Rechercher dans ce blog

Friday, March 24, 2023

10 Ide Menu Santapan Sahur Biar Kamu Enggak Bingung Lagi - detikJabar

Bandung -

Bulan Ramadan merupakan bulan yang ditunggu-tunggu kedatangannya oleh umat muslim. Pada bulan ini, umat Muslim akan menjalankan puasa selama satu bulan penuh.

Bulan ini juga dijuluki sebagai bulan penuh berkah karena ada beberapa amalan yang hanya dapat dilakukan saat bulan Ramadan. Seperti salat tarawih, momen buka puasa dan sahur.

Sahur menjadi salah satu hal yang paling penting untuk dilakukan sebelum berpuasa. Dengan menyantap hidangan saat sahur akan membantu untuk memberikan energi pada tubuh agar siap berpuasa. Makan dan minum saat sahur merupakan amalan yang sangat dianjurkan, seperti dalam hadits riwayat Bukhari bahwasannya Rasulullah SAW bersabda,

تَسَحَّرُوا فَإِنَّ فِي السُّحُورِ بَرَكَةً

Artinya: "Makan sahurlah kalian karena sesungguhnya di dalam sahur itu terdapat berkah." (HR Bukhari).

Oleh karena itu, makan sahur penting untuk menjaga stamina dan mendapatkan keberkahan. Namun bagi kamu yang merasa malas atau bingung untuk memikirkan menu sahur apa yang akan disantap, berikut rekomendasi menu sahur yang mudah dan praktis untuk dibuat.

1. Telur Dadar Saus Asam Manis

Siapa yang tidak suka telur? Selain mudah menu yang satu ini juga enak loh untuk disantap saat sahur. Tidak perlu banyak bahan, inilah resep dan cara membuatnya.

Bahan:

- 5 butir telur
- 2 sdm terigu
- 70 cc air minum
- Garam dan penyedap
- 1/2 batang wortel, potong kecil-kecil

Bahan untuk saus:

- 2 sdm kacang polong
- 5 cm jahe dipotong korek api
- 3 sdm saus tomat
- 1/2 sdm kecap manis
- 1 sdm tepung maizena
- 200 cc air
- 1 buah jeruk kunci
- Garam, penyedap jamur, dan gula pasir lebih kurang 2 sdm (sesuai selera)

Cara membuat:

1. Larutkan tepung terigu dengan air, garam, dan penyedap. Masukan wortel dan telur lalu dikocok lepas.

2. Panaskan teflon dengan api sedang lalu tuang kocokan telur dan tunggu sampai matang. Ulangi sampai adonan telur habis, kemudian angkat dan sisihkan.

3. Untuk membuat sausnya, masukan semua bahan saus kecuali larutan maizena ke dalam teflon.

4. Masak sampai mendidih kemudian masukan larutan maizena. Jangan lupa untuk koreksi rasa.

5. Angkat dan siramkan saus ke atas telur dadar. Telur dadar saus asam manis siap disajikan dengan nasi hangat.


2. Sawi Masak Bawang Putih

Masakan satu ini juga tidak kalah mudah dan praktis. Simak cara membuat sawi masak bawang putih di sini

Bahan:

- 300 gr sawi putih
- 2 butir bawang putih, geprek dan cincang
- 2 cm jahe, iris tipis
- 2 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap asin
- 1/2 sdt merica bubuk
- Gula pasir dan kaldu bubuk secukupnya
- 1/2 sdm maizena, larutkan dengan 4 sdm air
- 100 ml air
- Minyak sayur secukupnya

Cara membuat:

1. Cuci bersih sawi lalu tiriskan.
2. Tumis bawang putih sampai kekuningan. Angkat separuhnya untuk taburan di akhir. Kemudian sisanya tumis dengan sawi.
3. Tambahkan jahe, air, kecap asin, saus tiram, gula pasir, merica dan kaldu bubuk. Aduk rata, masak sampai layu.
4. Masukkan larutan maizena. Jangan lupa untuk koreksi rasa.
5. Angkat dan taburi dengan bawang putih goreng. Sawi masak bawang putih pun siap disajikan.

3. Sosis Lada Hitam

Sosis dengan saus blackpaper juga merupakan menu andalan yang dapat disiapkan untuk sahur. Selain cepat dan mudah, pastinya enak untuk jadi santapan sahur.

Bahan:

- 3 buah sosis

- Lada hitam

- 1 sdt kecap manis

- 3 sdm saus sambal

- 1 siung bawang putih

- Daun bawang secukupnya.

Cara membuat:

1. Goreng sosis hingga matang lalu tiriskan.
2. Potong-potong daun bawang dan bawang putih, kemudian tumis hingga harum.
3. Masukan saus sambal, kecap, dan sosis.
4. Kemudian masukan lada hitam sesuai selera.
5. Masak hingga semua komponen menyatu. Lalu sosis lada hitam siap dinikmati.

4. Sup Telur

Menu yang satu ini cocok disantap saat sahur apalagi di musim hujan seperti ini. Begini resep dan cara membuatnya.

Bahan:

- 2 butir telur
- 1 batang daun bawang, iris tipis
- 2 siung bawang putih, cincang
- 1 buah tomat, potong dadu
- Garam, kaldu, dan lada bubuk secukupnya

Cara membuat:

1. Tumis bawang putih dan daun bawang hingga harum, masukkan tomat dan tumis lagi hingga matang. Lalu tuang air secukupnya.
2. Kocok telur, tuang ke dalam kuah yang sudah mendidih. Biarkan 1 menit agar agak matang, aduk rata.
3. Masukkan garam, kaldu, dan lada bubuk secukupnya sesuai selera.

5. Tumis Bakso dan Brokoli

Meski puasa tubuh tetap butuh asupan sayuran yang kaya serat. Tumis bakso dan brokoli bisa jadi salah satu pilihan untuk santapan sahur kaya serat.

Bahan:

- 1 bonggol brokoli, potong-potong
- 1/2 buah wortel, potong-potong
- 5 buah bakso, potong-potong

Bumbu ulek:

- 3 siung bawang putih
- 3 buah cabai rawit
- Garam dan penyedap rasa secukupnya
- 1 sdm saus tiram
- Minyak untuk menumis
- Air secukupnya

Cara membuat:

1. Tumis bumbu sampai harum, masukkan wortel, lalu aduk-aduk.
2. Kemudian masukkan bakso ikan dan brokoli.
3. Tambahkan sedikit air, masak sampai brokoli setengah matang.
4. Koreksi rasa dan sajikan.

Adblock test (Why?)


10 Ide Menu Santapan Sahur Biar Kamu Enggak Bingung Lagi - detikJabar
Read More

No comments:

Post a Comment

7 Menu Sarapan Ini Bisa Kempiskan Perut Buncit - detikSumut

Medan - Ternyata menu sarapan yang tepat bisa membantu menghilangkan perut buncit loh. Menu sarapan yang baik ini juga tidak membuat perut...