Rechercher dans ce blog

Monday, August 1, 2022

10 Kafe Hits di Bandung, Ada Menu Meksiko - iNews.id

JAKARTA, iNews.idKafe Hits di Bandung semakin menjamur. Banyaknya mahasiswa yang merantau dari berbagai Kota di Indonesia, membuat Bandung  menjadi kota yang penuh dengan kultur budaya yang beragam.

Kafe hits di Bandung ini biasanya digunakan untuk sekadar nongkrong santai ataupun untuk mengerjakan tugas bersama teman. 

Berikut 10 kafe hits di Bandung :

1. Sanji Eatery

Kafe ini terletak di tengah kota, tepatnya di Kawasan Sumber Sari, Kota Bandung, Jawa Barat. Mobilitas akses transportasinya mudah dicapai.

Kafe  ini memasang konsep unik yaitu Bali, sehingga pengunjung bisa merasakan suasana Bali. Banyak juga spot foto yang instagrammable bisa digunakan untuk berswafoto.

Jam operasionalnya pukul 11.00 WIB hingga 21.00 WIB. Harga yang ditawarkan di Kafe hits di Bandung yang satu ini masih cukup terjangkau, yakni mulai dari Rp20.000-an.

2. Kalpa Tree Dine and Chill

Kalpa Tree Dine and Chill merupakan salah satu Kafe hits di Bandung yang ramai dikunjungi oleh para kawula muda. Bagaimana tidak, pemandangan yang disajikan di sini sangat memanjakan mata bagi para pelanggannya.

Interior yang disajikan banyak sekali dan eye cathcing serta sangat bagus untuk pelanggan yang gemar mengabadikan momen di sosial media.  

Makanan yang disajikan pun reviewnya juga cukup bagus, walaupun harganya cukup pricy, tapi worth it dengan makanan dan view yang disuguhkan.

Lokasinya di Jalan Kiputih, Ciumbuleuit, Kota Bandung. Waktu  buka pukul 10.00 WIB hingga 22.00 WIB.

3. Sawo Coffee & Roastery

Kafe hits di Bandung yang satu ini merupakan kafe yang bisa jadi rekomendasi kamu jika pergi ke Bandung, yakni Sawo Coffee & Roastery. Kafe memiliki area indoor dan juga outdoor, sehingga pengunjug bisa memilih ingin di dalam atau di luar.

Kafe ini bagus untuk yang ingin mengerjakan tugas dan butuh suasana yang tenang karena interiornya yang simple namun elegan membuat damai suasana. Kafe pun juga memiliki rentang harga yang ramah di kantong mahasiswa sehingga cukup ramai pengunjung.

Namun, ada beberapa spot yang disajikan untukmu yang ingin menghabiskan me time dan butuh ketenangan. Lokasi Kafe hits di Bandung yang satu ini  yakni berada di Jalan Braga nomor 76, Braga, Kota Bandung.

4. Kopi Toko Djawa

Kopi Toko Djawa merupakan salah satu kafe hits di Bandung yang ramai dikunjungi oleh pelanggan, khsususnya para mahasiswa. Harganya yang affordable dan tempatnya yang nyaman membuat banyak pengunjung yang datang ke Kopi Toko Djawa ini.

Untuk rentang harganya ini mulai dari harga Rp20.000-anlho. Tempatnya juga photogenic, membuat pengunjung bisa berswafoto di kedai kopi ini.

Selain kopi, kafe juga menyajikan berbagai menu kudapan yang lainnya, yang tentunya rate-nya mampu memuaskan para pengunjung. Lokasinya berada di Jalan Braga no.81, Braga, Kota Bandung.

5. La Breeze

Kafe hits di Bandung berikutnya yakni La Breeze. La Breeze merupakan kafe yang cukup esetetik dengan spot foto yang ada di kafe tersebut, sehingga cukup ramai oleh pengunjung yang datang.

Tempatnya yang sangat instagrammable dengan mengusung konsep seperti di tepi pantai,  menambah estetika ruangan di kafe yang satu ini. La Breeze sendiri memiliki ruangan outdoor dan juga indoor.

Namun, direkomendasikan sebaiknya di ruangan terbuka karena vibes konsepnya benar-benar terasa. Karena setiap sudut di outdoor yang estetik dengan ornamen yang disajikan , dan terdapat kolam kecil di tengahnya menambah photogenic kafe ini.

Editor : Kurnia Illahi

Halaman : 1 2
Bagikan Artikel:

Adblock test (Why?)


10 Kafe Hits di Bandung, Ada Menu Meksiko - iNews.id
Read More

No comments:

Post a Comment

7 Menu Sarapan Ini Bisa Kempiskan Perut Buncit - detikSumut

Medan - Ternyata menu sarapan yang tepat bisa membantu menghilangkan perut buncit loh. Menu sarapan yang baik ini juga tidak membuat perut...