Rechercher dans ce blog

Thursday, September 30, 2021

Diet Tanpa Nyiksa, Menu Makanan Sehat khas Asia Ini Dijamin Enak - Detikcom

Jakarta -

Banyak menu makanan sehat dengan rasa enak yang bisa dijadikan menu diet tanpa harus tersiksa. Karena rasanya enak dan berbumbu.

Menjalani program diet, atau menjaga pola makan sebenarnya masih bisa tetap makan enak. Terutama jika pemilihan bahan makanan dan menu yang dipilih masih sehat dan sesuai dengan asupan yang dibutuhkan tubuh.

Tak selalu harus makan salad, oatmeal hingga sayuran kukus. Banyak menu makanan khas Asia, yang meski menggunakan bumbu dan pelengkap lainnya tapi sehat dan rasanya juga enak. Bikin orang yang sedang diet tak malas makan.

Salah satunya seperti tumis bokchoy yang jadi menu santapan wajib bagi orang China. Sampai hidangan Pho noodle khas Vietnam, yang terkenal dengan banyaknya kandungan protein serta sayuran segar yang melimpah.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut lima makanan sehat khas Asia yang sehat dan cocok bagi yang sedang diet.

Baca artikel detikfood, "Metode Diet GM untuk Turunkan Berat Badan dalam 7 Hari


1. Kimchi

Kimchi dan Po Chai Picu Perseteruan Antara China dan Korea SelatanKimchi Foto: Getty Images/iStockphoto/Nungning20

Jadi makanan ikonik yang paling populer di Korea bahkan di seluruh dunia. Kimchi merupakan hidangan pelengkap yang digemari hampir semua orang di Korea. Menu yang satu ini cukup sederhana, sayuran seperti sawi putih difermentasi dengan bumbu pedas.

Banyak juga yang menambahkan lobak sampai buah pir. Warna merahnya berasal campuran bumbu perpaduan dari bubuk cabe merah, bawang putih, jahe dan kecap ikan. Rasanya asam segar, dan sedikit pedas cocok untuk disantap dengan menu apapun.

Karena dibuat dari bahan-bahan yang sehat, menu sayuran fermentasi ini juga banyak digunakan orang yang sedang menjaga pola makan. Selain itu kandungan kalorinya terbilang rendah, dalam 100 gram kimchi hanya mengandung 18 kalori saja.

2. Tumis Bokchoy

Tumis Bokchoy Saus TiramTumis Bokchoy Saus Tiram Foto: iStock

Populer jadi menu makanan enak khas China yang digemari banyak orang. Tumis bokchoy dengan jahe dan bawang putih ini cukup sederhana, dan sangat mudah dibuat. Selain itu bokchoy cukup sehat dan cocok untuk jadi alternatif menu diet.

Bokchoy cukup bagus untuk menu menurukan berat badan. Kandungan kalsium, kalium, folat hingga vitamin C nya mampu meningkatkan sistem kekebalan seerta menyehatkan jantung.

Dalam 70 gram bokchoy, kisaran kalorinya sangat rendah sekitar 9 kalori saja. Jika ditumis dengan bawang putih atau jahe, kisaran kalorinya tak lebih dari 15 kalori, rasanya juga tidak hambar.

Simak Video "Lagi Diet? Bisa Konsumsi Nasi Shirataki yang Rendah Kalori"
[Gambas:Video 20detik]

Adblock test (Why?)


Diet Tanpa Nyiksa, Menu Makanan Sehat khas Asia Ini Dijamin Enak - Detikcom
Read More

Menu Hari Ini: Chicken Strip, Bening Baby Corn dan Laksa Betawi - Fimela.com

Fimela.com, Jakarta Ingin membuat menu makan apa hari ini, Sahabat Fimela? Jika masih bingung, rekomendasi menu berikut mungkin bisa dicoba. Karena rekomendasi menu hari ini ada Chicken Strip, Bening Baby Corn dan Laksa Betawi. Yuk, dapatkan semua resepnya di bawah ini. 

Menu Sarapan: Chicken Strip

Bahan bumbu:

  • 2 potong dada ayam, iris tipis memanjang
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt merica bubuk

Bahan celup:

  • 2 sdm tepung maizena
  • 2 sdm tepung terigu
  • 1 sdt baking powder
  • 1 butir telur ayam
  • sedikit garam

Bahan pelapis:

  • 3 sdm tepung terigu
  • 3 sdm tepung tapioka

Cara Membuat:

  1. Rendam potongan dada ayam dengan bumbu marinasi paling tidak 30 menit.
  2. Kemudian campurkan bahan celup, tuang ke dalam dada ayam yang sudah dibumbui.
  3. Gulung setiap strip dada ayam ke dalam campuran bahan pelapis, sambil dicubit-cubit agar keriting dan krispi saat digoreng. Panaskan minyak cukup banyak, goreng chicken strip hingga tenggelam dengan api sedang.
  4. Setelah matang kecokelatan dan kaku, angkat dan tiriskan.

Menu Makan Siang: Bening Baby Corn

Untuk membuat menu makan siang, paling enak membuat hidangan yang segar. Bening baby corn bisa jadi pilihan yang tepat. Yuk, cobain resepnya!

Bahan

  • 250 gram baby corn
  • 1 ikat daun bayam (siangi, ambil daunnya saja)
  • 2 buah sayur oyong atau gambas (kupas, iris bulat)
  • 2 buah jamur kancing
  • 5 ekor udang segar (kupas kulitnya, buang kepalanya)
  • 4 siung bawang putih (memarkan)
  • 2 siung bawang merah (iris tipis)
  • Garam (secukupnya)
  • Gula (secukupnya)
  • Penyedap masakan (secukupnya)
  • Lada bubuk (secukupnya)
  • Bawang merah goreng (secukupnya)

Cara Membuat  

  1. Rebus air sebanyak 1 liter hingga mendidih.
  2. Masukkan bawang putih dan bawang merah ke dalam air mendidih, masak hingga air harum.
  3. Masukkan udang ke dalam air dan bumbu, rebus hingga setengah matang.
  4. Masukkan baby corn dan jamur kancing, masak hingga matang.
  5. Tambahkan garam, gula dan lada bubuk secukupnya.
  6. Masukkan sayur bayam dan oyong, aduk rata.
  7. Tambahkan penyedap masakan secukupnya, koreksi rasa.
  8. Tambahkan bawang merah goreng agar rasa sayur bening makin sedap.
  9. Angkat sayur bening yang telah matang, sajikan selagi masih hangat.

Menu Makan Malam: Laksa Betawi

Mirip dengan soto, laksa Betawi ini cocok untuk makan malam, Ladies. Penasaran dengan cara membuatnya? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini. 

Bahan:

  • 1 buah dada ayam, potong-potong
  • 1 liter santan dadi satu buah kelapa
  • 200 ml santan cair (sisa dari memeras santan 1 liter)

Bumbu utuh:

  • 2 batang serai, memarkan
  • 3 lembar daun salam
  • 5 lembar daun jeruk
  • garam, gula dan kaldu ayam bubuk secukupnya

Bumbu halus:

  • 8 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 5 buah cabai keriting
  • 1 ruas jahe
  • 1 ruas kunyit
  • 1 sdm ketumbar
  • 4 butir kemiri

Bahan pelengkap:

  • tauge secukupnya, siram air panas
  • bihun matang secukupnya
  • telur rebus, belah jadi duajeruk limau, daun kemangi dan sambal

Cara Membuat: 

  1. Sangrai terlebih dahulu bumbu halus agar aromanya lebih keluar, ulek halus.
  2. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan bumbu utuh dan tumis bumbu hingga matang.
  3. Tuang 200 ml santan cair, masak hingga mendidih. Masukkan dada ayam dan masak hingga ayam berubah warna. Tuang santan 1 liter dan masak hingga mendidih.
  4. Masukkan garam, gula dan kaldu ayam bubuk secukupnya. Masak lagi sekitar 30 menit hingga bumbu meresap ke dalam daging ayam.
  5. Tes rasa, jika sudah pas dan ayam sudah empuk, angkat.

Bingung menyiapkan menu hari ini? Tinggal cari di ManisdanSedap.com, platform yang merupakan bagian dari KLY (KapanLagi Youniverse) sebagai Digital Media Network yang juga menaungi Liputan6.com, Merdeka.com, KapanLagi.com, Dream.co.id, Brilio.id, Fimela.com, Bola.com, Bola.net, dan Otosia.com.

Bukan hanya membantu penggemar kuliner untuk menemukan dan memesan beragam menu PO dari seluruh Nusantara, juga membantu para pemilik UMKM dengan menampilkan jualan mereka sebagai 'etalase'. Tinggal pilih menu yang ingin dipesan lalu klik 'Order Sekarang' yang akan menghubungkan pembeli dengan Seller dan melakukan transaksi terpisah dari platform. Mudah dan praktis untuk gaet banyak pembeli dari berbagai kota, buruan gabung ke ManisdanSedap.com!

Yuk PO Sekarang di ManisdanSedap!

#ElevateWomen

Adblock test (Why?)


Menu Hari Ini: Chicken Strip, Bening Baby Corn dan Laksa Betawi - Fimela.com
Read More

Resep dan Cara Membuat Daging Sapi Lada Hitam, Cocok Jadi Menu Hari ini - Galamedia News - Galamedia News

GALAMEDIA – Daging sapi bisa diolah menjadi beragam menu makanan karena menu daging sapi banyak disukai orang.

Seperti menu daging sapi lada hitam, menu ini jadi andalan kebanyakan orang untuk jadi menu makan siangmu.

Berikut adalah resep dan cara membuat daging sapi lada hitam:

Bahan yang perlu disiapkan:

400 gram daging sapi

1 siung bawang bombay

1/2 potong paprika merah

1/2 potong paprika hijau

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Jawa Barat 1 Oktober 2021, BMKG Imbau Waspada Hujan di Beberapa Wilayah

Adblock test (Why?)


Resep dan Cara Membuat Daging Sapi Lada Hitam, Cocok Jadi Menu Hari ini - Galamedia News - Galamedia News
Read More

Dengan menu diet sehat ini, Anda bisa menurunkan berat badan - Investasi Kontan

KONTAN.CO.ID - Salah satu cara menurunkan berat badan yang bisa memberikan hasil maksimal adalah mengatur makanan dan minuman sehari-hari. Anda tidak perlu khawatir, sebab ada banyak menu diet sehat yang bisa Anda jadikan pilihan.

Sayuran hijau merupakan salah satu jenis makanan yang sebaiknya Anda konsumsi secara teratur. Tak hanya rendah kalori, sayuran hijau mengandung arbohidrat, serat, dan nutrisi lain yang Anda butuhkan selama menurunkan berat badan.

Kebanyakan sayuran juga kaya akan protein. Artinya, mengonsumsi jenis makanan itu mampu membuat Anda merasa kenyang lebih lama. Dengan begitu, risiko mengonsumsi makanan berkalori tinggi dapat Anda hindari.

Selain makan sayuran hijau, masih banyak jenis makanan lain yang dapat Anda coba. Misalnya, kentang, telur, salmon, dan lain-lain. imbangi makanan yang Anda konsumsi dengan pola hidup sehat yang lain, contohnya rajin olahraga dan minum air putih.

Baca Juga: Ini 5 cara membersihkan usus kotor, pakai bahan alami

Kentang

Apabila Anda mencari bahan makanan yang bisa membuat Anda kenyang, maka kentang adalah jawabannya.

Namun, pastikan untuk mengolahnya dengan cara yang sehat, ya. Alih-alih menggoreng kentang, Anda bisa merebusnya supaya kandungan nutrisi kentang tak hilang.

Telur

Salah satu menu diet sehat adalah telur.

Healthline merekomendasikan Anda untuk mengonsumsi telur selama diet. Telur memiliki kandungan protein tinggi yang efektif membuat Anda kenyang.

Tapi, sebaiknya jangan mengonsumsi telur secara berlebihan karena berisiko meningkatkan jumlah kolesterol dalam tubuh.

Salmon

Salmon bisa Anda masukkan dalam menu diet sehat, lo. Kandungan dalam jenis ikan itu mampu mengoptimalkan fungsi tiroid yang mana mampu memaksimalkan metabolisme dalam tubuh.

Tidak berhenti sampai di situ, asam lemak omega-3 dalam salmon pun bisa meredakan peradangan.

Baca Juga: 7 Cara efektif mengecilkan perut buncit yang mengganggu penampilan

Alpukat

Alpukat berguna sebagai menu diet sehat.

Alpukat tak boleh ketinggalan dari jenis buah yang bisa Anda manfaatkan sebagai menu diet sehat. Ada banyak nutrisi penting yang terkandung dalam alpukat. Mulai dari lemak sehat, serat, air, hingga kalium.

Cuka apel

Mengutip dari Healthline, salah satu manfaat cuka apel adalah menurunkan berat badan Anda. Selain itu, Anda bisa memakai cuka apel untuk mengontrol tekanan darah.

Anda bisa mengonsumsinya dalam bentuk salad atau minum cuka apel yang dicampur dalam segelas air.

Nah, itulah beberapa jenis makanan yang sebaiknya Anda konsumsi selama diet. Supaya hasilnya optimal, berkonsultasi dulu dengan dokter juga bisa Anda jadikan pilihan, lo. Dengan begitu, Anda bisa mendapat porsi makanan yang tepat.

Editor: Belladina Biananda

Adblock test (Why?)


Dengan menu diet sehat ini, Anda bisa menurunkan berat badan - Investasi Kontan
Read More

Steak Ayam Saus Barbekyu Untuk Menu Makan Malam, Begini Cara Buatnya - Galamedia News - Galamedia News

GALAMEDIA – Jika kamu tengah kebingungan dan mulai bosan dengan menu makan malam yang itu-itu saja, tak ada salahnya jika pilih menu baru seperti steak ayam. Meskipun steak pada umumnya adalah daging sapi, namun soal rasa steak ayam juga gak kalah enak. Tetap menggoda kok.

Lalu bagaimana cara membuatnya? Berikut adalah resep dan cara membuatnya:

Bahan-bahan yang perlu dipersiapkan:

2 potong dada ayam filet

2 bungkus saus tiram

wortel rebus secukupnya

buncis rebus secukupnya

kentang goreng secukupnya

300 ml air

Adblock test (Why?)


Steak Ayam Saus Barbekyu Untuk Menu Makan Malam, Begini Cara Buatnya - Galamedia News - Galamedia News
Read More

Wendy's Luncurkan Menu Chiken Rice dengan 3 Sambal Khas Indonesia - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.COM - Wendy’s Indonesia menghadirkan menu Sambal Series, perpaduan tiga jenis sambal khas Indonesia dan ayam goreng khas Wendy’s.

“Antusiasme masyarakat Indonesia terhadap kuliner patut diapresiasi dengan inovasi menu berkualitas dengan cita rasa yang banyak digemari," kata Head of Marketing Trans F&B Daniel Sahat, sesuai siaran pers yang diterima Kompas.com, Rabu (29/9/2021). 

Lewat menu Sambal Series, konsumen dapat memlih Chiken Rice yang terdiri dari Sambal Hijau Chicken Rice, Sambal Matah Chicken Rice, atau Sambal Bawang Chicken Rice. 

"Kami harap varian menu Sambal Series ini dapat menghadirkan pengalaman kuliner yang unik dan memuaskan bagi pelanggan setia kami,” kata Daniel. 

Baca juga:

Berikut tiga sajian Chicken Rice di Sambal Series Wendy's: 

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

1. Sambal Hijau Chiken Rice 

Jenis sambal khas Nusantara tentunya sangat beragam, salah satunya yang menjadi favorit banyak orang adalah adalah sambal hijau. 

Selain memberikan rasa nikmat dengan tingkat kepedasan sedang, sambal hijau juga mampu melindungi tubuh dari berbagai macam kerusakan akibat radikal bebas. 

2.  Sambal Matah Chicken Rice

Sambal Matah terdiri dari berbagai jenis bahan dan bumbu, mulai dari bawang merah, cabai rawit, cabai hijau, serai, hingga daun jeruk. Sambal ini sempat menjadi tren pada 2020. 

Baca juga: Resep Sambal Matah dan Tips Agar Sambal Tampak Segar

3. Sambal Bawang Chicken Rice 

Sambal Bawang juga menjadi salah satu pilihan sambal favorit para pecinta pedas.

Sambal yang populer disebut Sambal Korek, sambal ini kaya akan vitamin A dan Vitamin C.

Selain tiga menu Chicken Rice tersebut, tersedia pula menu Fried Chicken yang dilengkapi dengan tiga varian sambal tersebut. 

Baca juga:

Menu Sambal Series ini tersedia di setiap gerai Wendy’s yang tersebar di 41 lokasi di Indonesia. 

Wendy’s juga berpartisipasi dalam kampanye 10.10 ShopeePay Double Deals yang dihadirkan ShopeePay, dari tanggal 28 September hingga 10 Oktober 2021. 

Selama periode kampanye, pelanggan dapat menikmati promo Voucher Cashback 100 persen dengan harga Rp 100 dan Rp 1 (khusus 10 Oktober) dengan memanfaatkan fitur Deals Sekitar yang dapat diakses melalui halaman utama aplikasi Shopee. 

Adblock test (Why?)


Wendy's Luncurkan Menu Chiken Rice dengan 3 Sambal Khas Indonesia - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

Wednesday, September 29, 2021

5 Rekomendasi Menu Sarapan Diet yang Mengenyangkan - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Sarapan pagi merupakan waktu makan terpenting untuk mengawali hari. Sudah banyak penelitian yang menunjukkan hubungan antara sarapan dengan manfaat baik bagi kesehatan.

Sarapan memberi tubuh asupan energi untuk dapat beraktivitas sepanjang hari. Bahkan, bagi yang tengah diet sekalipun tetap disarankan untuk tidak melewatkan sarapan.

Dengan sarapan, metabolisme akan meningkat dan merangsang tubuh lebih banyak membakar kalori. Tentu selain itu, menu sarapannya pun mesti diperhatikan.


Berikut 5 rekomendasi menu sarapan diet yang mengenyangkan agar perut tak cepat keroncongan sebelum waktu makan siang tiba.

1. Tahu telur orak-arik

Tofu scramble toast with green onion on rye bread. Healthy vegan food concept.Tahu telur orak-arik bisa dijadikan menu sarapan diet yang mengenyangkan (Foto: iStockphoto/vaaseenaa)

Tahu adalah makanan yang rendah kalori namun tinggi protein yang dapat meningkatkan rasa kenyang tanpa khawatir berat badan naik.

Mengombinasikannya dengan sebutir telur dan sayuran seperti wortel, tomat, buncis, brokoli, atau bayam akan melengkapi kebutuhan serat, vitamin, dan protein harian.

Di samping itu, memasak tahu telur sayur orak-arik ini cukup cepat dilakukan sehingga menghemat waktu di pagi hari.


2. Salad saus madu lemon

ilustrasi SaladSalad dengan saus madu lemon bisa dijadikan menu sarapan diet yang mengenyangkan (Foto: jill111/Pixabay)

Salad yang identik dengan dressing mayonaise dapat diganti dengan saus madu lemon (lemon-honey dressing salad) buatan sendiri.

Saus madu lemon ini tentu lebih rendah kalori dan lemak yang tak akan merusak rencana diet Anda.

Salad saus madu lemon juga menciptakan rasa gurih segar yang tak kalah lezat dengan saus mayonaise biasa.


3. Oatmeal pisang

Ilustrasi overnight oat pisang cokelatOatmeal pisang bisa dijadikan menu sarapan diet yang mengenyangkan (Foto: iStockphoto)


Menu sarapan diet yang mengenyangkan dan bernutrisi selanjutnya adalah oatmeal dengan topping buah pisang.

Oatmeal merupakan sumber karbohidrat kompleks yang tinggi serat dan rendah gula. Oatmeal juga mengandung beta-glukan yang dapat menurunkan gula darah dan menekan nafsu makan berlebih.

Untuk menambah rasa nikmat pada oatmeal, Anda bisa menambahkan buah pisang yang juga kaya serat dan memberi rasa manis alami.


4. Bubur ayam beras merah

Rice Porridge Served Boiled Egg and Vietnames Saucesage decorate with carved carrots and vegetable sideviewBubur ayam beras merah bisa dijadikan menu sarapan diet yang mengenyangkan (Foto: iStockphoto/aphisit sawunkhun)


Merujuk Healthline, beras merah mengandung berbagai nutrisi dan lebih tinggi protein, serat, serta antioksidan daripada beras putih.

Anda bisa mengkreasikan beras merah menjadi bubur ayam yang nikmat dan mengenyangkan.

Masak beras merah menjadi bubur seperti memasak bubur biasanya, lalu beri topping telur atau daging ayam rebus tanpa kulit yang telah disuwir-suwir.

5. 'Nasi goreng' kembang kol

Roasted cauliflower rice on light stone background with free text space. Top view, flat layNasi goreng kembang kol bisa dijadikan menu sarapan diet yang mengenyangkan (Foto: iStockphoto/Tatiana Volgutova)


'Nasi goreng' yang identik sebagai menu sarapan masyarakat Indonesia ini alih-alih menggunakan nasi putih, justru menggantikannya dengan kembang kol.

Kembang kol diketahui memiliki kandungan serat yang lebih tinggi tapi rendah karbohidrat, dengan tekstur menyerupai nasi setelah dimasak.

Untuk membuat nasi goreng kembang kol menjadi menu sarapan diet yang mengenyangkan, cacah kembang kol hingga menyerupai nasi.

Kemudian tumis selayaknya memasak nasi goreng. Campurkan juga telur dan sayuran untuk melengkapi nutrisinya.

(fef)

[Gambas:Video CNN]

Adblock test (Why?)


5 Rekomendasi Menu Sarapan Diet yang Mengenyangkan - CNN Indonesia
Read More

Menu Hari Ini: Jangjorim, Kepiting Saus Padang dan Gulai Itiak - Fimela.com

Fimela.com, Jakarta Ingin membuat menu makan apa hari ini, Sahabat Fiemla? Jika masih bingung, rekomendasi menu berikut bisa dicoba. Karena rekomendasi menu hari ini ada Jangjorim, Kepiting Saus Padang dan Gulai Itiak. Yuk dapatkan semua resepnya di bawah ini. 

Menu Sarapan: Jangjorim

Bahan:

  • 20 butir telur puyuh
  • 7 siung bawang putih
  • 2 sdm kecap asin
  • 2 buah cabai merah besar
  • 2 buah cabai hijau besar
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdm gula pasir
  • 1/2 sdm air jeruk nipis
  • Air secukupnya

Cara Membuat:

  1. Cuci bersih telur puyuh. Rebus air, tuang 1 sdm cuka makan. Masukkan telur puyuh dan rebus hingga matang selama kurang lebih 10 menit.
  2. Tuang air dan rendam air dingin, kulit telur akan lebih mudah dikupas.
  3. Rebus 500 ml air, masukkan kecap asin, gula, garam, bawang putih dan semua cabai.
  4. Masukkan telur puyuh setelah mendidih. Rebus telur bersama bumbu hingga berubah kecokelatan. Cukup satu menit saja. Matikan api. Diamkan hingga dingin.
  5. Pindahkan jangjorim, telur puyuh beserta kuahnya ke dalam wadah tertutup.

Menu Makan Siang: Kepiting Saus Padang

Apakah Sahabat Fimela suka dengan olahan makanan laut? Membuat kepiting saus padang bisa jadi pilihan untuk menu makan siang ini, lho. Penasaran dengan cara membuatnya? Simak selengkapnya di bawah ini. 

Bahan:

  • 3 buah kepiting (ukuran sedang) 

Bumbu:

  • 10 buah cabai rawit
  • 5 siung bawang putih
  • 6 siung bawang merah
  • 4 buah cabai merah besar
  • 3 butir kemiri
  • 1 sdt garam
  • 1 bks saus tiram
  • 1 buah tomat merah
  • 1 batang serai
  • 150 ml air
  • 1 butir telur
  • ½ bagian bawang bombai
  • 2 sdm kecap manis

Cara Membuat: 

  1. Cuci kepiting dengan air bersih, potong-potong menjadi beberapa bagian. Kemudian kukus selama 15 menit.
  2. Sambil menunggu kepiting matang, haluskan bumbu seperti bawang merah, bawang putih, cabai rawit, dan cabai merah.
  3. Tumis bumbu dengan sedikit minyak. Tumis hingga mengeluarkan aroma harum.
  4. Masukkan air ke dalam bumbu yang telah ditumis. Aduk-aduk, masukkan garam, saus tiram, gula dan kecap manis.
  5. Kemudian angkat kepiting dari kukusan dan masukkan ke dalam bumbu.
  6. Campur hingga merata pada seluruh bagian kepiting.
  7. Kocok lepas telur dan masukkan ke dalam tumisan. Masak sebentar hingga bumbu mengental.
  8. Sajikan kepiting saus Padang dengan taburan daun bawang.

Menu Makan Malam: Gulai Itiak

Jika menyukai makanan dengan cita rasa khas Indonesia, Sahabat Fimela bisa mecoba resep membuat gulai itiak. Menu makan ini khas dari Minangkabau. Nah, berikut bahan dan cara membuatnya. 

Bahan:

  • 1 ekor bebek

Bumbu:

  • 5 siung bawang putih
  • 3 cm jahe
  • 3 cm lengkuas (geprek)
  • 3 siung bawang merah
  • 7 buah cabe hijau
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Penyedap rasa secukupnya
  • Air secukupnya
  • 3 lbr daun salam

Cara Membuat:

  1. Bersihkan bebek dengan air bersih mengalir. Kemudian rebus dengan daun salam hingga empuk.
  2. Haluskan semua bumbu, untuk bawang merah, sebagian di iris tipis.
  3. Tumis bawang merah hingga layu dan harum. Kemudian masukkan bumbu yang telah dihaluskan. Tumis hingga beraroma harum.
  4. Masukkan air secukupnya dan masak hingga mendidih.
  5. Kemudian masukkan daging bebek ke dalam kuah, masak hingga bumbu meresap dan sisakan sedikit kuahnya.
  6. Sajikan gulai itiak Minangkabau siap disajikan.

Bingung menyiapkan menu hari ini? Tinggal cari di ManisdanSedap.com, platform yang merupakan bagian dari KLY (KapanLagi Youniverse) sebagai Digital Media Network yang juga menaungi Liputan6.com, Merdeka.com, KapanLagi.com, Dream.co.id, Brilio.id, Fimela.com, Bola.com, Bola.net, dan Otosia.com.

Bukan hanya membantu penggemar kuliner untuk menemukan dan memesan beragam menu PO dari seluruh Nusantara, juga membantu para pemilik UMKM dengan menampilkan jualan mereka sebagai 'etalase'. Tinggal pilih menu yang ingin dipesan lalu klik 'Order Sekarang' yang akan menghubungkan pembeli dengan Seller dan melakukan transaksi terpisah dari platform. Mudah dan praktis untuk gaet banyak pembeli dari berbagai kota, buruan gabung ke ManisdanSedap.com!

Yuk PO Sekarang di ManisdanSedap!

#ElevateWomen

Adblock test (Why?)


Menu Hari Ini: Jangjorim, Kepiting Saus Padang dan Gulai Itiak - Fimela.com
Read More

Buat Pecinta Pedas, Ayo Nikmati 3 Menu Baru Sambal Nusantara dari Wendys Indonesia - Suara.com

Suara.com - Salah satu kekayaan cita rasa khas Nusantara adalah sambal. Masyarakat Indonesia sangat menyukai dan tak bisa lepas dari menu-menu sambal yang hadir di setiap daerah Indonesia.

Sambal matah, sambal hijau, dan sambal bawang merupakan beberapa jenis yang paling terkenal di Indonesia. Ketiganya cocok untuk menemani menu-menu makanan, yang juga merupakan bagian dari kekayaan negeri ini.

Untuk menjaga hasil budaya Indonesia, sekaligus memperkenalkan sambal-sambal paling top, Wendy’s Indonesia melengkapi sajiannya dengan Sambal Series terbaru.

Wendy’s, yang masuk ke Indonesia sejak 1991, merupakan salah satu restoran cepat saji yang telah berhasil mengambil hati masyarakat Indonesia dengan ragam menu andalan seperti burger, ayam goreng, baked potato, dan berbagai menu minuman yang menyegarkan.

Baca Juga: Mana yang Paling Murah? Berikut Perbandingan Biaya Top Up Dompet Digital di Indonesia

Untuk melengkapi menu Sambal Series kali ini, Wendy’s menyajikan ayam goreng khasnya dengan pilihan ketiga sambal khas Indonesia tersebut. Hal ini merupakan bagian dari upaya Wendy’s Indonesia untuk memberikan menu berkualitas bagi masyarakat.

“Antusiasme masyarakat Indonesia terhadap kuliner patut diapresiasi dengan inovasi menu berkualitas dengan cita rasa yang banyak digemari. Kini masyarakat dapat menikmati keunikan ayam goreng yang dilengkapi dengan Sambal Hijau, Sambal Matah, atau Sambal Bawang di seluruh gerai Wendy’s di Indonesia dengan voucher cashback hingga 100% menggunakan ShopeePay selama periode kampanye 10.10 ShopeePay Double Deals. Kami harap, varian menu Sambal Series ini dapat menghadirkan pengalaman kuliner yang unik dan memuaskan bagi pelanggan setia kami,”  ujar Head of Marketing Trans F&B Wendy’s Indonesia, Daniel Sahat.

Varian menu Sambal Series dari Wendy’s sangat cocok bagi pecinta kuliner yang menginginkan sensasi makanan pedas khas Indonesia, ketika menyantap ayam goreng Wendy’s.

Berikut tiga menu Chicken Rice plus Sambal Series ala Wendy’s yang dapat Anda pilih:

Sambal Hijau Chicken Rice 

Baca Juga: Wendys Indonesia Hadirkan Sambal Series Khas Nusantara

Dok: ShopeePay
Dok: ShopeePay

Sambal hijau menjadi salah satu favorit masyarakat. Selain memberikan rasa nikmat dengan tingkat kepedasan sedang, sambal hijau juga mampu melindungi tubuh dari berbagai macam gangguan tubuh akibat radikal bebas. Menu Sambal Hijau Chicken Rice Wendy’s Indonesia dilengkapi dengan nasi putih, dan dapat menjadi pilihan pertama bagi pecinta rasa pedas yang gurih.

Adblock test (Why?)


Buat Pecinta Pedas, Ayo Nikmati 3 Menu Baru Sambal Nusantara dari Wendys Indonesia - Suara.com
Read More

Buat Pecinta Pedas, Ayo Nikmati 3 Menu Baru Sambal Nusantara dari Wendys Indonesia - Suara.com

Suara.com - Salah satu kekayaan cita rasa khas Nusantara adalah sambal. Masyarakat Indonesia sangat menyukai dan tak bisa lepas dari menu-menu sambal yang hadir di setiap daerah Indonesia.

Sambal matah, sambal hijau, dan sambal bawang merupakan beberapa jenis yang paling terkenal di Indonesia. Ketiganya cocok untuk menemani menu-menu makanan, yang juga merupakan bagian dari kekayaan negeri ini.

Untuk menjaga hasil budaya Indonesia, sekaligus memperkenalkan sambal-sambal paling top, Wendy’s Indonesia melengkapi sajiannya dengan Sambal Series terbaru.

Wendy’s, yang masuk ke Indonesia sejak 1991, merupakan salah satu restoran cepat saji yang telah berhasil mengambil hati masyarakat Indonesia dengan ragam menu andalan seperti burger, ayam goreng, baked potato, dan berbagai menu minuman yang menyegarkan.

Baca Juga: Mana yang Paling Murah? Berikut Perbandingan Biaya Top Up Dompet Digital di Indonesia

Untuk melengkapi menu Sambal Series kali ini, Wendy’s menyajikan ayam goreng khasnya dengan pilihan ketiga sambal khas Indonesia tersebut. Hal ini merupakan bagian dari upaya Wendy’s Indonesia untuk memberikan menu berkualitas bagi masyarakat.

“Antusiasme masyarakat Indonesia terhadap kuliner patut diapresiasi dengan inovasi menu berkualitas dengan cita rasa yang banyak digemari. Kini masyarakat dapat menikmati keunikan ayam goreng yang dilengkapi dengan Sambal Hijau, Sambal Matah, atau Sambal Bawang di seluruh gerai Wendy’s di Indonesia dengan voucher cashback hingga 100% menggunakan ShopeePay selama periode kampanye 10.10 ShopeePay Double Deals. Kami harap, varian menu Sambal Series ini dapat menghadirkan pengalaman kuliner yang unik dan memuaskan bagi pelanggan setia kami,”  ujar Head of Marketing Trans F&B Wendy’s Indonesia, Daniel Sahat.

Varian menu Sambal Series dari Wendy’s sangat cocok bagi pecinta kuliner yang menginginkan sensasi makanan pedas khas Indonesia, ketika menyantap ayam goreng Wendy’s.

Berikut tiga menu Chicken Rice plus Sambal Series ala Wendy’s yang dapat Anda pilih:

Sambal Hijau Chicken Rice 

Baca Juga: Wendys Indonesia Hadirkan Sambal Series Khas Nusantara

Dok: ShopeePay
Dok: ShopeePay

Sambal hijau menjadi salah satu favorit masyarakat. Selain memberikan rasa nikmat dengan tingkat kepedasan sedang, sambal hijau juga mampu melindungi tubuh dari berbagai macam gangguan tubuh akibat radikal bebas. Menu Sambal Hijau Chicken Rice Wendy’s Indonesia dilengkapi dengan nasi putih, dan dapat menjadi pilihan pertama bagi pecinta rasa pedas yang gurih.

Sambal Matah Chicken Rice

Dok: ShopeePay
Dok: ShopeePay

Sempat menjadi tren kuliner di tahun 2020, Sambal Matah khas Bali pun hadir di menu Sambal Series ala Wendy’s. Sambal Matah terdiri dari bawang merah, cabai rawit, cabai hijau, serai, hingga daun jeruk yang mengundang selera. Menu Sambal Matah Chicken Rice menghadirkan ayam goreng lezat dalam bentuk rice bowl yang nikmat dan bisa disantap kapan saja. Bagi pecinta pedas yang ingin cita rasa gurih dengan sentuhan rempah yang khas, menu ini merupakan pilihan yang tepat.

Sambal Bawang Chicken Rice

Dok: ShopeePay
Dok: ShopeePay

Sambal Bawang juga menjadi salah satu pilihan sambal favorit para pecinta pedas. Populer dengan sebutan Sambal Korek, sambal ini kaya vitamin A dan Vitamin C, yang bermanfaat bagi tubuh di masa pandemi saat ini. Dalam tajuk “Parade Nusantara”, Wendy’s Indonesia menghadirkan menu paket Combo Sambal Bawang Chicken Rice, yang terdiri dari rice bowl dengan potongan ayam renyah, sambal bawang, dan satu minuman pendamping. Menu ini cocok bagi pecinta kuliner yang ingin menikmati kepedasan dengan level sedang.

Selain tiga menu Chicken Rice tersebut, tersedia pula menu Fried Chicken yang dilengkapi dengan tiga varian sambal tersebut. Varian menu Sambal Series ini tersedia di setiap gerai Wendy’s yang tersebar di 41 lokasi di Indonesia.

Untuk menambah kepuasan pelanggan, Wendy’s juga berpartisipasi dalam kampanye 10.10 ShopeePay Double Deals yang dihadirkan ShopeePay, padal 28 September hingga 10 Oktober 2021.

Selama periode kampanye, pelanggan dapat menikmati promo Voucher Cashback 100% dengan harga Rp100 dan Rp1 (khusus 10 Oktober), dengan memanfaatkan fitur Deals Sekitarmu yang dapat diakses melalui halaman utama aplikasi Shopee.

Pelanggan dapat mencari cabang Wendy’s terdekat, beli voucher, dan menggunakan ShopeePay sebagai metode pembayaran untuk menikmati keuntungan tersebut. Informasi lebih lengkap mengenai promo dan menu-menu baru Wendy’s bisa ditemukan di akun Instagram @wendysindo.

Adblock test (Why?)


Buat Pecinta Pedas, Ayo Nikmati 3 Menu Baru Sambal Nusantara dari Wendys Indonesia - Suara.com
Read More

6 Menu Akhir Bulan Ditata ala Makanan Mewah Ini Kelewat Unik - Liputan6.com

Liputan6.com, Jakarta Zaman modern ini media sosial tidak hanya untuk komunikasi saja. Media sosial juga digunakan untuk berbagi konten lucu dan mengundang perhatian. Seperti konten yang menampilkan potret menu akhir bulan yang ditata ala makanan mewah.

Ya, akhir bulan selalu menjadi momok bagi banyak orang. Alhasil, menu makan akhir bulan terkadang bikin geleng kepala siapa saja yang melihatnya. Namun, menu akhir bulan yang bikin miris lihatnya bisa sedikit terobati bila ditata layaknya makanan mewah. 

Mulai dari nasi kerupuk kecap yang ditata agar estetik hingga lauk pindang diplating layaknya makanan kreasi MasteChef, menjadi bukti menu akhir bulan ditata ala makanan mewah ini kelewat unik. Saking uniknya, makanan tersebut menjadi sorotan sehingga viral di media sosial.

Penasaran kan dengan menu akhir bulan ditata ala makanan mewah? Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, menu akhir bulan ditata ala makanan mewah yang kelewat unik, Rabu (29/9/2021).

2 dari 7 halaman

1. Walaupun cuma nasi kerupuk kecap, yang penting ditata estetik ala makanan mewah.

3 dari 7 halaman

2. Ikan pindang kalau ditata seperti ini layaknya ikan yang mahal ya guys.

4 dari 7 halaman

3. Estetik sih, tapi apa enggak sekedar cuma lewat usus kalau porsinya terlalu sedikit?

5 dari 7 halaman

4. Nasi ikan teri tempe dengan sentuhan ala MasterChef.

6 dari 7 halaman

5. Tempe dengan teknik platting ala makanan di hotel nih.

7 dari 7 halaman

6. Walaupun cuma makan roti, tapi meses nya tetap harus ditata rapi ya guys.

Adblock test (Why?)


6 Menu Akhir Bulan Ditata ala Makanan Mewah Ini Kelewat Unik - Liputan6.com
Read More

Menu Lezat Perpaduan Ayam dan Jamur - IDNTimes.com

Perpaduan daging ayam dan jamur yang diolah dengan tambahan bahan dan bumbu-bumbu dapur tentu saja menghasilkan menu makan lezat yang menggugah untuk dicoba. Kemiripan tekstur kenyal pada daging ayam dan jamur inilah yang menjadi daya tarik kelezatannya.

Berbagai menu lezat dari perpaduan ayam dan jamur yang menggugah selera bisa kamu coba praktikkan sendiri di rumah untuk keluarga tercinta. Agar tak makin penasaran, yuk simak kelima rekomendasi menu makan lezat dari ayam dan jamur di bawah ini!

1. Chicken and mushroom risotto

5 Menu Lezat Perpaduan Ayam dan Jamur yang Bangkitkan Nafsu Makanchicken and mushroom risotto (www.bbc.co.uk/Justine Pattison)

Cincangan daging ayam dan jamur yang sudah kamu siapkan, dapat kamu padukan dengan olahan risotto yang lezat. Memadukan ayam dan jamur pada olahan risotto, dapat menghasilkan hidangan yang lebih kaya rasa.

Salah satu makanan lezat khas Italia ini bisa disebut juga dengan nasi campur yang diolah dengan kaldu, cincangan bawang merah, bawang putih, mentega, garam, dan lada. Kemudian barulah menyusul cincangan daging ayam dan irisan jamur dan masak hingga matang merata.

2. Chicken and mushroom curry

5 Menu Lezat Perpaduan Ayam dan Jamur yang Bangkitkan Nafsu Makanchicken and mushroom curry (www.tastemade.com)

Bumbu kari yang dikombinasikan dengan daging ayam dan jamur merupakan salah satu menu makan yang kelezatannya tak bisa ditolak begitu saja. Rasa khas bumbu kari yang meresap pada ayam dan jamur sangat cocok dinikmati dengan sepiring nasi hangat.

Untuk hasil yang lebih lezat, masak kuah kari sampai mendidih lalu masukkan daging ayam dan jamur satu per satu. Aduk merata sampai kuah kari mengering serta meresap pada ayam dan jamur hingga menghasilkan wangi yang sedap.

Baca Juga: 5 Ragam Olahan Sup Jamur untuk Hidangan di Musim Hujan

3. Chicken and mushroom casserole

5 Menu Lezat Perpaduan Ayam dan Jamur yang Bangkitkan Nafsu Makanchicken and mushroom casserole (www.taste.com.au/Donna Boyle)

Ayam dan jamur bisa kamu olah dengan cara dipanggang dengan tambahan bahan lezat untuk dijadikan menu bernama casserole. Karena casserole dipanggang dengan siraman kuah yang creamy, tentu saja tekstur ayam dan jamur terasa lebih lembut.

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

Cincangan ayam dan irisan jamur yang sudah disusun pada loyang lalu siram dengan campuran susu, heavy cream, keju, garam, lada, dan larutan maizena.

Panggang beberapa menit sampai chicken and mushroom casserole matang dan mengguarkan wangi yang sedap.

4. Creamy mushroom chicken

5 Menu Lezat Perpaduan Ayam dan Jamur yang Bangkitkan Nafsu Makancreamy mushroom chicken (www.bbc.co.uk/Deborah Reddihough)

Menu makanan yang memadukan ayam dan jamur berikut ini mempunyai cita rasa creamy dan lezat sekaligus. Kuah krim yang meresap pada daging ayam dan jamur buat tekstur kedua bahan tersebut makin lembut dan bercita rasa lezat saat dinikmati selagi hangat.

Daging ayam bagian dada dan jamur dimasak dengan sedikit minyak di atas teflon. Lalu masukkan ke kuah krim yang terdiri dari krim, tumisan bawang bombai, bawang putih, dan daun parsley.

Saat menikmati kelezatan creamy mushroom chicken, jangan lupa dengan rebusan brokoli hijau.

5. Cheesy chicken and mushroom pasta bake

5 Menu Lezat Perpaduan Ayam dan Jamur yang Bangkitkan Nafsu Makancheesy chicken and mushroom pasta bake (realfood.tesco.com)

Ayam dan jamur merupakan bahan yang cocok dipadukan pada olahan pasta untuk menghasilkan cita rasa yang makin lezat. Jenis pasta yang digunakan yaitu pasta penne dengan tambahan taburan keju yang buat hidangan satu ini makin kaya rasa.

Tumis ayam dan jamur dengan bawang bombai, bawang putih, lada, garam, dan penyedap rasa secukupnya lalu tuang ke loyang. Menyusul pasta penne yang sudah direbus dan jangan lupa taburkan keju parmesan lalu panggang hingga matang.

Kombinasi ayam dan jamur yang diolah dengan tambahan bahan dan bumbu sedap seperti rekomendasi menu di atas mempunyai cita rasa lezat yang pastinya buat lidahmu tergugah untuk terus mencobanya.

Tak hanya punya rasa yang enak, kelima menu masakan di atas juga mudah untuk kamu praktikkan, lho.

Baca Juga: 5 Tips Bikin Chicken Nanban, Olahan Ayam Goreng asal Jepang

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Adblock test (Why?)


Menu Lezat Perpaduan Ayam dan Jamur - IDNTimes.com
Read More

Tuesday, September 28, 2021

Menu Hari Ini: Tumis Paprika Jamur, Patin Goreng Balado dan Nasi Goreng Kornet - Fimela.com

Fimela.com, Jakarta Ingin membuat menu makan apa hari ini, Sahabat Fimela? Jika masih bingung, rekomendasi menu berikut mungkin bisa dicoba. Karena rekomendasi menu hari ini ada Tumis Paprika Jamur, Patin Goreng Balado dan Nasi Goreng Kornet. Simak selengkapnya berikut ini. 

Menu Sarapan: Tumis Paprika Jamur

Bahan

  • 1 buah paprika merah
  • 1 buah paprika kuning
  • 1 buah paprika hijau
  • 1 buah wortel
  • 100 gram jamur tiram
  • 1 batang daun bawang
  • 1/2 buah bawang bombay
  • 3 siung bawang putih (iris tipis)
  • 3 siung bawang merah (iris tipis)
  • Lada bubuk (secukupnya)
  • Garam (secukupnya)
  • Kalda ayam bubuk (secukupnya)
  • Kecap asin (secukupnya)
  • Gula (secukupnya)
  • Minyak goreng (secukupnya)

Cara Membuat

  1. Potong memanjang kasar paprika, wortel dan jamur tiram. Cuci hingga bersih.
  2. Panaskan minyak, tumis bawang putih, bawang merah dan bawang bombay hingga harum.
  3. Masukkan paprika dan wortel ke dalam tumisan bawang, tumis hingga setengah matang.
  4. Tambahkan daun bawang dan jamur tiram secukupnya, tumis hingga semua bahan layu.
  5. Masukkan garam, lada bubuk, kaldu ayam bubuk, gula dan kecap asin secukupnya, aduk rata.
  6. Masak kira-kira selama 3 menit hingga bumbu meresap ke masakan, koreksi rasa.
  7. Angkat tumis paprika jamur tiram yang telah matang, sajikan selagi masih hangat.

Menu Makan Siang: Patin Goreng Balado

Makan ikan patin bosan jika dimasak kuah karena cenderung amis. Jika digoreng dan dimasak balado ikan patin juga terasa enak dan cocok untuk makan siang. Berikut resep yang dapat dicoba. 

Bahan:

  • 1 ekor ikan patin
  • 1 buah jeruk nipis
  • 1 sdt garam 

Bumbu balado:

  • 5 buah cabai keriting
  • 3 buah cabai merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 sdm gula pasir/secukupnya
  • 2 sdt garam/secukupnya

Cara Membuat: 

  1. Potong patin dan cuci bersih, lumuri dengan jeruk dan garam. Goreng hingga matang dan bagian luarnya kering. Sisihkan.
  2. Haluskan cabai dan bawang putih. Tumis bumbu balado hingga matang, masukkan daun jeruk, gula dan garam, aduk tumis lagi.
  3. Masukkan ikan patin, aduk rata dengan bumbu.

Menu Makan Malam: Nasi Goreng Kornet

Masak untuk makan malam tapi bingung mau berkresasi seperti apa? Coba buat nasi goreng kornet yang enak berikut ini.

Bahan:

  • 1 piring nasi
  • 2 siung bawang putih
  • 2 siung bawang merah
  • 2 batang daun bawang, iris tipis
  • 2 sdm kornet
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdt saus tiram
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • garam dan gula secukupnya

Cara membuat: 

  1. Haluskan bawang dan tumis hingga harum, masukkan kornet dan tumis hingga sedap. Masukkan daun bawang, merica bubuk, kecap manis dan saus tiram. Aduk rata.
  2. Masukkan nasi dan aduk rata dengan bumbu. Tes rasa, jika kurang asin dan gurih, tambahkan garam dan masak hingga bumbu meresap.

Bingung menyiapkan menu hari ini? Tinggal cari di ManisdanSedap.com, platform yang merupakan bagian dari KLY (KapanLagi Youniverse) sebagai Digital Media Network yang juga menaungi Liputan6.com, Merdeka.com, KapanLagi.com, Dream.co.id, Brilio.id, Fimela.com, Bola.com, Bola.net, dan Otosia.com.

Bukan hanya membantu penggemar kuliner untuk menemukan dan memesan beragam menu PO dari seluruh Nusantara, juga membantu para pemilik UMKM dengan menampilkan jualan mereka sebagai 'etalase'. Tinggal pilih menu yang ingin dipesan lalu klik 'Order Sekarang' yang akan menghubungkan pembeli dengan Seller dan melakukan transaksi terpisah dari platform. Mudah dan praktis untuk gaet banyak pembeli dari berbagai kota, buruan gabung ke ManisdanSedap.com!

Yuk PO Sekarang di ManisdanSedap!

#ElevateWomen

Adblock test (Why?)


Menu Hari Ini: Tumis Paprika Jamur, Patin Goreng Balado dan Nasi Goreng Kornet - Fimela.com
Read More

7 Menu Sarapan Ini Bisa Kempiskan Perut Buncit - detikSumut

Medan - Ternyata menu sarapan yang tepat bisa membantu menghilangkan perut buncit loh. Menu sarapan yang baik ini juga tidak membuat perut...