Kapanlagi Plus - Sebagai varian kopi yang memiliki rasa lebih light dan citrusy dibanding espresso based, cold brew coffee tentunya sangat cocok untuk dinikmati ketika siang hari. Kopi yang menggunakan teknik penyeduhan air dingin ataupun air bersuhu ruangan ini memang memiliki karakteristik yang cocok untuk disajikan sebagai aneka minuman menyegarkan dengan rasa nendang.
Meski sangat nikmat ketika disajikan hanya dengan es batu saja, namun cold brew coffee juga akan terasa begitu istimewa lewat deretan menu variasi ini lho. Apa saja sih?
1. Skinny Frappe
(c) Shutterstock
Mudah dibuat dan rasanya mantap, Skinny Frappe adalah varian menu cold brew coffee yang akan cocok untukmu yang nggak terlalu menyukai rasa pahit dan citrusy pada kopi. Selain menggunakan cold brew coffee sebagai bahan utamanya, menu ini juga menambahkan brown sugar syrup untuk menyempurnakan sensasi rasa manis nan lembut.Skinny Frappee sendiri selain memiliki rasa manis segar, teksturnya juga sangat creamy dan smooth. Hal inilah yang akan membuatmu ketagihan dengan Skinny Frappe.
2. Cold Brew Tonic
(c) Shutterstock
Untuk menu yang satu ini sepertinya sudah memiliki banyak penggemar di coffee shop yang tesebar di sudut kota. Kamu pun juga bisa mereplikasi menu ini tanpa gagal dengan cuma berbekal empat bahan.Selain cold brew coffee, campurkan pula tonic water, irisan grapefruit, jeruk bali, atau lemon serta es batu secukupnya. Rasanya yang nendang akan membuatmu tetap melek di siang hari yang rawan mager.
3. Cold Brew Latte
(c) Shutterstock
Sekilas menu ini memang serupa dengan kopi susu pada umumnya. Namun berbeda dengan espresso based, cold brew latte akan menyuguhkan kombinasi rasa creamy dengan sensasi fruity yang unik. Bahkan, menu simpel ini juga menjadi best seller di berbagai coffee shop besar lho.4. Coco Moon
(c) Shutterstock
Selain tonic water, beberapa tambahan lain juga bisa dicampurkan ke dalam cold brew coffee. Salah satu yang juga memiliki rasa nikmat adalah mengombinasikan cold brew coffee dengan coconut water atau air kelapa.Kombinasi rasa yang unik ini akan memberikan sensasi tropical yang fruity nan menyegarkan. Untuk menyempurnakan rasanya, kamu juga bisa menambahkan beberapa helai daun mint.
Kurang lengkap rasanya jika menikmati varian menu cold brew coffee tanpa gelas fancy yang estetik. Kabar baiknya, kamu bisa menemukan berbagai coffee set estetik dan fancy di e-commerce favoritmu lho. Dapatkan sekarang juga ya!
4 Rekomendasi Menu Menyegarkan dari Cold Brew Coffee, Cocok Dinikmati saat Siang Hari - Kapanlagi.com - plus.kapanlagi.com
Read More
No comments:
Post a Comment