Rechercher dans ce blog

Friday, July 1, 2022

Best Western Premier Solo Baru Hadirkan Bebek Rempah hingga Menu Italia - Solopos.com

SOLOPOS.COM - Sajian promo makanan Juli hingga September 2022 di Best Western Premier Solo Baru, yang tersedia di Crystal Sapphire Restaurant dan Chrysolite Lobby Lounge. (Istimewa)

Solopos.com, SUKOHARJO – Best Western Premier Solo Baru yang berlokasi di Grogol Sukoharjo pada Juli hingga September mendatang menawarkan menu promo makanan dan minuman di Crystal Sapphire Restaurant dan Chrysolite Lobby Lounge.

Executive Chef Best Western Premier Solo Baru, Guston, dalam kegiatan peluncuran menu baru di hotel tersebut Kamis (30/6/2022), menyebut menu promo makanan yang ditawarkan yakni bebek rempah dan bubur crystal sapphire ayam.

PromosiHari Keluarga Nasional: Kudu Tepat, Ortu Jangan Pelit Gadget ke Anak!

“Sedikit berbeda dari bebek goreng biasa, bebek rempah disini disajikan dengan disiram tumisan aneka bumbu dapur. Daging bebek pun rasanya empuk dan tidak amis. Karena bebek terlebih dahulu diungkep dengan aneka rempah seperti kunyit, ketumbar, bawang dan aneka bumbu dapur lainnya selama kurang lebih 2-4 jam sebelum digoreng,” jelasnya.

Dia menyebut teknik menggorengnya pun tak boleh terlalu lama, yaitu tidak lebih dari tiga menit dalam minyak panas, setelah itu bebek harus segera diangkat. Sehingga, lanjut dia, daging bebek kering di luar dan terasa lembut dagingnya.

Menu bebek rempah dijual per porsi Rp98.000 nett dengan nasi putih, lalapan, sambal bawang, kecap manis, tahu dan tempe goreng serta kremesan bumbu.

Baca juga: Best Western Premier Solo Baru Berbagi dengan Anak Yatim di Grogol

Sementara itu, bubur crystal sapphire ayam yang disajikan dengan tongcay, daun bawang, seledri, bawang goreng, ayam suwir, ati ampela, cakwe, kacang kedelai, telur setengah matang, kaldu ayam, emping, sambal soto dan kecap manis dapat dinikmati dengan harga Rp58.000 nett/porsi.

Perpaduan Jus dan Jahe

Untuk melengkapi sajian, Best Western Premier Solo Baru juga telah menyiapkan 3 jenis promo minuman yaitu mango ginger tropical, rogo sukmo dan thirsty lady. Mango ginger tropical merupakan hasil perpaduan antara ekstrak jahe, jus mangga dan soda yang dicampur menjadi satu. Sedangkan rogo sukmo adalah hasil perpaduan antara vanila sirup, ekstrak jahe dan jus jeruk.

“Mango ginger tropical dan rogo Sukmo dapat dinikmati dengan harga Rp35.000 nett,” jelasnya. Sedangkan thirsty lady alias fresh cocktail yang terdiri dari gin, cinnamon syrup, lemon dan tonic water dibandrol dengan harga Rp85.000 nett.

Semua menu itu dapat dicicipi dengan datang langsung ke Crystal Sapphire Restaurant atau untuk reservasi ke 0271-623123 /Whatsapp 089647123123.

Baca juga: Kenalkan Guston, Executive Chef di Hotel Best Western Premier Solo Baru

Sementara itu, Blue Garnet Ristorante hingga akhir September 2022 menyajikan menu baru fruity pizza ice cream dengan harga mulai Rp78.000 nett/porsi. Makanan yang berasal dari Italia ini biasanya pada bagian atas roti pizza diisi berbagai jenis daging, keju, serta paprika. Namun kali ini diganti menjadi beragam aneka toping bercita rasa manis dengan potongan buah segar.

Ada pula blue garnet quesadilla merupakan makanan khas dari Meksiko yang terbuat dari tortilla atau roti pipih berbentuk segitiga dengan berbagai isian berupa daging ayam, keju mozzarella, dan selada. Quesadilla biasanya disajikan berdampingan dengan sour cream dan juga tomato salsa. Hidangan ini dapat dinikmati dengan harga Rp98.000 nett/porsi.

Untuk melengkapi sajian, ada minuman allegro strawberry basil dari campuran strawberry, jeruk nipis, daun mint dan soda dengan harga Rp35.000 nett.

Baca juga: Wok Fried Prawn in Oyster Sauce Hadir di Best Western Premier Solo Baru

Marketing Communication Best Western Premier Solo Baru Roshyana Meyda Sufrian, mengatakan peluncuran menu baru itu guna memperkaya khazanah makanan yang ada.

“Peluncuran menu baru yang dilakukan secara regular di berbagai outlet yang ada di Best Western Premier Solo Baru dimaksudkan untuk memperkaya khazanah makanan dan minuman serta memunculkan kreasi baru yang dimiliki,” katanya.

Adblock test (Why?)


Best Western Premier Solo Baru Hadirkan Bebek Rempah hingga Menu Italia - Solopos.com
Read More

No comments:

Post a Comment

7 Menu Sarapan Ini Bisa Kempiskan Perut Buncit - detikSumut

Medan - Ternyata menu sarapan yang tepat bisa membantu menghilangkan perut buncit loh. Menu sarapan yang baik ini juga tidak membuat perut...