Rechercher dans ce blog

Thursday, March 9, 2023

7 Menu Sahur dari Telur, Enak dan Praktis - MSN

TRIBUNTRAVEL.COM - Saat puasa Ramadhan, tak jarang ingin bersantap dengan menu sahur yang enak, tapi mudah dibuat.

Dengan menu sahur mudah dibuat, tentu jadi punya lebih banyak waktu buat bersantap sebelum waktu imsak.

Sajian telur untuk menu sahur (SajianSedap.grid.id) © Disediakan oleh TRIBUN TRAVEL Sajian telur untuk menu sahur (SajianSedap.grid.id)

Kamu juga tak perlu bangun jauh lebih awal untuk mempersiapkan menu sahur yang enak.

Nah, salah satu bahan yang kerap dimasak buat menu sahur adalah telur.

Baca juga: 4 Resep Menu Sahur Olahan Telur Praktis & Mudah untuk Anak Kos, Wajib Bikin Telur Dadar Padang

Tanpa perlu diolah dengan cara rumit, telur sudah bisa menjadi menu sahur yang nikmat.

Namun, kalau diolah dengan cara yang itu-itu saja, mungkin kamu akan bosan.

Saatnya variasikan telur menjadi menu sahur yang beragam.

Dirangkum TribunTravel dari berbagai sumber, Kamis (9/3/2023), berikut sejumlah menu sahur dari telur yang enak dan praktis.

1. Semur Telur

Semur telur (Sajian Sedap) © Disediakan oleh TRIBUN TRAVEL Semur telur (Sajian Sedap)

Bicara soal menu sahur dari telur yang enak, rasanya tak lepas dari semur telur.

Nah, semur telur dibuat dari telur dengan campuran bumbu bawang merah, bawang putih, kemiri sangrai, lada, pala, cabai rawit, daun salam, lengkuas, tomat, kecap manis, gula merah, hingga garam.

Memang bahannya terlihat cukup banyak ya.

Namun, setelah dimasak, semur telur juga masih bisa disimpan untuk sahur keesokan harinya.

Kamu hanya perlu menyimpan dengan benar dan menghangatkannya ketika akan disantap sebagai menu sahur.

2. Omelet Mi

omelet bakar warung bu nur (TribunTravel/rizkytyas) © Disediakan oleh TRIBUN TRAVEL omelet bakar warung bu nur (TribunTravel/rizkytyas)

Berikutnya ada menu sahur omelet mi.

Telur yang sudah enak, dicampur dengan mi, tentunya menjadi perpaduan yang pas sekali buat menu sahur.

Kamu bisa membuatnya dengan tekstur yang garing dengan digoreng lebih lama.

Biar makin enak, tambahkan saus sambal sesuai selera.

3. Omelet Keju

Omelet telur memang praktis banget.

Agar tidak bosan, kamu bisa membuat omelet dengan isian yang beragam, misalnya saja keju.

Siapkan telur, garam, lada, serta keju.

Kalau kamu suka, tambahkan juga potongan sosis dan daging asap.

Dijamin enak nih.

Baca juga: Resep Kering Tempe Praktis untuk Menu Sahur, Membuatnya Mudah & Sederhana Cuma 3 Langkah

4. Sup Telur

Telur tak harus melulu dibuat menu sahur yang kering, bisa juga yang berkuah.

Kamu bisa bikin sup telur buat menu sahur, misalnya.

Sup telur ini dibuat dengan campuran bawang putih, tomat, garam, kaldu, serta lada bubuk.

Cara membuatnya bisa diawali membuat kuah dengan menumis bawang putih hingga harum, masukkan tomat lalu tumis lagi dan tuang air.

Saat kuah sudah mendidih, saatnya masukkan telur yang sudah dikocok, aduk rata.

Biar makin sedap, tambahkan lada bubuk, garam, serta kaldu sesuai selera kamu.

Baca juga: Resep Orak Arik Sayur Praktis untuk Menu Sahur, Makin Mantap Ditambah Telur

5. Telur Balado

Buat pencinta pedas, telur balado pas banget buat menu sahur.

Cara membuatnya mudah, dengan bahan yang juga tak sulit didapat.

Telur balado nikmat sekali dimakan dengan nasi hangat.

Kalau membuat cukup untuk banyak porsi, telur balado juga nikmat buat menu buka puasa.

Baca juga: 2 Resep Menu Sahur Berbahan Tahu, Cobain Gurih & Enaknya Pangsit Tahu

6. Telur Ceplok Tauco

Kalau kamu punya tauco di dapur, bisa dijadikan campuran untuk variasi telur ceplok.

Kamu bisa ceplok telurnya terlebih dahulu.

Lalu bikin kuah nyemeknya dengan minyak sisa menggoreng telur yang dicampur tumisan bawang merah, bawang putih, tomat, serta cabai rawit.

Tambahkan kecap manis, kecap asin, air dan tak lupa, tauco.

Setelah diaduk rata, masukkan telur ceplok yang sudah dimasak tadi.

Masak lagi sampai kuah menyerap ya.

Baca juga: Resep Menu Sahur Praktis Telur Dadar Padang Antikempes, Tebal, dan Nikmat

7. Sandwich Telur

Jika punya roti tawar, kamu bisa membuat sandwich telur buat menu sahur.

Sandwich telur isiannya mulai dari telur, sayur, mayones dan saus sambal.

Sayurannya bisa memakai selada hingga timun.

Biar segar berikan potongan tomat.

(TribunTravel.com/krn)

Simak juga artikel lainnya seputar menu sahur di sini.

Adblock test (Why?)


7 Menu Sahur dari Telur, Enak dan Praktis - MSN
Read More

No comments:

Post a Comment

7 Menu Sarapan Ini Bisa Kempiskan Perut Buncit - detikSumut

Medan - Ternyata menu sarapan yang tepat bisa membantu menghilangkan perut buncit loh. Menu sarapan yang baik ini juga tidak membuat perut...