Rechercher dans ce blog

Tuesday, September 6, 2022

5 Resep Masakan Rendang yang Enak dan Lezat, Cocok untuk Menu Harian | merdeka.com - Merdeka.com

5 Resep Masakan Rendang yang Enak dan Lezat, Cocok untuk Menu Harian Ilustrasi rendang. ©2018 selerasa.com

Merdeka.com - Resep masakan rendang yang enak dan lezat cukup mudah dipraktikkan. Masakan rendang menjadi salah satu menu favorit masyarakat Indonesia. Rasanya yang enak, gurih, dan lezat membuat rendang digemari semua kalangan.

Rendang merupakan salah satu makanan terenak di dunia. Makanan tradisional yang berasal dari tanah Minangkabau ini telah beberapa kali dinobatkan sebagai makanan terenak nomor satu di dunia versi CNN International mengalahkan sushi khas Jepang.

taboola mid article

Resep masakan rendang diolah dengan suhu rendah dalam waktu yang lama. Bumbu utama yang digunakan dalam memasak rendang di antaranya daging sapi, santan kelapa, cabai, dan rempah-rempah. Berikut resep masakan rendang yang dilansir dari Cookpad:

2 dari 3 halaman

Resep Masakan Rendang Telur

ilustrasi rendang

©Shutterstock

Bahan A:

  • 5 butir telur
  • 1 sendok makan cabai merah giling
  • ½ gelas tepung beras
  • ½ gelas tepung terigu
  • ½ sendok makan penyedap rasa daging sapi
  • Garam secukupnya
  • 1 gelas belimbing air
  • ½ sendok teh lada bubuk

Bahan B:

  • 1 butir kelapa tua, ambil santan kentalnya

Bahan C:

  • 1 ruas jahe
  • 100 gram cabai merah keriting
  • 1 ruas laus
  • 1 butir kemiri
  • 1 cm kunyit
  • ¼ buah pala
  • ½ sendok teh merica
  • 2 batang sereh dimemarkan
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 lembar daun salam

Bahan D:

  • 2 lembar daun kunyit
  • 1 sendok teh gula
  • Garam secukupnya
  • 1 buah asam kandis
  • ½ sendok makan kaldu rasa daging sapi
  • ½ cm kayu manis

Cara membuat:

1. Campur semua bahan A, aduk hingga rata. Setelah tercampur rata, buat dadar di atas teflon, sampai adonan habis.

2. Setelah tercetak, potong-potong serong, kemudian sisihkan.

3. Goreng sampai krispi, lalu sisihkan.

4. Ambil santan kental dari satu buah kelapa, masukkan ke dalam wajan, lalu masukkan bahan C yang sudah dihaluskan.

5. Tambahkan bahan D, lalu masak sampai kering, koreksi rasa.

6. Setelah kering, saring minyaknya.

7. Setelah itu, campirkan telur krispi ke dalam bumbu rendang, aduk sampai rata.

8. Agar tambah garing dan tahan lama, panggang di oven kurang lebih 15 menit dengan api kecil sampai kering, lalu dinginkan.

9. Setelah matang, simpan ke dalam toples, tutup rapat.

10. Sajikan.

Bahan:

  • ½ kg jengkol rebus
  • 500 ml air
  • 1 bungkus santan instan
  • • Minyak untuk menumis
  • 20 gram gula merah

Bumbu halus:

  • 10 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 7 buah cabai merah keriting
  • 3 butir kemiri

Rempah cemplung:

  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 ruas lengkuas, geprek

Cara membuat:

1. Geprek jengkol rebus hingga pipih.

2. Setelah itu, haluskan bahan bumbu halus.

3. Panaskan wajan dengan minyak untuk menumis. Tumis bumbu hingga harum. Masukkan rempah cemplung.

4. Tambahkan jengkol, aduk hingga rata. Masukkan kaldu bubuk, garam, dan gula merah.

5. Tambahkan 500 ml air dan satu bungkus santan instan, masak hingga air menyusut.

6. Sajikan.

Bahan:

  • 1 ekor ayam kampung potong sesuai selera
  • Secukupnya santan dari 1 butir kelapa
  • 2 batang serai memarkan
  • 1 lembar daun kunyit ikat simpul
  • 5 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk
  • Gula merah secukupnya
  • Garam dan gula pasir secukupnya
  • Minyak untuk menumis

Bumbu halus:

  • 20 butir cabai merah dan cabai rawit jika suka pedes
  • 15 butir bawang merah
  • 8 siung bawang putih
  • 1 sdt penuh ketumbar halus
  • 1 ruas lengkuas
  • 1 ruas jahe
  • 4 butir kemiri
  • Sedikit saja kunyit
  • 2 sdm air asam jawa
  • 1 bungkus bumbu rendang

Cara membuat:

1. Tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan serai, daun salam, tumis hingga layu dan harum.

2. Masukkan santan, tambahkan daun jeruk dan daun kunyit, masukkan ayam aduk-aduk.

3. Lalu tambahkan santan dan air asam jawa, tambahkan gula merah, garam, dan gula pasir.

4. Masak sampai bumbu meresap dan santan menyusut dan ayam empuk dengan api kecil.

5. Test rasa dan siap dihidangkan.

3 dari 3 halaman

Resep Masakan Rendang Kerang

003 yoga tri priyanto

©2018 Happyfresh.id

Bahan:

  • 400 gram kerang hijau cuci bersih kemudian tiriskan
  • 3 lembar daun jeruk, buang bagian tulangnya
  • 2 lembar daun salam
  • 2 batang serai, memarkan bagian putihnya
  • 2 lembar daun kunyit
  • 2 sdm air perasan jeruk nipis
  • 1 sdt garam
  • 1/2 gram lada
  • 700 ml santan kental
  • Minyak secukupnya

Bumbu halus:

  • 7 siung bawang putih
  • 9 siung bawang merah
  • 7 buah cabai merah
  • 2 ruas kunyit
  • 30 ml minyak untuk memblender
  • Bawang goreng

Cara Membuat:

1. Lumuri kerang dengan perasan jeruk nipis lalu diamkan 15 menit untuk menghilangkan bau amis, setelah itu cuci dengan air panas dan tiriskan.

2. Campur semua bumbu ke dalam blender, kemudian tambahkan minyak, blender sampai halus.

3. Panaskan minyak lalu tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk, daun kunyit, dan serai hingga harum dan matang.

4. Beri santan, aduk lalu bumbui dengan gula pasir dan garam.

5. Masukkan kerang, aduk dan masak hingga mendidih dengan api kecil.

6. Setelah mendidih lanjutkan memasak hingga bumbu meresap dan matang. Biasanya sampai keluar minyak, angkat.

7. Siap disajikan dengan taburan bawang goreng dan nasi hangat.

Bahan:

  • 500 gr daging
  • 1 batang serai geprek
  • 3 lembar daun jeruk
  • 2 lembar daun salam
  • 1 ruas lengkuas geprek
  • 2 cm kayu manis
  • 1 sdt gula merah
  • 1 sdt kaldu sapi dan garam
  • 1/2 sdt jintan bubuk
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • Jeruk nipis
  • 500 ml santan dari 1/2 kelapa

Bumbu halus:

  • 4 siung bawang putih
  • 6 butir bawang merah
  • 2 butir kemiri
  • 1/2 sdt ketumbar
  • 3 cabai merah besar (buang bijinya)
  • 2 cm kunyit
  • 3 cm jahe

Cara membuat:

1. Cuci bersih daging, potong sesuai selera, beri perasan jeruk nipis, lalu cuci lagi

2. Haluskan bumbu, lalu tumis bumbu halus dengan serai, daun jeruk, daun salam, kayu manis dan lengkuas sampai matang.

3. Masukkan daging, aduk rata, lalu masukkan santan. Masak dengan api kecil sambil sesekali diaduk.

4. Kemudian masukkan garam, kaldu, jintan, merica dan gula merah, diamkan hingga bumbu meresap dan airnya menyusut.

5. Koreksi rasa, angkat dan hidangkan.

[jen]

Adblock test (Why?)


5 Resep Masakan Rendang yang Enak dan Lezat, Cocok untuk Menu Harian | merdeka.com - Merdeka.com
Read More

No comments:

Post a Comment

7 Menu Sarapan Ini Bisa Kempiskan Perut Buncit - detikSumut

Medan - Ternyata menu sarapan yang tepat bisa membantu menghilangkan perut buncit loh. Menu sarapan yang baik ini juga tidak membuat perut...