Rechercher dans ce blog

Wednesday, August 11, 2021

Hanya Jual Satu Menu Makanan, 5 Tempat Makan Ini Laris Manis Diantre - Detikcom

Jakarta -

Tak perlu banyak menu untuk memikat pembeli. Ada beberapa tempat makan terkenal yang hanya menyajikan satu menu makanan, tetapi laris manis diantre pembeli.

Membicarakan tempat makan apalagi restoran, pasti yang ada dibayangan banyak orang adalah deretan berbagai hidangan spesial yang jadi menu andalan di sana. Tapi berbanding jauh dengan konsep tempat makan dan restoran ini, mereka hanya menjual satu jenis makanan saja.

Meski menunya hanya satu, tapi karena cita rasanya yang enak dan konsisten membuat banyak orang rela mengantre untuk bisa makan di sini.

Mulai dari nasi uduk ngumpet di dalam gang yang sudah ludes terjual bahkan sebelum buka. Kemudian ada juga warung makan yang hanya menjual menu kepala kakap enak.

Berikut lima tempat makan dengan satu menu yang selalu laris manis.

Baca Juga: Kepala Ikan Bakar Rica Super-Pedis dari Airmadidi

1. Kepala Kakap Restu Ibu

Kuliner di Jalur Trans SumateraIlustrasi Gulai Kepala Kakap Foto: Tommy Bernadus/d'Traveler

Di daerah Ancol, ada warung makan yang cukup terkenal bagi penggemar ikan. Di sini menunya cukup unik karena hanya menjual satu jenis hidangan saja, yaitu kepala kakap. Kepala kakapnya memang bisa diolah menjadi berbagai hidangan.

Tapi kamu tidak akan menemukan sajian selain kepala kakap.Di sini menu favoritnya ada kepala kakap bakar, mungkin bisa dibilang satu-satunya di daerah Jakarta yang menyajikan menu serba kepala kakap.

Rasanya enak, dengan aroma harum dari olesan bumbu bakar yang meresap hingga ke tulang kakap. Tersedia juga menu kepala kakap yang diolah menjadi gulai kental, dengan porsi jumbo kisaran harga Rp 50.000.

2. Miso Pak Le

Masuk ke dalam kuliner legendaris yang wajib dicoba di Pekanbaru, tempat makan Miso Pak Le mampu menjual ratusan mangkok dalam waktu satu jam. Bahkan paling lama mereka berjualan tiga jam saja sudah ludes terjual.

Satu menu miso buatan Pak Le ini semakin istimewa dengan miso homemade yang berbeda. Miso disajikan dengan irisan tahu, tambahan mie kuning, ayam suwir dan potongan tulang ayam goreng.

Kisaran harganya hanya Rp15.000 Saja. Tapi kalau mau makan di sini harus siap antren untuk rebutan tempat duduk, karena memang konsepnya hanya tempat makan sederhana.

Simak Video "Cukup Bayar Rp 2.000, Bisa Makan Sepuasnya di Warung Ini"
[Gambas:Video 20detik]

Adblock test (Why?)


Hanya Jual Satu Menu Makanan, 5 Tempat Makan Ini Laris Manis Diantre - Detikcom
Read More

No comments:

Post a Comment

7 Menu Sarapan Ini Bisa Kempiskan Perut Buncit - detikSumut

Medan - Ternyata menu sarapan yang tepat bisa membantu menghilangkan perut buncit loh. Menu sarapan yang baik ini juga tidak membuat perut...