KUNINGAN (MASS) – Salah satu ayam krispi asli Kuningan, Top Chicken97 kini hadir lebih dekat ke penyuka ayam di daerah Mandirancan.
Cabang ke-5 ini, hadir di Desa/Kecamatan Mandirancan, tepatnya sebrang kantor Bank BJB sebelum pertigaan arah ke Sumber-Cirebon.
Sang pemilik M Girin Firdaus ditemani Lukman Ajiz mengatakan, cabang baru Top Chicken ini dibuka pada Rabu 25 Agustus 2021 lalu.
Pada opening kemarin, diceritakan Girin, Top Chicken97 membagikan 100 paket nasi gratis yang di bagikan ke masyarakat sekitar.
“Menu yang disediakan di cabang ke 5 ini ada yang berbeda dari cabang lainnya, dalam hargapun bervariatif antara dada, paha atas, paha bawah, dan sayap. Menu rekomend tetap Ayam Gerpeknya. Kalo menu bedanya, ada burger, roti goreng isi ayam, ayam geprek bakar, dan minuman kekinian,” sebutya beberapa waktu lalu.
Di cabang kali ini, seperti yang diterangkan Lukman, konsep tempat yang diusungnya adalah semi resto, jadi bisa makan di tempat.
Disana, buka mulai dari pukul 06.00 pagi sampai pukul 20.00 WIB.
“Cabang top chicken97 mandirancan adalah cabang ke 5. Harapan kami, top chicken97 bisa berkembang di wilayah Ciayumajakuning bahkan nasional. Konsepnya, menggandeng investor yang sistemnya sudah syariah dan sudah jelas saling menguntungkan,” jelasnya.
Adapun Top Chicken97 sendiri, merupakan usaha ayam krispi yang udah berdiri sejak 7 Februari 2020 lalu dengan kios pertamanya di Ciporang.
Seiring berjalannya waktu, Top Chicken terus menambah cabangnya setelah manajemen dan konsep investasinya terus diperkuat. Dan di Mandirancan ini, merupakan cabang ke-5 nya saat ini. (Eki)
Hadir di Mandirancan, Cabang ke-5 Top Chicken97 Punya Menu Beda - Kuningan Mass
Read More
No comments:
Post a Comment