Agar puasa berjalan lancar, Bunda perlu mempersiapkan resep menu sahur yang sehat dan mudah untuk keluarga di rumah. Jangan sembarang makan demi kesehatan Bunda sekeluarga.
Memilih menu yang sederhana maupun praktis untuk sahur menjadi salah satu alternatif Bunda untuk mempersingkat waktu. Tapi, jangan makan fast food terus ya, Bunda!
Ada banyak pilihan resep menu sahur yang sehat dan mudah dibuat. Waktu pembuatannya singkat dan bahannya pun mudah didapat. Pastinya, resep berikut bernutrisi yang bagus untuk daya tahan tubuh!
10 Resep menu sahur praktis dan mudah dibuat
1. Cah brokoli
Dirangkum dari buku Resep 30 Hari Sahur Bergizi dan Simpel Selama Puasa, berikut resep cah brokoli yang bisa Bunda coba di rumah.
Bahan-bahan:
- 1 blok tahu, potong dadu
- 1 bongkol brokoli, potong-potong
- 2 buah wortel, potong serong
- 3 buah sosis, potong tipis
- 5 buah bakso, potong-potong
- 2 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap manis
- 2 siung bawang putih, cincang
- Merica secukupnya
- Air secukupnya
- Minyak untuk menumis
Cara membuat:
- Rendam brokoli yang sudah dipotong-potong dengan air garam agar ulat dan kotorannya keluar selama 15 menit. Cuci bersih
- Goreng setengah matang tahu yang sudah dipotong dadu, sisihkan
- Tumis bawang hingga harum. Masukkan tahu, sosis dan bakso. Masak hingga matang
- Masukkan brokoli, wortel, saus tiram, kecap manis dan merica bubuk secukupnya.
- Tambahkan sedikit air, aduk rata
- Masak hingga sayur agak layu. Matikan
- Cah brokoli siap dihidangkan dengan nasi hangat
2. Salmon panggang tumisan sayuran
Melansir dari buku Masak 30 Menit di Bulan Ramadan, berikut resep salmon panggang tumisan sayuran yang mudah dan lezat.
Bahan:
- 2 potong ikan salmon (150 gr)
- Garam dan merica secukupnya
- 2 sdm saus teriyaki
Tumis sayuran:
- 1 sdm mentega
- 1/2 buah bawang bombay, potong-potong
- 3 siung bawang putih, cincang
- 1/2 buah paprika hijau
- 1/2 buah paprika merah
- 1 buah wortel, potong-potong
- 1 buah lobak, potong-potong
- 1 buah terong ungu, potong-potong
- 50 gr keju feta cow/ sapi, potong-potong
- 50 gr keju cheddar, parut
- 100 ml krim kental
- Garam dan merica bubuk secukupnya
Cara membuat:
- Ikan salmon, taburi dengan garam dan merica bubuk, olesi dengan saus teriyaki, diamkan sebentar dan panggang hingga matang kedua sisinya
- Tumis sayuran: panaskan mentega, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga layu. Masukkan potongan paprika, wortel, lobak, terong, keju feta cow dan keju cheddar, aduk rata. Masukkan krim kental masak hingga sayuran matang, angkat
- Sajikan ikan salmon panggang dengan tumis sayuran
3. Nasi goreng mutiara
Berikut resep nasi goreng mutiara yang bisa Bunda bikin untuk menu sahur, dilansir dari buku Masak 30 Menit di Bulan Ramadan.
Bahan:
- 3 sdm minyak goreng
- 2 butir telur, kocok lepas
- 3 siung bawang putih, cincang
- 2 piring nasi putih
- 2 sdt kecap asin
- 1 sdt garam
- 1 sdt merica bubuk
- 1 sdt kecap manis
- 2 sdm kacang polong
- 1 batang wortel, potong dadu, rebus matang
- 50 gr keju cheddar, potong dadu
Cara membuat:
- Panaskan minyak goreng, buat orak-arik telur, masukkan bawang putih, tumis hingga layu
- Masukkan nasi, kecap asin, garam, merica, dan kecap manis. Aduk rata
- Tambahkan kacang polong, wortel, dan keju. Masak sebentar, angkat
- Sajikan hangat
4. Udang Masak Nanas
Dirangkum dari buku 1500 Resep Makanan Sehat Segala Usia, berikut resep udang masak nanas yang bisa dijadikan menu sahur karena dapat meningkatkan daya tahan tubuh.
Bahan:
- 500 gr udang ukuran sedang, kupas kulit, ekor, dan kepala
- 4 siung bawang putih, iris halus
- 1/2 buah paprika merah, buang bijinya, potong memanjang
- 200 gr nanas, potong dadu
- 100 ml air
- 1 sdt kecap asin
- 2 sdt gula pasir
- 2 sdm air jeruk nipis
- 2 sdt tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
Cara membuat:
- Goreng udang hingga berubah warna, sisihkan
- Tumis bawang putih hingga harum
- Masukkan paprika dan nanas, aduk rata
- Tuangi air dan didihkan, lalu bubuhi kecap asin, gula, dan air jeruk. Didihkan kembali
- Masukkan udang, aduk rata lalu tuangi larutan maizena. Masak hingga matang
5. Sup ayam makaroni
Dilansir 1500 Resep Makanan Sehat Segala Usia, berikut resep sup ayam makaroni untuk 10 porsi.
Bahan:
- 2 sdm minyak sayur
- 2 butir bawang bombai, cincang
- 3 buah wortel, kupas, potong membulat setebal 2 cm
- 2 batang seledri, potong ukuran 2 cm
- 1 ekor ayam, potong menjadi 8
- 500 ml air kaldu ayam
- 250 ml air
- 1 batang peterseli
- 1/2 sdt thyme kering
- 1 lembar daun salam
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt merica hitam bubuk
- 500 gr makaroni, rebus dengan sedikit minyak sayur
Cara membuat:
- Panaskan minyak dengan api sedang. Masukkan bawang bombai, wortel, dan seledri, aduk-aduk selama 10 menit, hingga lunak
- Masukkan potongan ayam dan tuangkan air kaldu. Tuang air di atas bahan makanan.
- Besarkan api dan biarkan hingga mendidih. Buang busa dan kotoran yang muncul ke atas permukaan. Tambahkan peterseli, thyme, dan daun salam
- Kecilkan api, terus memasak, biarkan hingga mendidih, dan buka tutup panci, rebus selama 2 jam hingga ayam empuk
- Angkat ayam, biarkan hingga dingin. Angkat pula peterseli, thyme, dan daun salam.
- Buang kulit ayam dan tulangnya, potong dadu daging ayam
- Tambahkan makaroni ke dalam sup dan rebus selama 10 menit, hingga matang.
- Masukkan daging ayam ke dalam sup, dan bubuhi garam serta merica
- Angkat dan hidangkan dalam keadaan panas.
6. Kacang panjang udang
Dilansir dari buku Resep 30 Hari Sahur Bergizi dan Simpel Selama Puasa, masakan kacang panjang udang bisa Bunda jadikan menu yang simpel untuk sahur, lho.
Bahan:
- Kacang panjang, potong serong
- Udang
- Tempe, potong kotak memanjang
Bahan bumbu halus:
- 7 siung bawang merah
- 6 butir kemiri
- 1 cm lengkuas
- 1/2 cm kunyit
- 7 cabe merah keriting
- Terasi secukupnya
- Santan secukupnya
- Gula, garam secukupnya
- Penyedap jamur secukupnya
Cara membuat:
- Tumis bumbu sampai wangi, masukkan tempe, kacang panjang. Aduk rata
- Masukkan santan, gula, garam, dan penyedap. Masak sampai mendidih
- Masukkan udang, masak sampai udang berubah warna lalu angkat.
7. Selada platter
Dilansir buku Masak 30 Menit Bulan Ramadan: Hidangan Favorit, berikut resep selada platter.
Bahan:
- 200 gr biskuit/ crackers
- 500 gr udang sedang, buang kulit, sisakan ekornya
Saus:
- 6 butir bawang merah, cincang
- 3 siung bawang putih, cicang halus
- 100 gr keju ricotta
- 100 gr garlic cheese
- 1 sdm tabasco
- 2 sdm madu
- 50 ml krim kental
- Garam dan merica bubuk secukupnya
- 1 sdt peterseli, cincang
- Pelengkap: wortel, batang seledri, dan mentimun
Cara membuat:
- Udang cuci bersih, tiriskan dan rebus matang, angkat
- Saus: campur bawang merah, bawang putih, keju ricotta, garlic cheese, tabasco, madu, dan krim, aduk rata
- Tambahkan garam, merica bubuk, dan peterseli cincang, aduk rata
- Siapkan piring makan, tata udang, biskuit, wortel, batang seledri, dan mentimun
- Sajikan dingin dengan sausnya
8. Cumi masak asam manis
Dirangkum dari buku Resep 30 Hari Sahur Bergizi dan Simpel Selama Puasa, berikut resep cumi masak asam manis.
Bahan:
- 500 gr cumi, potong sesuai selera
- 1 buah bawang bombai, potong kasar
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 1/2 buah wortel, potong
- 2 buah cabe merah, potong-potong
- 2 buah cabe hijau, potong-potong
- 2 lembar daun jeruk
- 2 buah tomat, potong-potong
- 2 sdm saus cabe
- 2 sdm saus tomat
- 2 sdm saus tiram
- Gula garam secukupnya
Cara membuat:
- Tumis bawang bombai, bawang putih, daun jeruk hingga wangi
- Masukkan wortel, cabe merah dan cabe hijau. Aduk hingga layu
- Masukkan tomat, saus tomat, saus cabe, saus tiram, garam dan gula. Masukkan sedikit air. Aduk hingga rata
- Masukkan cumi aduk hingga rata, jika cumi sudah mengeras angkat.
9. Sambel goreng udang
Dirangkum dari buku Resep 30 Hari Sahur Bergizi dan Simpel Selama Puasa, berikut resep sambel goreng udang.
Bahan:
- 500 gr udang, buang kepala kerat punggungnya
- 1/2 buah jeruk nipis
- Garam secukupnya
- 5 cm lengkuas, geprek
- 3 lembar daun jeruk
- Garam dan gula secukupnya
Bumbu halus:
- 100 gr cabe merah
- 8 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 buah tomat
Cara membuat:
- Lumuri udang dengan jeruk nipis dan garam, diamkan 15 menit. Goreng hingga matang, angkat dan tiriskan
- Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan lengkuas dan daun jeruk, aduk
- Tambahkan garam dan gula, aduk rata. Masukkan udang, aduk hingga rata. Angkat
10. Tahu telur
Menu terakhir yang bisa Bunda masak untuk sahur yaitu resep tahu telur yang dirangkum dari buku 1 Menu Sehat 2 Hidangan Lezat untuk 30 Hari Masakan Tanpa Daging.
Bahan:
- 2 buah tahu, haluskan
- 4 butir telur, kocok
- 3 buah jamur hioko
- Sedap malam kering, secukupnya, rendam
- 1 siung bawang putih, iris halus
- Merica bubuk secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya
- Garam secukupnya
- Minyak goreng secukupnya, untuk menumis
Cara membuat:
- Ambil jamur hioko dan sedap malam yang sudah direndam, potong-potong kecil bentuk dadu. Sisihkan
- Campur telur, tahu yang sudah dihaluskan, potongan jamur, dan sedap malam. Beri irisan daun bawang, merica, penyedap rasa, dan garam, aduk rata
- Tumis irisan bawang putih dengan minyak goreng secukupnya. Tuang adonan tahu dan lain-lain, masak sambil dibolak-balik hingga matang. Angkat, sajikan
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(fia/fia)10 Resep Menu Sahur Praktis dan Sehat agar Tidak Lemas saat Berpuasa - HaiBunda
Read More
No comments:
Post a Comment