Rechercher dans ce blog

Monday, June 6, 2022

IHSG Berpotensi Tertekan, Simak Menu Saham Hari Ini - SINDOnews

loading...

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini kembali berpotensi tertekan pada sepanjang perdagangan. FOTO/SINDOnews

JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini kembali berpotensi tertekan pada sepanjang perdagangan. Pergerakan indeks saham akan berada di kisaran 7.002 - 7.191.

CEO PT Yugen Bertumbuh Sekuritas, William Surya Wijaya mengatakan, pola gerak IHSG masih terlihat bersifat konsolidatif dan memiliki potensi tekanan yang masih akan terjadi hingga beberapa waktu mendatang.

Baca Juga: IHSG Hari Ini Dibuka Jatuh, Asing Lepas BBRI hingga ADMR

"Namun pergerakan IHSG hingga saat in masih ditopang oleh kondisi perekonomian yang masih relatif stabil ditambah dengan musim deviden yang masih berlanjut serta jelang pekan depan rilis kinerja emiten yang diperkirakan masih akan cukup stabil dengan kecenderungan membaik," jelas William dalam risetnya, Selasa (7/6/2022).

Sebelumnya, IHSG berada di zona merah pada sesi terakhir perdagangan Senin (6/6/2022). IHSG sempat menembus posisi 7.194, namun ditutup melemah 86,37 poin atau 1,20 persen ke 7.096,58.

Pada penutupan perdagangan, Senin (6/6/2022), terdapat 234 saham menguat, 301 saham melemah dan 161 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp15,01 triliun dari 25,77 miliar saham yang diperdagangkan.

Baca Juga: IHSG Pekan Depan Diprediksi Melemah, Investor Bisa Pantau Saham Berkapitalisasi Kecil

Saham-saham yang dapat jadi pilihan hari ini diantaranya:
- WIKA
- ASRI
- HMSP
- WTON
- UNVR
- TBIG
- PWON


- JSMR
- SMRA

(nng)

Adblock test (Why?)


IHSG Berpotensi Tertekan, Simak Menu Saham Hari Ini - SINDOnews
Read More

No comments:

Post a Comment

7 Menu Sarapan Ini Bisa Kempiskan Perut Buncit - detikSumut

Medan - Ternyata menu sarapan yang tepat bisa membantu menghilangkan perut buncit loh. Menu sarapan yang baik ini juga tidak membuat perut...