2023) saat ditemui TribunGorontalo.com, mulai menyiapkan ketupat. Ia dibantu oleh anak dan keluarga lainnya menyiapkan ketupat. 

Saleh Kai mengaku memasak ketupat hingga 40 kilogram beras. Tidak diketahui beras sebanyak itu cukup untuk berapa biji ketupat. 

"Iya ini lagi menyiapkan ketupat untuk dihidangkan besok," kata Saleh Kai saat ditemui di dapur rumahnya sore tadi. 

Baca juga: Ada 395 Personel Gabungan Akan Turun Mengamankan Lebaran Ketupat Gorontalo

Saleh Kai mengaku adalah keturunan Jawa Tondano (Jaton). Lebaran Ketupat Gorontalo dalam tradisi Jawa, memang kerap diperingati. Keluarganya pun tak pernah melewatkan tradisi ini. 

"Ya setiap tahun pada ketupatan ini, pasti keluarga berkunjung ke sini (ke rumah)," kata dia. 

Sebetulnya tidak hanya ketupat saja yang ia siapkan. Sebab, 70 kg beras ketan juga disiapkan untuk jadi nasi jaha (jahe). 

Beras sebanyak itu kata dia dikemas dalam bambu hingga mencapai 200 ujung. Ratusan beras dalam bambu itu lalu dibakar hingga 8-10 jam, tergantung kondisi. 

"Tidak cuma ketupat. Ada juga nasi jaha (nasi bulu). Ini juga tidak ketinggalan," kata dia. 

Lebaran atau Hari Raya Ketupat sudah menjadi tradisi turun-temurun di Indonesia.

Lebaran Ketupat dilakukan setiap satu minggu, setelah Hari Raya Idul Fitri.

Masyarakat Jawa yang pada umumnya mengenal dua kali pelaksanaan lebaran, yakni Idul Fitri dan Lebaran Ketupat.

Baca juga: VIDEO Rekayasa Lalu Lintas Khusus Lebaran Ketupat Gorontalo Sabtu 29 April 2023 Besok

Idul Fitri dilaksanakan pada 1 Syawal, sementara Lebaran Ketupat dilaksanakan satu minggu kemudian atau tepatnya pada tanggal 8 Syawal.

Adblock test (Why?)


Warga Yosonegoro Siapkan Menu untuk Lebaran Ketupat Gorontalo 2023 - Tribun Gorontalo
Read More

No comments:

Post a Comment

7 Menu Sarapan Ini Bisa Kempiskan Perut Buncit - detikSumut

Medan - Ternyata menu sarapan yang tepat bisa membantu menghilangkan perut buncit loh. Menu sarapan yang baik ini juga tidak membuat perut...