Rechercher dans ce blog

Tuesday, May 11, 2021

Menu Sahur: Resep Kangkung Balacan Telur Puyuh, Murah Meriah Enak di Lidah - HaiBunda

Jakarta -

Kangkung adalah salah satu sayuran yang paling terkenal di Indonesia, Bunda. Kangkung juga mudah diolah menjadi berbagai hidangan, lho. Salah satunya adalah dijadikan sebagai hidangan yang cocok untuk menu sahur di bulan Ramadhan.

Sayur kangkung biasanya tumbuh di rawa, Bunda. Orang-orang biasa memasak sayur kangkung menjadi cah kangkung bumbu tauco atau bumbu terasi. Tapi, ada cara lain mengolah kangkung, nih. Bunda bisa olah menjadi kangkung balacan telur puyuh yang rasanya bikin ketagihan.

Untuk membuat menu ini, Bunda enggak perlu menyiapkan banyak bahan, lho. Bahan-bahan yang dibutuhkan pasti sudah tersedia di dapur Bunda.


Kalau Bunda ingin coba membuat kangkung balacan telur puyuh, YouTuber Dhasilfa Raditya membagikan resep mudahnya, nih. Catat bahan dan cara membuatnya agak tak ada langkah yang terlewat ya, Bunda.

Banner Muslimahpedia untuk Artikel

Bahan:

3 ikat kangkung, potong dan cuci bersih
100 gram udang (opsional)
6 butir telur puyuh, rebus dan kupas
2 siung bawang putih
2 siung bawang merah
2 butir kemiri
1 bungkus terasi
4 buah cabai merah keriting
2 buah cabai oranye
1 sdm saus tiram
Air secukupnya
Gula secukupnya
Garam secukupnya
Merica secukupnya
Kaldu bubuk secukupnya

Cara membuat:

  1. Panaskan minyak, kemudian tumis bawang putih, bawang merah, dan kemiri. Tumis hingga setengah matang kemudian masukkan cabai merah, cabai oranye, dan terasi. Tumis hingga matang dan cabainya layu. Matikan api.
  2. Haluskan bahan-bahan selagi panas menggunakan ulekan. Kemudian sisihkan.
  3. Panaskan minyak, kemudian tumis bumbu yang sudah dihaluskan sebelumnya hingga harum. Setelah harum, masukkan udang dan tumis hingga kemerahan.
  4. Tambahkan air secukupnya, kemudian aduk sebentar hingga rata. Masukkan telur puyuh. Aduk sebentar lalu tambahkan gula, garam, kaldu bubuk, merica, dan saus tiram. Aduk sampai rata dan mendidih.
  5. Setelah mendidih, masukkan kangkung yang sudah dicuci. Bolak-balik kangkung agar matangnya merata. Jangan lupa koreksi rasa ya, Bunda. Angkat dan sajikan.
  6. Kangkung balacan telur puyuh buatan Bunda siap disajikan sebagai menu sahur. Dijamin, Ayah dan si kecil pasti ketagihan, Bunda.
(mua/fia)

Adblock test (Why?)


Menu Sahur: Resep Kangkung Balacan Telur Puyuh, Murah Meriah Enak di Lidah - HaiBunda
Read More

No comments:

Post a Comment

7 Menu Sarapan Ini Bisa Kempiskan Perut Buncit - detikSumut

Medan - Ternyata menu sarapan yang tepat bisa membantu menghilangkan perut buncit loh. Menu sarapan yang baik ini juga tidak membuat perut...