Rechercher dans ce blog

Friday, November 26, 2021

Salt Bae Bakal Bikin Supermarket Online, Ini Menu yang Dijual - Detikcom

Jakarta -

Setelah sukses dengan restoran steaknya, Salt Bae kini punya rencana baru. Mendirikan supermarket online, Salt Bae akan hadirkan 'hidangan khas Salt Bae' dalam bentuk instan.

Tak hanya terkenal dengan keahliannya memasak, gaya khas Salt Bae juga berhasil menarik banyak perhatian orang. Gayanya yang flamboyan dan terkesan angkuh justru membuat banyak orang lebih penasaran dengan sosok Salt Bae.

Tidak hanya sebagai chef, Salt Bae juga diketahui memiliki rantai usaha bisnis yang cukup besar. Salah satunya adalah restoran steak bernama Nusr-et Steakhouse yang begitu fenomenal dan diburu banyak orang.

Telah berhasil membuka 28 restoran steak di seluruh dunia, Salt Bae ternyata masih belum puas dengan bisnisnya. Menurut kabar yang beredar, Salt Bae digadang-gadang sedang merancang sebuah bisnis baru selain restoran steak.

Baca juga: Resto Salt Bae ke-28 Dibuka di Arab Saudi, Segini Harga Menunya

Gaya 'Despacito'Salt Bae Mengiris DagingFoto: Istimewa

Mengutip The Sun (23/11), Salt Bae yang terkenal dengan menu makanan berlapis emasnya ini akan melakukan dobrakan baru yang cukup berbeda dengan bisnis yang pernah ia jalankan lainnya. Ia sendiri sedang mengurus hak cipta secara resmi untuk menjaga keaslian nama Salt Bae dan 'gaya khas' yang kerap ditampilkannya.

Tak hanya mendapat hak cipta, Salt Bae ternyata juga telah mengurus izin untuk memproduksi makanan olahan. Dirinya diketahui tengah merencanakan sebuah supermarket yang nantinya akan menjual berbagai makanan siap saji yang identik dengan dirinya secara online.

Menurut situs dokumentasi resmi Inggris, disebutkan beberapa bahan makanan yang izinnya sudah dikantongi oleh Salt Bae untuk diproduksi menjadi makanan olahan. Ada daging, ikan, unggas, daging olahan, makanan kering, sup, zaitun olahan, pasta zaitun, susu dan produk susu, mentega dan beberapa bahan makanan lainnya.

Baca juga: Bikin Heboh! Salt Bae Unjuk Bakat Cuci Piring di Depan Staffnya

salt baeFoto: Istimewa

"Memperbolehkan pelanggan untuk secara ringkas melihat dan membeli barang-barang tersebut, seperti pelayanan yang mungkin diberikan di toko retail maupun toko penjualan besar, yang artinya juga tersedia dalam bentuk media elektronik hingga katalog pemesanan melalui e-mail," tulis pernyataan pada dokumen resmi Inggris.

Salt Bae juga dikabarkan ingin menyediakan beberapa merchandise yang terkait dengan dirinya. Termasuk rok, baju, baju jersey, jaket tebal, kaos hingga pakaian dalam wanita. Perizinan untuk penjualan merchandise ini juga telah termasuk ke dalam dokumen perizinan resmi yang diurusnya di Inggris.

Tidak hanya di Inggris, perizinan ini juga akan digunakan untuk perusahaan utama Salt Bae di Turki. Terkait kepengurusan izin tersebut, Salt Bae juga dikabarkan akan menghilang sementara dari kegiatannya menabur garam untuk para pelanggan termasuk pelanggan spesial yang mungkin akan bertanya untuk bertemu dengan dirinya.

Baca juga: Lagi Diet? 7 Trik Minum Kopi Ini Bikin Kamu Cepat Langsing

Simak Video "Santai di Halaman Rumah Sambil Makan Tilapia Bakar Sambal Matah"
[Gambas:Video 20detik]
(dfl/adr)

Adblock test (Why?)


Salt Bae Bakal Bikin Supermarket Online, Ini Menu yang Dijual - Detikcom
Read More

No comments:

Post a Comment

7 Menu Sarapan Ini Bisa Kempiskan Perut Buncit - detikSumut

Medan - Ternyata menu sarapan yang tepat bisa membantu menghilangkan perut buncit loh. Menu sarapan yang baik ini juga tidak membuat perut...