Rechercher dans ce blog

Thursday, May 13, 2021

4 Momen Artis Korea Makan Rendang yang Juga Menu Khas Lebaran, Nagih Bun! - HaiBunda

Jakarta -

Rendang telah menjadi hidangan istimewa yang selalu disajikan di hari spesial, termasuk Idul Fitri. Belum afdol rasanya kalau lebaran tidak menyajikan rendang ya?

Kuliner khas Sumatra Barat ini tidak hanya disukai oleh masyarakat Indonesia. Kelezatan rendang sudah terkenal hingga ke penjuru dunia.

Makanan yang terbuat dari daging sapi dan rempah-rempah ini seakan menjadi primadona, Bunda. Rendang bahkan digadang sebagai kuliner terlezat di dunia lho.

CNN Travel telah merilis 50 makanan terlezat di dunia, dan rendang masuk ke dalam urutan 11. Kelezatan rendang telah diakui oleh masyarakat dunia bahkan Korea Selatan.

Banyak masyarakat Korea Selatan yang juga menyukai rendang, termasuk para artis. Mereka dibuat jatuh hati dengan kuliner Padang ketika pertama kali mencoba rendang, Bunda.

Menurut orang Korea, rendang memiliki citarasa yang sangat kaya dari padu-padan rempah. Daging yang direbus dengan memakai santan juga membuat rendang terasa semakin gurih.

Dikutip dari berbagai sumber, berikut ini 4 momen artis Korea ketika makan rendang:


1. Tim dan Hyun Woo

Rendang pernah muncul di salah satu episode Battle Trip yang tayang di KBS TV. Episode tersebut sedang membahas Pulau Bali dan ragam kuliner Indonesia, Bunda.

Kedua peserta Battle Trip, aktor Hyun Woo dan Tim memutuskan untuk melakukan wisata kuliner khas Indonesia. Mereka disajikan dengan berbagai macam kuliner dan mencicipi nasi goreng terlebih dahulu.

Nasi yang disajikan bersama kerupuk itu kemudian disusul dengan menu spesial berikutnya, yaitu rendang. Mereka pun langsung jatuh cinta dengan rendang.

"Ini lebih enak dimakan dengan nasi," kata Tim, dikutip dari kanal YouTube KBS World TV.

"Ini sangat enak," kata Hyun Woo.

Selain Tim dan Hyun Woo, masih banyak artis Korea lainnya yang kepincut oleh rendang. Simak di halaman berikutnya, Bunda.

Jangan lupa saksikan video resep beef bulgogi dengan citarasa menu di drama Korea:

[Gambas:Video Haibunda]

Adblock test (Why?)


4 Momen Artis Korea Makan Rendang yang Juga Menu Khas Lebaran, Nagih Bun! - HaiBunda
Read More

No comments:

Post a Comment

7 Menu Sarapan Ini Bisa Kempiskan Perut Buncit - detikSumut

Medan - Ternyata menu sarapan yang tepat bisa membantu menghilangkan perut buncit loh. Menu sarapan yang baik ini juga tidak membuat perut...